x

Salto Cantik, Gol Bomber Italia Ini Masuk Kandidat Puskas Award 2021

Minggu, 28 Februari 2021 07:45 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Indra Citra Sena
Logo dan bola Serie A Italia

INDOSPORT.COM – Salah satu bomber veteran klub gurem Italia disebut-sebut bakal menjadi kandidat peraih Puskas Award 2021 usai gol salto cantik yang ia cetak baru-baru ini.

Riccardo Meggiorini, bomber veteran yang bermain untuk Vicenza diketahui berhasil mencetak gol istimewa yang disebut bakal menjadi kandidat kuat untuk meraih Puskas Award 2021.

Salto cantiknya melenggang mulus ke gawang Pisa dalam laga lanjutan Serie B Italia (kasta kedua Liga Italia) pekan ke-25, Sabtu (27/2/2021) kemarin.

Baca Juga
Baca Juga

Football Italia bahkan menyatakan salto milik Riccardo Meggiorini tersebut lebih ciamik dari salto cantik yang beberapa waktu lalu dicetak oleh Olivier Giroud dalam laga lanjutan leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Dalam laporannya, Football Italia juga menyebutkan jika salto milik Riccardo Meggiorini memiliki sudut yang sangat sulit dan berada di luar jangkauan nalar manusia untuk bisa berbuah gol.

Wajar saja jika pujian kemudian mengalir untuk bomber veteran berusia 35 tahun ini. Pasalnya selain memiliki sudut yang sangat sulit, salto cantik yang berbuah gol itu tercipta dengan cara membelah kerumunan para pemain Pisa yang memadati area kotak penalti mereka.

Baca Juga
Baca Juga

Tak hanya menjadi kandidat kuat peraih Puskas Award 2021, salto cantik Riccardo Meggiorini juga disebut-sebut bakal menjadi gol terbaik di Serie B Italia 2020-2021 ini.

Sayangnya, salto cantik tersebut gagal membuahkan kemenangan untuk Vicenza. Mereka ditahan imbang 2-2 usai Pisa mencetak dua gol balasan dalam waktu berdekatan di paruh kedua pertandingan.


1. Lulusan Inter Milan yang Habiskan Karirnya di Klub Semenjana Italia

Salah satu bomber veteran klub gurem Italia disebut bakal menjadi kandidat peraih Puskas Award 2021 usai salto cantik yang ia cetak baru-baru ini.

Riccardo Meggiorini mungkin merupakan nama yang asing untuk para pencinta Serie A Italia. Namun, namanya cukup terkenal di kalangan beberapa klub medioker Italia.

Pasalnya sejak lulus dari akademi Inter Milan pada tahun 2004 lalu, hampir sebagian besar karir sepakbola profesionalnya dihabiskan di klub semenjana Italia.

Spezia, Pavia, Cittadella, Bari, Bologna, Genoa, Novara, Torino, dan Chievo adalah deretan klub yang dibela oleh Riccardo Meggiorini sebelum ia kemudian memutuskan untuk merapat ke Vicenza di awal musim 2020/21 ini.

Akan menjadi sebuah kejutan sekaligus kado untuk karir panjang Riccardo Meggiorini jika pada akhirnya nanti dirinya berhasil menyabet Puskas Award 2021 mendatang.

Puskas AwardSerie B ItaliaVicenzaPisaLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini