x

Liga 1: 'Son Heung-min' Kawal Ketat Pertahanan Barito Jelang Bentrok Arema FC

Selasa, 23 November 2021 16:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena

INDOSPORT.COM - Miftah Anwar Sani alias 'Son Heung-min' bakal mengawal ketat lini pertahanan Barito Putera, saat berjumpa Arema FC, Selasa (23/11/21) malam.

Ya, Barito Putera akan menjajal perlawanan Arema FC di laga lanjutan pekan ke-13 Liga 1 2021-2022, Selasa (23/11/21) pukul 20.30 WIB, bertempat di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Arema FC memang ada di papan atas, dan baru-baru ini memetik kemenangan atas Persik Kediri. Bahkan, striker Carlos Fortes juga masuk dalam jajaran top skorer Liga 1.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, Barito Putera juga tengah on fire. Setelah lama bercokol di papan bawah, pasukan Djajang Nurdjaman akhirnya bisa memetik kemenangan telak atas Persiraja.

Kemenangan itu diprediksi akan menjadi titik balik Laskar Antasari, dan salah satu target mereka adalah mencuri poin di laga lanjutan kontra Arema FC, Selasa malam.

Selain membukukan gol sebanyak mungkin, Barito juga bertekad untuk meraih clean sheet atau tidak kebobolan gol. Hal itu yang ditegaskan oleh bek kiri, Miftah Anwar Sani.

"Kita sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk pertandingan melawan Arema besok (hari ini), dan kita ingin menjaga tren positif," ungkap Miftah.

Baca Juga
Baca Juga

Menurut pemain bermata sipit yang mirip Son Heung-min itu, salah satu upaya untuk membekuk Arema FC dan mencapai clean sheet adalah komunikasi di lini pertahanan.

"Kami akan tampil lebih disiplin, dan selalu berkomunikasi dengan rekan-rekan yang lain. Ambisi kami ingin mencetak clean sheet pada pertandingan besok," imbuhnya.


1. Head to Head:

Rizki Pora ketika melewati pemain lawan saat Barito Putera vs Arema FC di Liga 1 2018.

Pertemuan terakhir Barito Putera vs Arema FC adalah di fase grup turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Kala itu, pasukan Djajang Nurdjaman menang 2-1 atas Arema.

Demikian pula di pertemuan terakhir Liga 1 2019, Laskar Antasari sempat menghajar Singo Edan dengan skor 3-0, sebagai balasan atas kekalahan di leg pertama.

Barito PuteraAremaLiga IndonesiaArema FCLiga 1Berita Liga 1Miftah Anwar Sani

Berita Terkini