x

PSSI Pakai Asisten Wasit Tambahan di Pekan ke-30 Liga 1 2021

Sabtu, 5 Maret 2022 17:10 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Pelatih Widodo C Putro memprotes keputusan wasit yang hanya memberikan waktu tambahan 3 menit pada laga Liga 1 antara Persita vs Bali United di Stadion Pakansari, Jumat (24/09/21).

INDOSPORT.COM - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan perintah ke Sekjen Yunus Nusi untuk mengevaluasi dan memperbaiki kinerja wasit yang memimpin Liga 1 2021.

Salah satu solusi yang ditawarkan adalah additional assistant referee (AAR) atau asisten wasit tambahan. 

Beberapa keputusan kontroversial wasit membuat PSSI mencari solusi, apalagi persaingan juara makin ketat menjelang berakhirnya Liga 1 2021. 

Baca Juga
Baca Juga

‘’PSSI bergerak cepat dengan melakukan analisa mendalam terkait kejadian tersebut dan mendapat dua sudut pandang sekaligus untuk mencari solusi,’’ kata Sekjen PSSI Yunus Nusi dalam keterangan pers. 

Baca Juga
Baca Juga

PSSI sudah mengantongi izin AFC untuk penerapan asisten wasit tambahan. Edukasi wasit pun sudah dilakukan, bahkan seharusnya sudah diterapkan bulan lalu, tapi terkendala alat. 


1. Dimulai 9 Maret

Gelandang PSM Makassar, Rasyid Bakri, berduel udara dengan pemain PSS Sleman dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2021-2022.

Oleh sebab itu, asisten wasit tambahan baru bisa ditugaskan pada 9 Maret 2022 atau pada pekan ke-30 Liga 1. 

"Terkait penerapan asisten wasit tambahan, sejauh ini PSSI mengalami kendala dalam pengadaan alat-alat khusus untuk digunakan."

Baca Juga
Baca Juga

"Dalam prosesnya, PSSI telah mengedukasi seluruh wasit yang nantinya akan ditugaskan sebagai AAR pada tanggal 10-14 Februari lalu dengan mendatangkan dua orang instruktur wasit FIFA," tutur Yunus. 

"Semoga AAR bisa menjadi solusi sebelum kita memakai VAR," tuntasnya. 

Baca Juga
Baca Juga

PSSI menilai perlu ditugaskan asisten wasit tambahan sebagai alternatif dan solusi jangka pendek karena pada beberapa kejadian, wasit utama dan asistennya tidak berada dalam kondisi ideal atau terhalang pemain. Ke depan PSSI juga akan menerapkan video assistant referee (VAR).


2. Sudah Dilakukan di Kompetisi Eropa

Protes para pemain Persebaya usai Samsul Arif dijegal di depan mata wasit.

Asisten wasit tambahan sudah lama diterapkan di beberapa Liga Eropa seperti di Serie A, Liga Champions hingga Euro. Mereka biasanya berada di belakang atau samping gawang. 

Tapi, semua ajang tersebut sudah tidak menerapkan aturan asisten wasit tambahan di belakang kedua gawang. Teknologi garis gawang, disusul video assistant referee (VAR), kini mengambil alih peran membantu wasit mengambil keputusan.
 

PSSILiga IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini