x

Piala Menpora Resmi Dibuka, PSSI Percaya Suporter Tak Akan Datang

Minggu, 21 Maret 2021 16:20 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Ketua umum PSSI, Mochammad Iriawan, yakin suporter akan mematuhi aturan Piala Menpora 2021 untuk tidak datang ke stadion.

INDOSPORT.COM - Perhelatan Piala Menpora 2021 akhirnya resmi dibuka. Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pun percaya bahwa suporter tidak akan datang ke stadion.

Bertempat di Stadion Manahan Solo, turnamen Piala Menpora ditandakan dengan pemencetan sirine dan dilanjutkan laga antara Arema FC vs Tira-Persikabo.

Dalam pidato pembukaannya Mochamad Iriawan berharap Piala Menpora berjalan lancar dengan protokol kesehatan ketat. Salah satunya, tidak adanya suporter di semua pertandingan.

Baca Juga
Baca Juga

Protokol kesehatan ketat memang diterapkan selama Piala Menpora dihelat. Hanya 299 orang yang boleh masuk ke stadion dalam setiap pertandingan digelar.

Sebanyak 17 klub Liga 1 ambil bagian dalam Piala Menpora, yang bakal berakhir pada 25 April mendatang. Persipura Jayapura jadi satu-satunya yang tidak berpartisipasi.

Baca Juga
Baca Juga

"Pada hari ini kita melaksanakan kegiatan Piala Menpora. Hari ini adalah spesial bagi sepakbola Indonesia yang kurang lebih satu tahun telah berhenti. Kami ada komitmen khusus, kita semua harus melakukan kegiatan dengan protokol kesehatan," kata Mochamad Iriawan.

"Namun sekali lagi momen yang spesial karena sepak bola kembali bergulir. Saya yakin suporter bisa mengikuti apa yang disampaikan, dengan cara nonton di rumah saja tidak ada nobar karena Piala Menpora ini sebagai ujian untuk Liga 1 dan Liga 2," tambahnya.


1. Ujian untuk Disiplin

Ketum PSSI Mochamad Iriawan dan Menpora Zainudin Amali.

Sementara itu, Zainudin Amali menyebut Piala Menpora merupakan momentum kembali sepak bola nasional. Oleh karena itu, jangan ada yang melanggar ketentuan yang sudah ditetapkan.

"Ini akan jadi ujian, tapi kita yakin kita mampu menggelar sepak bola dengan protokol kesehatan yang disiplin. Saya yakin suporter sepak bola di Indonesia cerdas dan saya ingin suporter hanya dukung dari di rumah saja," ucap Zainudin Amali.

Selain Solo, ada tiga kota lainnya yang dipercaya untuk menggelar pertandingan babak penyisihan grup Piala Menpora. Mereka adalah Malang, Bandung, dan Sleman.

"Industri sepak bola harus kita jalankan tapi protokol kesehatan harus tetap ditegakan. Untuk itu saya apresiasi PSSI dan PT LIB dan seluruh jajarannya dan empat kota penyelenggara, terima kasih atas kesediannya untuk mejadi tuan rumah," ujar politikus partai Golongan Karya tersebut.

Juara Piala Menpora, bakal mendapat uang Rp2 miliar. Sementara untuk runner-up Rp1 miliar, lalu peringkat ketiga Rp750 juta, serta peringkat keempat Rp500 juta.

PSSIMenporaLiga IndonesiaPiala MenporaBola IndonesiaMochamad IriawanZainudin Amali

Berita Terkini