☰
x

Pelatih PSM tak Jamin 'Sayuri Bersaudara' Tampil Bersamaan di Piala Menpora 2021

Sabtu, 20 Maret 2021 07:45 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Yosef Bayu Anangga
Pelatih klub Liga 1 PSM Makassar, Syamsuddin Batola, tak bisa menjamin 'Sayuri Bersaudara' tampil bersamaan pada tiga laga di babak Grup B Piala Menpora 2021.

INDOSPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola, tak bisa menjamin 'Sayuri Bersaudara' tampil bersamaan pada tiga laga Grup B turnamen pramusim Liga1 bertajuk Piala Menpora 2021.

Sekadar informasi, Syamsuddin Batola memiliki dua pemain yang kembar identik di lini serangnya saat ini, yakni pemain Timnas Indonesia U-23, Yakob Sayuri, dan adiknya Yance Sayuri.

'Sayuri Bersaudara' tersebut sama-sama bermain di pos penyerang sayap. Yakob Sayuri beroperasi di sisi kanan sedangkan Yance Sayuri berada di sisi seberang, yakni kiri.

Baca Juga
Baca Juga

Tentu saja kehadiran Yakob dan Yance di lini serang PSM Makassar menjadi hal yang paling ditunggu aksinya oleh para suporter di hajatan turnamen pramusim nanti.

Akan tetapi, pecinta klub sepakbola berjuluk Pasukan Ramang ini sepertinya akan sulit menyaksikan hal tersebut lantaran mereka terbilang telat gabung dalam latihan tim.

Yance Sayuri mengikuti persiapan pramusim sejak Senin (15/03/21) lalu sedangkan Yakob Sayuri baru hadir di Bosowa Sport Center (BSC), Makassar, Kamis (18/03/21) sore kemarin.

Baca Juga
Baca Juga

"Kalau peluang mereka bermain bersamaan itu akan saya kondisikan dengan pemain lain," ungkap pelatih Syamsuddin Batola kepada INDOSPORT, Jumat (19/03/21).

"Tetap ada peluang karena kan aturan di Piala Menpora 2021 nanti kami bisa langsung mengganti dua pemain sekaligus," kata pria kelahiran 4 Juli 1967 ini menambahkan.


1. Mainkan Seluruh Pemain

Yakob Sayuri

Lebih lanjut, Batola berjanji akan memainkan seluruh pemain pada tiga laga di fase penyisihan Grup B Piala Menpora 2021 sekalipun lawannya adalah Persija Jakarta, Bhayangkara Solo FC, dan Borneo FC.

"Saya harus memikirkan agar rotasi pemain berjalan dengan baik. Mana yang lebih positif apakah langsung mengganti dua pemain atau cukup satu saja dulu," kata Batola menjelaskan.

Rencananya, PSM Makassar akan bertolak ke Malang pada Sabtu (20/03/21) besok dengan hanya membawa sebanyak 25 pemain dari total 37 yang ada hingga latihan terakhir di BSC, Jumat sore tadi.

PSM MakassarLiga IndonesiaPiala MenporaBola IndonesiaYakob SayuriBerita Liga 1Syamsuddin Batola

Berita Terkini