x

Analisa 3 Laga Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Siap Tempur di Final Piala AFF 2020

Selasa, 28 Desember 2021 14:55 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Pelatih asal Brasil, Alexandre 'Mano' Polking bicara persiapan Timnas Thailand jelang hadapi Timnas Indonesia di final Piala AFF.

INDOSPORT.COM – Pelatih Thailand, Alexandre Polking, mengaku sudah menyiapkan rencana di final Piala AFF 2020 setelah menganalisis tiga pertandingan yang dijalani Timnas Indonesia sebelumnya.

Timnas Thailand sudah menjalani latihan guna mempersiapkan diri sebelum menghadapi Timnas Indonesia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Rabu (29/12/21) mendatang.

Baca Juga
Baca Juga

Melansir dari laman Facebook resmi Federasi Sepak Bola Thailand (FAT), pasukan Alexandre Polking menjalani latihan yang dibagi dalam dua kelompok, yakni tim yang menjalani pemulihan fisik di kolam renang dan tim pemain pengganti berlatih di lapangan.

Berbicara selama latihan Polking mengaku bahwa timnya tidak punya banyak waktu untuk mempersiapkan diri menuju final Piala AFF 2020.

Demi memaksimalkan persiapan, Polking sudah melihat tayangan ulang tiga pertandingan Timnas Indonesia guna menganalisa permainan dan cara bermain Witan Sulaeman dkk.

“Bertemu Indonesia, kami tidak punya banyak waktu untuk berlatih. Kami harus fokus pada analisis permainan dan cara bermainnya. Kami telah menyaksikan mereka selama tiga pertandingan,” ujar Polking.

“Saya memiliki gambaran. Mereka (Timnas Indonesia) adalam tim yang didominasi kekuatan muda, pekerja keras, berbahaya,” jelas Polking.

Baca Juga
Baca Juga

“Sekarang tinggal bagaimana kita mengatur rencana pemain untuk menghadapi mereka. Saya bisa menjelaskan kepada Anda (nanti),” tukasnya.

Duel Timnas Indonesia vs Thailand di final Piala AFF sendiri memang diyakini bakal berlangsung sengit. Pasalnya, ini bukan pertama kalinya Thailand bertemu Indonesia.


1. Duel Sengit Timnas Indonesia vs Thailand

Indonesia vs Thailand

Melihat catatan pertemuan kedua tim, Indonesia dan Tailand total telah bertemu empat kali di partai puncak Piala AFF yakni di final tahun 2000, 2002, final leg pertama 2016 dan final leg kedua 2016.

Dari empat pertemuan itu, Thailand baru mencatat satu kekalahan dari Indonesia yakni di final leg pertama Piala AFF 2016.

Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand di final Piala AFF 2020 dalam dua kali pertandingan. Leg pertama pada 29 Desember 2021 dan leg kedua digelar pada 1 Januari 2022.

Timnas IndonesiaBola InternasionalTimnas ThailandBerita Timnas IndonesiaPiala AFF 2020Alexandre Polking

Berita Terkini