x

Misi Besar Solskjaer Jelang Tottenham Hotspur vs Manchester United

Sabtu, 10 April 2021 03:24 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Prio Hari Kristanto
Ole Gunnar Solskjaer mengusung misi besar nan ambisius jelang lawatan Manchester United ke markas Tottenham Hotspur, Minggu (11/04/21) mendatang.

INDOSPORT.COMOle Gunnar Solskjaer mengusung misi besar nan ambisius jelang lawatan Manchester United ke markas Tottenham Hotspur, Minggu (11/04/21) mendatang.

Lawatan Manchester United ke kandang Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020-2021 pekan ke-31 besok akan menjadi pertandingan penting sarat ambisi dari Ole Gunnar Solskjaer.

Baca Juga
Baca Juga

Pasalnya, Solskjaer mengakui jika dirinya mengincar pembalasan dendam jelang laga kontra Tottenham yang akan mempertemukan dirinya dengan Jose Mourinho lagi.

Laporan dari Daily Star menyebutkan jika Solskjaer ingin membalas dendam atas kekalahan 1-6 yang Manchester United terima kala menjamu Tottenham Hostpur di pekan awal Liga Inggris musim 2020/21 ini.

Kekalahan telak memalukan dengan skor 1-6 tersebut adalah salah satu momen terendah dalam karir kepelatihan Ole Gunnar Solskjaer.

Tak hanya itu, kekalahan memalukan atas Tottenham tersebut juga menjadi salah satu kekalahan terbesar yang pernah dialami oleh Manchester United sejak Liga Inggris resmi digulirkan.

Baca Juga
Baca Juga

Berkat kekalahan tersebut, Manchester United menjadi tempat olokan. Tagar #OleOut dan semacamnya ramai memenuhi jagad dunia maya.

Namun sisi baiknya adalah kekalahan tersebut kemudian memantik semangat Solskjaer untuk bisa membawa Manchester United kembali merangsek ke papan atas Liga Inggris. Sesuatu yang berhasil diwujudkan dengan sangat baik hingga saat ini.


1. Ingin Balas Dendam, Solskjaer Sebut Harry Kane Adalah Ancaman

Harry Kane mencetak gol keenam timnya dari titik penalti pada laga Liga Inggris antara Manchester United vs Tottenham Hotspur, Minggu (04/10/20).

Halangan terbesar sekaligus ancaman yang bisa membuat ambisi Ole Gunnar Solskjaer menjadi sia-sia adalah kehadiran predator andalan Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Solskjaer mengakui jika dirinya cukup khawatir atas performa istimewa yang dimiliki oleh Kane, yang sementara ini duduk di puncak daftar top skor dengan koleksi 29 gol musim ini di semua kompetisi.

Namun, juru taktik asal Norwegia itu kabarnya juga telah menyiapkan siasat untuk meredam ketajaman Harry Kane di depan gawang lawan.

“Ketika akan bermain dengan salah satu predator paling tajam seantero Eropa, tentu saja kami telah mempersiapkan sesuatu,” tutur Ole Gunnar Solskjaer dilansir dari laman resmi Manchester United

Manchester UnitedJose MourinhoTottenham HotspurOle Gunnar SolskjaerHarry KaneLiga Inggris

Berita Terkini