x

Prediksi Bundesliga Jerman Schalke Vs Dortmund: Kans Menang Erling Haaland dkk

Sabtu, 20 Februari 2021 06:39 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor:
Prediksi Bundesliga Schalke Vs Dorrmund: Kans Menang Erling Haaland dkk

INDOSPORT.COM - Pekan ke-22 Bundesliga Jerman akan menyajikan revierderby yang mempertemukan Borussia Dortmund dengan Schalke 04. Duel panas ini akan digelar di Veltins-Arena, minggu (21/02/2021).

Jika menilik dari beberapa laga terakhir kedua tim, Borussia Dortmund terlihat agak kesulitan menemukan performa terbaik jika bermain di kandang lawan. 

Di lima laga tandang Dortmund di Bundesliga, mereka hanya mampu meraih satu kemenangan, sekali seri, dan sisanya harus mengakui keunggulan tuan rumah. 

Baca Juga
Baca Juga

Namun asa Erling Haaland dkk membumbung tinggi untuk menyambut laga melawan tuan rumah Schalke pasca mereka meraih kemenangan di kandang Sevilla pada babak 16 besar Liga Champions 2020/21 dengan skor 2-3.

Berbekal kemenangan tandang ini, Dortmund akan mencoba memutus rangkaian hasil negatif ketika berperan menjadi tim tamu di Bundesliga 2020/21.

Sedangkan untuk Schalke, tiga laga kandang mereka berakhir tragis. Klub berjulukan The Royal Blues itu menelan kekalahan dengan skor yang cukup besar, 0-3 Leipzig, 0-4 Munchen, dan 1-2 Koln.

Schalke 04 saat ini juga terdampar di dasar klasemen sementara Bundesliga, dengan hanya mendapatkan 9 poin saja. Dari 21 pertandingan liga domestik musim ini, tim besutan Christian Gross hanya sanggup mengemas 1 kali menang, 6 seri, dan sudah 14 kali menelan kekalahan.


1. Prediksi Bundesliga Jerman: Schalke Vs Dorrmund

Matthew Hoppe, pemain Schalke.

Beban Schalke juga semakin berat setelah dihadapkan masalah dengan absennya 3 penggawa lini serang mereka. Gelandang serang Steven Skrzybski ditambah 2 striker Gonçalo Paciência dan Klaas Jan Huntelaar, dipastikan absen karena cedera. 

Pelatih Christian Gross kemungkinan besar akan memasang Matthew Hoppe sebagai ujung tombak tunggal. Pemain asal Amerika Serikat yang musim ini sudah mengoleksi 5 gol di Liga Jerman tersebut, dan saat ini menjadi buruan klub-klub besar eropa seperti Manchester United dan Paris Saint-Germain.

Baca Juga
Baca Juga

Di kubu tin tamu, Erling Haaland akan jadi masalah serius bagi pertahanan Schalke. Pemain berusia 20 tahun itu baru saja mencetak dua gol saat melawan Sevilla di Liga Champions Kamis lalu. Haaland mungkin akan menambah koleksi gol nya di Bundesliga saat tandang ke Veltins-Arena.

Indosport memprediksi, Dortmund akan menunjukan dominasinya saat melawan Schalke nanti. Jika dilihat dari rekor pertemuan kedua tim, Si Kuning ternyata lebih banyak mendapatkan kemenangan daripada Si Biri. Apalagi Dortmund baru saja meraih kemenangan penting di Liga Champions.

Prediksi Susunan Pemain 

Schalke 04 (4-1-4-1): Ralf Fahrmann; Sead Kolasinac, Matija Nastasic, Shkodran Mustafi, Timo Becker; Benjamin Stambouli; Benito Raman, Nabil Bentaleb, Suat Serdar, William; Matthew Hoppe | Pelatih: Christian Gross

Borussia Dortmund (4-2-3-1): Marwin Hitz; Thomas Meunier, Manuel Akanji, Mats Hummels, Raphael Guerreiro; Jude Bellingham, Thomas Delaney; Jadon Sancho, Marco Reus, Giovanni Reyna; Erling Haaland | Pelatih: Edin Terzic 

Player to Watch

Mathew Hope (Schalke)

Masih sangat muda, yaitu 19 tahun, Matthew Hope mejadi andalan di lini serang Schalke 04. Pemain asal Amerika itu sudah mencetak 6 gol di semua kompetisi. Ia diyakini dapat berkembang, mengingat masih sangat muda dan tangguh.

Erling Braut Haalad (Dortmund)

Ketajaman Erling Haaland jelas sudah tidak diragukan. Terkini, ia memuncaki daftar topskor Liga Champions. Total, Haaland kini telah mengantongi delapan gol.

Head to Head (H2H) Schalke 04 vs Borussia Dortmund 

24/10/2020, Dortmund vs Schalke (3-0) 

16/05/2020, Dortmund vs Schalke (4-0)

26/10/2019, Schalke vs Dortmund (0-0) 

27/04/2019, Dortmund vs Schalke (2-4)

 08/12/2018, Schalke vs Dortmund (1-2) 

Hasil 5 Laga Terakhir Schalke 04 

14/02/2021, Union Berlin vs Schalke (0-0) 

06/02/2021, Schalke vs RB Leipzig (0-3) 

04/02/2021, Wolfsburg vs Schalke (1-0) 

30/01/2021, Werder Bremen vs Schalke (1-1) 

24/01/2021, Schalke vs Bayern Munchen (0-4) 

Hasil 5 Laga Terakhir Borussia Dortmund 

18/02/2021, Sevilla vs Dortmund (2-3)

13/02/2021, Dortmund vs Hoffenheim (2-2) 

06/02/2021, Freiburg vs Dortmund (2-1) 

03/02/2021, Dortmund vs Paderborn (3-2) 

30/01/2021, Dortmund vs Augsburg (3-1)

Prediksi INDOSPORT Schalke vs Dortmund: 1-2

Schalke: 30 persen

Borussia Dortmund: 50 persen

Imbang: 20 persen

Bundesliga JermanBorussia DortmundSchalke 04Bola InternasionalErling Braut Haaland

Berita Terkini