x

Eks Pelatih AC Milan Ungkit Perlakuan Buruk yang Diterimanya di San Siro

Senin, 10 Januari 2022 14:11 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
Mantan pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, kembali mengungkit perlakuan buruk yang dia terima selama bertugas di San Siro.

INDOSPORT.COM – Mantan pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, kembali mengungkit perlakuan buruk yang dia terima selama bertugas di San Siro.

Sinisa Mihajlovic saat ini memang menjadi pelatih Bologna. Jauh sebelum itu, pelatih asal Serbia ini pernah ditunjuk untuk menukangi AC Milan dengan kontrak selama dua tahun di musim 2015-2016.

Baca Juga
Baca Juga

Selama tugasnya, Mihajlovic sebenarnya telah menerima banyak pujian karena membawa AC Milan ke jalur kemenangan. Terbukti, antara akhir November hingga akhir Februari, Milan hanya kalah sekali dalam pertandingan liga.

Selain itu, salah satu terobosan yang dia lakukan saat itu adalah memberi kesempatan bagi Gianluigi Donnarumma yang baru berusia 16 tahun mengepakkan sayapnya di bawah mistar gawang.

AC Milan sempat mengalami periode buruk jelang akhir musim. Atas desakan pemilik klub saat itu, Silvio Berlusconi, klub akhirnya resmi memecat Mihajlovic pada 12 April 2016 dan posisinya digantikan oleh Christian Brocchi yang ternyata gagal.

Berbicara kepada Corriere Dello Sport, legenda Inter Milan tersebut akhirnya buka suara bahwa sebenarnya dia tidak pernah memahami alasan AC Milan memecatnya.

“Saya tidak pernah mengerti asalan Milan memecat saya. Saya dan tim saat itu berada di urutan kelima atau keenam di liga dan juga mencapai final Coppa Italia,” ujar Mihajlovic dikutip dari Sempre Milan.

Dia juga mengatakan bahwa saat itu sangat tidak mungkin membawa AC Milan ke dalam kejayaan dengan skuat seadaanya.

Bahkan, dia sangat terkejut ketika tahu pelatih Milan yang baru melucuti sembilan dari 11 pemain utama dan hanya mempertahankan Donnarumma dan bek Alessio Romagnoli.

Baca Juga
Baca Juga

“Dengan tim yang hanya bernama Milan, tidak mungkin berbuat lebih banyak. Musim berikutnya mereka mengganti sembilan dari sebelas pemain. Satu-satunya yang selamat adalah yang saya luncurkan, Donnarumma dan Romagnoli,” jelas Mihajlovic.

“Penyesalan? Tidak ada kekecewaan atau penyesalan. Karena saya tidak mengendalikan situasi, saya tidak pernah memilih (meninggalkan AC Milan),” tandasnya.


1. Mihajlovic Bahagia di Bologna

Sinisa Mihajlovic mantan pelatih AC Milan yang kini bertugas di Bologna. Foto: foxsportsasia.com

Setelah dipecat dari AC Milan, Mihajlovic sempat mengambil pekerjaan di Torino dan Sporting Cp sebelum kemudian memutuskan kembali ke Bologna, tim yang juga pernah dia latih di musim 2008-2009.

Di periode keduanya tersebut, Mihajlovic membawa Bologna meraih 30 poin dari 17 pertandingan di musim pertama 2009-2020, lebih baik dari 14 poin yang diraih pendahulunya Filippo Inzaghi.

Pada Juli 2019, Sinisa Mihajlovic sempat mengumumkan bahwa dirinya mengidap penyakit kanker leukemia akut. Namun kondisi kesehatannya itu tak membuat dirinya meninggalkan tugasnya di Bologna.

Meski tak sehebat AC Milan yang kini bertengger di posisi kedua, Bologna di bawah asuhan Mihajlovic masih bertengger di papan tengah tepatnya di urutan ke-11 dengan raihan 27 poin pada klasemen sementara Liga Italia.

AC MilanSinisa MihajlovicPelatihLiga ItaliaAC Milan NewsBerita Liga Italia

Berita Terkini