x

Prediksi Liga 1: Bhayangkara FC vs PSM Makassar, Performa Menawan Uji Konsistensi Tim Tamu

Jumat, 5 November 2021 19:40 WIB
Kontributor: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Herry Ibrahim
Prediksi pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/22 antara Bhayangkara FC menghadapi PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (06/11/21).

INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/22 antara Bhayangkara FC menghadapi PSM Makassar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (06/11/21) mulai pukul 18.15 WIB.

Tuan rumah yang sedang dalam performa menawan bakal menguji konsistensi tim tamu setelah berpesta 3-0 melawan Persita Tangerang sebagai kado manis hari jadi ke-106 pada 2 November lalu.

Sebagaimana diketahui, Wiljan Pluim cs. selalu saja menelan kekalahan setiap kali tampil menjanjikan di laga sebelumnya. Fenomena ini telah dua kali terjadi sepanjang musim kompetisi.

Seperti ketika dipecundangi oleh Barito Putera yang berstatus juru kunci pada pekan kelima dengan skor 0-2 dan Borneo FC (1-2) dipekan kedelapan setelah mengalahkan Bali United.

Tentu saja, laga nanti akan berjalan sangat menarik terebih lagi kedua kubu saat ini bertengger di papan atas klasemen sementara hingga memasuki pekan ke-11 Liga 1 2021/22.

Baca Juga
Baca Juga

The Guardian menempel ketat Persib Bandung yang memuncaki klasemen dengan perolehan poin sama (25), sedangkan Pasukan Ramang diurutan 5 berkat raupan 16 angka dari 10 laga.

Kompak menempati ranking 5 besar dan memenangi laga terakhirnya membuat Bhayangkara FC dan PSM Makassar mematok target tiga poin demi bertahan di papan atas klasemen sementara.

Ambisi ini didukung dengan siapnya seluruh amunisi kedua klub untuk turun gelanggang. Baik coach Paul Munster maupun Milomir Seslija bisa memilih pemain terbaiknya untuk laga nanti.

Namun, tim tamu sedikit besar kepala jika menengok statistik rekor pertemuan lantaran memenangkan 5 dari 9 pertemuan sejak musim 2017 disemua ajang resmi. Tuan rumah kebagian 2 dan sisanya berakhir draw.

Lantas, apakah sejarah pertemuan sebelumnya bisa membantu PSM Makassar untuk mengalahkan tuan rumah Bhayangkara FC pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2021/22 nanti.


1. Perkiraan Susunan Pemain

Pertemuan PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Piala Menpora 2021, beberapa waktu lalu.

Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; I Putu Gede, Anderson Salles, Hansamu Yama, Ruben Sanadi; Evans Dimas, Lee Yoo-joon, Renan Silva; Andik Vermansyah; Ezechiel N’douassel, Adam Alis.

PSM Makassar (3-5-2): Hilmansyah; Zulkifli Syukur, Serif Hasic, Hasim Kipuw; Yakob Sayuri, Sutanto Tan, Fajar Handika, M Arfan, Ilham Udin; Wiljan Pluim, Anco Jansen.

Player to Watch:

Ezechiel N’douassel (Bhayangkara FC)

Hingga pekan ke-10 Liga 1 2021/22 berakhir, ada tiga penyerang yang mengoleksi 7 gol dan bersaing di bursa top skorer. Salah satunya adalah Ezechiel N’douassel.

Penyerang Timnas Chad ini mampu mengemas 7 gol hanya dari 9 kali mentas selama 804 menit. Pemain 33 tahun ini punya rasio tinggi yaitu selalu mencetak gol setiap 115 menit di atas lapangan.

Tentu saja King Eze amat bernafsu untuk menambah perbendaharaan golnya saat bersua PSM Makassar demi duduk manis di pucuk calon perah sepatu emas Liga 1 2021/22.

M Arfan (PSM Makassar)

Namun, upaya Ezechiel N’douassel untuk membobol gawang PSM Makassar akan mendapat banyak batu sandungan. Sosok pertama yang akan menjegalnya ialah M Arfan.

Kesulitan mendapat tempat diawal musim Liga 1 2021/22, gelandang bertahan 23 tahun ini perlahan mencuri hati sang pelatih Milomir Seslija yang mulai gemar memakai formasi 3-5-2.

Tak hanya fokus memotong alur serangan lawan, M Arfan juga mendapat peran untuk merangsek masuk ke pertahanan lawan yang terbukti dengan dua gol saat mengalahkan Persita Tangerang.

Baca Juga
Baca Juga

5 Laga Terakhir Bhayangkara FC:

(31/10/21): Tira-Kabo 0-1 Bhayangkara FC (Liga 1)
(27/10/21): Bhayangkara FC 2-1 Borneo FC (Liga 1)
(23/10/21): Bali United 1-2 Bhayangkara FC (Liga 1)
(16/10/21): Bhayangkara FC 0-2 Persib Bandung (Liga 1)
(03/10/21): Barito Putera 2-3 Bhayangkara FC (Liga 1)

5 Laga Terakhir PSM Makassar:

(01/11/21): Persita Tangerang 0-3 PSM Makassar (Liga 1)
(26/10/21): PSM Makassar 0-0 Tira-Kabo (Liga 1)
(22/10/21): Borneo FC 2-1 PSM Makassar (Liga 1)
(17/10/21): PSM Makassar 2-1 Bali United (Liga 1)
(02/10/21): Persib Bandung 1-1 PSM Makassar (Liga 1)

5 Pertemuan Terakhir Bhayangkara FC vs PSM Makassar:

(27/03/21): PSM Makassar 1-1 Bhayangkara FC (Piala Presiden)
(29/10/19): Bhayangkara FC 3-2 PSM Makassar (Liga 1)
(13/07/19): PSM Makassar 2-1 Bhayangkara FC (Liga 1)
(03/12/18): Bhayangkara FC 0-0 PSM Makassar (Liga 1)
(15/07/18): PSM Makassar 2-1 Bhayangkara FC (Liga 1)

Prediksi INDOSPORT:

Bhayangkara FC (40%)
Draw (30%)
PSM Makassar (30%).

PSM MakassarMilomir SeslijaLiga IndonesiaBhayangkara FCLiga 1Ezechiel N'DouasselWillem Jan PluimPaul MunsterLiga 1 2021

Berita Terkini