x

Bersih Tanpa Noda Kekalahan, Klub Legendaris Bandung Layak Juara Liga 3 Jabar?

Selasa, 21 Desember 2021 06:35 WIB
Editor: Indra Citra Sena
Selebrasi pemain Persikab Bandung usai mencetak gol dalam pertandingan Liga 3.

INDOSPORT.COM - Persikab Kab. Bandung masih belum tersentuh di Liga 3 2021 zona Jawa Barat. Satu slot final berhasil disegel selepas memulangkan Persikasi Kab. Bekasi dalam pertandingan semifinal di Stadion Si Jalak Harupat, Senin (20/12/21). 

Klub legendaris asal Bandung yang sempat menghiasi kasta tertinggi sepak bola Indonesia era 1990-an ini memetik kemenangan tipis 2-1. Dua gol kemenangan diborong oleh top skor sementara Liga 3 2021 zona Jabar, Dwiki Mardiyanto, masing-masing pada menit ke-10 dan 20. 

Baca Juga
Baca Juga

Keberhasilan Persikab menjejak final membuat pelatih Albert Rudiana bersuka cita. Mereka kini berpeluang maju ke putaran nasional dengan embel-embel mentereng berupa kampiun Liga 3 2021 zona Jawa Barat. 

"Tentunya kami bersyukur bisa masuk final Liga 3 Jabar. Pertandingan tadi melawan Bandung United sangat berat ya. Apalagi dilakukan tengah hari bolong dalam cuaca panas terik," kata pelatih Persikab Bandung, Albert Rudiana, selepas laga.

"Stamina pemain benar-benar terkuras karena jadwal yang padat, ditambah teriknya cuaca sepanjang laga semifinal tadi. Kami juga kehilangan satu pemain akibat kartu merah, tapi alhamdulillah bisa meraih kemenangan," cetusnya. 

Sekadar mengingatkan, Persikab Kab. Bandung dikatakan klub legendaris yang disegani dekade 1990-an lantaran pernah mentas di kasta tertinggi era Divisi Utama periode 1995-2002.  

Keberadaan Persikab di kasta tertinggi dekade 1990-an menciptakan Derby Bandung melawan Persib. Kedua tim diketahui beberapa kali tergabung di grup yang sama (Divisi Utama menggunakan format wilayah).  

Derby terakhir di kasta tertinggi adalah edisi 2002, ketika Persib Bandung menang telak lima gol tanpa balas melalui gelontoran gol-gol Ansyari Lubis, Sujana (2), Ruhiat, dan Yaris Riyadi, 5 Mei 2002.  

Di akhir musim, Persikab terbenam di dasar klasemen Grup Barat Liga Indonesia Bank Mandiri (LIBM) 2002, sehingga terdegradasi ke Divisi Satu sampai sekarang belum pernah kembali lagi.  


1. Bandung United

Skuat Persikab Kabupaten Bandung.

Kesuksesan Persikab Kab. Bandung menjejak final Liga 3 2021 zona Jawa Barat diiringi catatan mentereng. Mereka hampir selalu menang sedari fase grup hingga semifinal tanpa sekali pun merasakan kekalahan.

Ada pun perinciannya adalah mencukur Persigar Garut (9-1), Perses Sumedang (4-1), Persima Majalengka (5-1), Citra Kabo (2-1), dan Persitas Tasikmalaya (3-0) di fase grup.

Memasuki babak 8 besar, Persikab meraih kemenangan atas Bandung United (2-1) dan PSGC Ciamis (5-1), plus sekali imbang melawan Citra Kabo (0-0). Terakhir di semifinal menyingkirkan Persikasi Kab. Bekasi (2-1). 

Baca Juga
Baca Juga

Di final, Persikab akan kembali berjumpa klub satelit Persib, Bandung United, yang notabene pernah mereka kalahkan di babak 8 besar lalu dengan skor tipis 2-1, Kamis (15/12/21). Laga penentuan juara itu berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (23/12/21). 

Bandung United diketahui mendulang hasil manis di semifinal. Kemenangan tipis 2-1 atas PCB Persipasi sudah lebih dari cukup untuk mengantarkan klub satelit Persib ini ke final Liga 3 2021 zona Jawa Barat.

Persib BandungJawa BaratLiga IndonesiaLiga 3Bola IndonesiaBandung UnitedPersikab Kabupaten Bandung

Berita Terkini