x

Habis Kontrak, Pelatih Chile Resmi Berpisah dengan Klub Liga 3 Asal Sumatra Ini

Senin, 14 Maret 2022 10:05 WIB
Editor: Indra Citra Sena
Pelatih asal Chile, Simon Elissetche, saat meneken kontrak di PS Siak.

INDOSPORT.COM - Berakhir sudah perjuangan PS Siak di putaran nasional Liga 3 2021. Klub asal Riau ini mentok di babak 16 besar, sehingga dipastikan gagal mengamankan satu dari total delapan jatah promosi ke Liga 2 musim depan.

Yang terbaru, PS Siak dipaksa menyerah dengan skor 1-4 dalam laga pamungkas Grup BB babak 16 besar Liga 3 2021 kontra Serpong City FC di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (13/3/22).

Baca Juga

PS Siak harus menerima kenyataan menjadi juru kunci klasemen akhir Grup BB lantaran tak bisa meraih poin barang satu pun. Mereka berturut-turut dikalahkan Persikab Kab. Bandung (0-4), Karo United FC (1-4), dan Serpong City FC (1-4).

Alhasil, PS Siak gagal memenuhi target promosi yang sejak awal sudah dipatok manajemen, tapi toh perjuangan mereka di putaran nasional Liga 3 2021 tetap patut diacungi jempol karena telah mengharumkan nama Sumatra.

Mereka merupakan satu dari empat wakil Pulau Andalas yang mampu menjejak babak 16 besar Liga 3 2021, bersama jagoan Sumatra Selatan, PS Palembang, serta duo Sumatra Utara, PSDS Deli Serdang dan Karo United FC.

Baca Juga

Seiring dengan situasi ini, PS Siak kemungkinan bakal berpisah dengan Direktur Teknik mereka, Simon Elissetche. Kontrak pelatih berpaspor Chile tersebut diketahui habis setelah klubnya resmi mengakhiri kiprah di Liga 3 2021.

"Kontrak saya selesai per hari ini. Belum ada pembicaraan lagi, tapi kalau nanti manajemen PS Siak kembali memberikan kepercayaan saya tentunya siap," kata Simon Elissetche kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT via aplikasi pesan singkat Whatsapp, Minggu (13/3/22).

Baca Juga

"Dengan pengalaman yang kami dapat di Liga 3 kemarin, saya yakin PS Siak bisa lebih kuat lagi musim depan. Semoga tetap lanjut perjuangan, termasuk rencana membangun training center di Riau," cetusnya.

Mantan pelatih PSPS Riau itu juga terpantau sudah berpamitan sekalius mengucapkan kata-kata perpisahan kepada para pemain PS Siak, seperti terlihat dalam unggahan Insta Story di akun Instagram pribadinya, @simon_elissetche.

Elissetche mengunggah potret sebuah jersey yang tampak dipenuhi dengan tanda tangan seluruh pemain PS Siak, sembari menyematkan kalimat "Terima Kasih PS Siak" sebagai keterangan foto.


1. Minta Maaf kepada Suporter

Selebrasi pemain PS Siak usai mencetak gol dalam pertandingan Liga 3 2021.

Di sisi lain, manajemen PS Siak mengapresiasi kinerja segenap pemain dan ofisial sepanjang berkompetisi di Liga 3 2021. Mereka dinilai sudah bekerja semaksimal mungkin untuk mengangkat derajar klub di kancah sepak bola nasional.

"Saya pikir seluruh pemain sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi Tuhan belum merestui kami promosi ke Liga 2 musim depan," ujar manajer PS Siak, Romy Lesmana, dalam rilisnya.

Baca Juga

"Saya mewakili manajemen PS Siak ingin meminta maaf kepada warga Siak, khususnya kelompok suporter Lasak Mania, atas kegagalan yang kami alami di babak 16 besar Liga 3 2021. Sekali lagi kami mohon maaf," tandasnya.

Sekadar mengingatkan, PS Siak merupakan kampiun Liga 3 2021 zona Riau. Mereka lolos ke putaran nasional mewakili daerahnya bersama Tornado FC Pekanbaru selaku runner-up.

Baca Juga

Perjalanan PS Siak di putaran nasional Liga 3 2021 terbilang penuh dengan dinamika. Mereka selalu menghadapi situasi hidup-mati di laga pamungkas grup, mulai dari babak 64 besar, 32 besar, hingga akhirnya tersingkir di babak 16 besar.


2. 8 Tim Promosi Liga 3

Skuat Persikab Bandung di Liga 3 2021.

Tim promosi ke Liga 2 musim depan akhirnya lengkap dengan tambahan tiga klub yang mengisi tiga slot tersisa dari babak 16 besar Liga 3 2021.

Lengkap sudah tim promosi Liga 2 2021 dengan munculnya tiga klub tambahan untuk tiga slot tersisa. Sebelumnya, lima tempat sudah diisi oleh lima tim yang sudah memastikan diri untuk lolos terlebih dahulu.

Persikab Kabupaten Bandung menjadi kontestan yang pertama lolos usai menggenggam enam poin dari dua pertandingan Grup BB 16 besar Liga 3.

Baca Juga

Kala itu, Persikab mampu memastikan lolos usai mengalahkan jagoan Banten, Serpong City FC, dengan skor tipis 1-0 pada Kamis (10/3/22).

Langkah Persikab Kab. Bandung kemudian diikuti oleh wakil Sumatra Utara, yang tergolong sebagai salah satu tim legendaris Indonesia, PSDS Deli Serdang.

Baca Selengkapnya

RiauLiga IndonesiaLiga 2Liga 3Bola IndonesiaSada Sumut FCPersikab Kabupaten BandungBerita Liga 2Simon Pablo ElissetchePS Siak

Berita Terkini