x

Ditanya Masih Mau Bela Timnas Indonesia atau Tidak, Ini Jawaban Elkan Baggott

Selasa, 25 Mei 2021 14:20 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
Elkan Baggott tegaskan akan tetap bela Timnas Indonesia.

INDOSPORT.COM - Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan merespons penolakan Elkan Baggott untuk membela Timnas Indonesia di Pemusatan Latihan Timnas Indonesia di Dubai Uni Emirat Arab. Namun meski begitu, Iriawan memastikan bahwa Elkan tetap komitmen membela Indonesia dikemudian hari.

Elkan Baggott memang termasuk dalam 28 pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong. Dirinya disiapkan untuk mengikuti lima laga Timnas Indonesia.

Dimana dua laga uji coba melawan Afghanistan serta Oman. Serta tiga laga lanjutan kualifikasi grup G Piala Dunia Zona Asia, yakni menghadapi Thailand, Vietnam, serta Uni Emirat Arab.

Namun Elkan justru tidak datang ke Dubai Uni Emirat Arab. Pemain berpostur tubuh tinggi ini beralasan karena Dubai masih dalam zona merah penyebaran virus Covid-19.

Baca Juga
Baca Juga

Tentu tidak datang nya Elkan ke Dubai menimbulkan berbagai spekulasi. Dimana dikhawatirkan pemain berpostur jangkung ini membelot dan tidak jadi membela Timnas Indonesia.

Terlebih usia Elkan masih sangat muda yakni 18 tahun. Sehingga dirinya masih ada peluang untuk membela Thailand yang merupakan tanah kelahirannya atau membela Timnas Inggris.


1. Jawaban Elkan Baggott

Elkan Baggott tegaskan akan tetap bela Timnas Indonesia.

Terkait hal ini, Mochamad Iriawan pun angkat bicara. Dimana ia sudah bersikap keras terhadap Elkan terkait situasi ini.

"Kami juga agak keras dengan Elkan. Kami sudah kontak dia enggak direspons, kami sudah kirim tiket untuk dia ke Dubai. Saya tanya agak keras," ucap Iriawan.

Tapi Iriawan bisa bernafas lega. Sebab berdasarkan komunikasi PSSI dengan Elkan, bahwa Elkan masih setia membela Timnas Indonesia. Namun memang bukan saat ini.

Baca Juga
Baca Juga

"Kamu masih mau bela Timnas Indonesia nggak?' Ditanya begitu, yang hubungi (Plt )Sekjen PSSI (Yunus Nusi). Dia (Elkan Baggott) sampaikan akan bela Timnas (Indonesia), tapi klubnya enggak izinkan dia ke Dubai karena masalah larangan perjalanan," beber Ketum PSSI.

"Jadi, sebenarnya klubnya yang tak beri izin, Elkan sudah sampaikan. Ada WhatsApp-nya, bisa ditanyakan. Tapi saya terakhir memang keras, intinya ini orang mau bela kita (Indonesia) atau enggak," pungkasnya.

PSSITimnas IndonesiaLiga IndonesiaKualifikasi Piala Dunia 2022Elkan BaggottMochamad IriawanShin Tae-yong

Berita Terkini