x

Pembukaan Piala Menpora Lancar, Zainudin Amali: Penilaian Saya Semua Baik

Minggu, 21 Maret 2021 21:37 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Suasana babak pertama pertandingan grup A Piala Menpora 2021 antara Arema FC vs Tira Persikabo di Stadion Manahan Solo, Minggu (21/03/21).

INDOSPORT.COM - Laga perdana Piala Menpora telah usai, di mana Arema FC dan Tira-Persikabo yang bermain di Stadion Manahan Solo harus puas berbagi angka dengan skor akhir 1-1.

Laga perdana ini turut disaksikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali. Menanggapi laga perdana ini,ia pun menilai segalanya berjalan baik.

"Pertandingan ya baik untuk penyelenggaraan maupun untuk protokol kesehatannya berjalan sesuai rencana. Pertandingannya menariklah, gak ada insiden yang berarti," ucap Zainudin Amali selepas laga.

Baca Juga
Baca Juga

Zainudin Amali turut melihat semangat juang para pemain. Meski sudah hampir satu tahun tidak bermain dalam kancah kompetisi, seluruh pemain terlihat prima.

"Walaupun pemain kita ini sudah satu tahun lebih istirahat, tidak ada kompetisi, tidak ada turnamen, tidak ada pertandingan, tapi ya mereka masih bisa recover gitu," tambah politikus Partai Golkar ini.

Baca Juga
Baca Juga

Zainudin Amali pun melihat ajang pramusim ini sangat penting. Baginya momen ini menjadi momentum kebangkitan pemain.

"Oleh Karena itu pertandingan pramusim ini sangat penting untuk memulihkan lagi mereka yang selama satu menuju kompetisi," bebernya lagi.


1. Sesuai Harapan

Suasana pembukaan Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/03/21).

Di akhir pandangannya, Zainudin Amali memuji perhelatan Piala Menpora. Baginya, pembukaan ini sesuai dengan apa yang diharapkan.

"Jadi secara umum penilaian saya sih sesuai dengan apa yang sudah disampaikan oleh PSSI dan LIB," pungkas Menpora.

Protokol kesehatan ketat memang diterapkan selama Piala Menpora dihelat. Hanya 299 orang yang boleh masuk ke stadion dalam setiap pertandingan digelar. Selain itu, para suporter tidak diizinkan datang mendukung secara langsung dan membuat kerumunan.

Piala Menpora 2021 ini sekaligus jadi ajang pemanasan para tim yang bertanding sebelum nanti kompetisi reguler digelar kembali. Oleh sebab itu, seluruh pihak harus menunjukkan kedisiplinan agar sepak bola Indonesia bisa segera bangkit setelah cukup lama vakum.

AremaMenporaLiga IndonesiaPiala MenporaArema FCTira-PersikaboBola IndonesiaZainudin Amali

Berita Terkini