x

Hasil Pertandingan Copa del Rey Rayo Majadahonda vs Atletico Madrid: Pesta Gol Tim Tamu

Jumat, 7 Januari 2022 06:28 WIB
Editor: Juni Adi

INDOSPORT.COM - Atletico Madrid meraih kemenangan telak atas Rayo Majadahonda di babak 32 besar Copa del Rey sekaligus lolos ke 16 besar.

Duel beda kasta tersaji di laga babak 32 besar Copa del Rey antara tim kasta ketiga, Rayo Majadahonda vs Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Jumat (07/01/22) dini hari WIB.

Hasilnya sudah bisa ditebak, Atletico Madrid menang dengan skor telak lima gol tanpa balas. Mereka bahkan sudah unggul 3-0 sejak babak pertama.

Baca Juga
Baca Juga

Keunggulan Atletico Madrid dibuka oleh Matheus Cunha menit ke-17, memanfaatkan bola sapuan bek Rayo yang tidak sempurna.

Renan Lodi mencetak gol kedua Atletico pada menit ke-26. Thomas Lemar menyodorkan bola kepada Lodi yang melakukan overlap dari sisi kiri.

Jelang turun minum, Luis Suarez memperbesar keunggulan Atletico Madrid menjadi 3-0 menit ke-41, usai menerima umpan Marcos Llorente. Skor tersebut bertahan hingga turun minum.


1. Banyak Menambah Gol

Selebrasi gol Atletico Madrid dalam pertandingan Liga Spanyol kontra Barcelona, Sabtu (2/10/21).

Di babak kedua, Atletico Madrid terus tampil menyerang meski sudah unggul cukup besar. Sedangkan Rayo Majadahonda, tidak bisa berbuat banyak.

Mereka tak bisa mengembangkan permainan untuk keluar dari tekanan. Sebaliknya, Atletico Madrid malah menambah gol menit ke-67.

Kali ini giliran Antoine Griezmann yang mencatatkan namanya di papan skor. Griezmann menembus pertahanan Rayo dengan umpan terobosan Correa dan menuntaskannya jadi gol.

Joao Felix menutup pesta gol Atletico Madrid pada menit ke-79. Bergerak dari sisi kiri, Joao Felix kemudian masuk ke kotak penalti Rayo Majadahonda dan melepaskan tembakan ke arah tiang jauh. Skor 5-0 bertahan hingga laga Copa del Rey bubar.

Atletico MadridLuis SuarezCopa del ReyBola InternasionalHasil Pertandingan

Berita Terkini