x

Top 5 News: Drama Proses Naturalisasi Emil Audero, Kontroversi Vigit Waluyo di Liga 3

Selasa, 8 Maret 2022 06:10 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Kompilasi lima berita paling populer INDOSPORT sepanjang Senin (07/03/22) dalam Top 5 News.

INDOSPORT.COM - Berikut ini adalah kompilasi lima berita paling populer INDOSPORT sepanjang Senin (07/03/22) dalam Top 5 News. Mencakup perkara proses naturalisai Emil Audero, lika-liku AC Milan, hingga kontroversi Putra Delta di Liga 3 usai diisukan dimiliki oleh Vigit Waluyo yang pernah melakukan pengaturan skor.

1. Drama Naturalisasi Emil Audero, Lama-lama Seperti Sinetron "Dunia Terbalik" 

Seperti plot sinetron tanah air berjudul "Dunia Terbalik", proses naturalisasi kiper Sampdoria untuk memperkuat timnas Indonesia punya keunikan. Dahulu Il Samp yang pernah meminati stopper tanah air dalam diri Kurnia Sandy dan kini situasi justru berbalik.

Tidak cuma itu saja, artikel ini juga turut membahas komentar Kurnia Sandy sendiri perkara keinginan timnas Indonesia memanggil Emil Audero.

Baca juga: Drama Naturalisasi Emil Audero, Lama-lama Seperti Sinetron "Dunia Terbalik" 

2. Cium Aroma Gratisan, AC Milan Tantang Juventus dan Inter Demi Bomber Maut Bundesliga 

AC Milan kembali dilaporkan terlibat pertarungan segi tiga di bursa transfer melawan Juventus dan Inter Milan. Ketiga raksasa Italia tersebut sama-sama meminati Andrej Kramaric.

Kramaric pada musim panas mendatang akan berstatus sebagai free agent mengingat kontraknya dengan Hoffenheim akan habis per Juli 2022. Dengan Bosman Rule, ia bisa pergi ke klub mana saja secara cuma-cuma.

Baca selengkapnya: Cium Aroma Gratisan, AC Milan Tantang Juventus dan Inter Demi Bomber Maut Bundesliga 

3. Liga Italia: Pelatih AC Milan Bongkar Aib Franck Kessie Saat AC Milan Tundukan Napoli 

Stefano Pioli selaku manajer AC Milan memberi kredit pada Franck Kessie usai timnya menggebuk Napoli 0-1 dalam lanjutan Liga Italia 2021/2022. Peran sang gelandang di lini tengah membuat Il Rossoneri sukses meraih hasil krusial di Stadio Diego Armando Maradona. 

Kessie di dorong sedikit lebih maju dari posisi biasannya oleh Pioli. Hal itu membuat sang pemain Pantai Gading punya wewenang lebih banyak dalam membantu penyerangan.

Baca selepngkapnya: Liga Italia: Pelatih AC Milan Bongkar Aib Franck Kessie Saat AC Milan Tundukan Napoli 


1. Top 5 News

Vigit Waluyo

4. Vigit Waluyo Is Back! Beredar Skenario Kelolosan Putra Jombang ke Liga 2 

Liga 3 digemparkan dengan isu tak sedap soal kepemilikan klub Putra Jombang alias Putra Delta Sidoarjo. Menurut kabar yang beredar, bos mereka ada Vigit Waluyo yang pernah tersandung kasus pengaturan skor pada 2019 lalu dan dihukum PSSI untuk tidak lagi terlibat dalam sepak bola.

Dugaan adanya penyuapan pada wasit dalam pertandingan yang dilakukan Putra Jombang membuat nama Vigit Waluyo pun kembali ramai dibicarakan publik.

Baca selengkapnya: Vigit Waluyo Is Back! Beredar Skenario Kelolosan Putra Jombang ke Liga 2 

5. Bukan Giroud, Inilah 'Pahlawan' Terlupakan Laga Napoli vs AC Milan versi Arrigo Sacchi 

Olvier Giroud boleh saja jadi pencetak gol tunggal kemenangan AC Milan dalam lawatan ke markas Napoli di lanjutan Liga Italia tempo hari namun menurut Arrigo Sacchi ia bukan pemain satu-satunya yang berhak dipuji.

Sang pelatih legendaris Merah-Hitam turut memberi kredit pada Rafael Leao dan Theo Hernandez. Di mata Sacchi, keduanya juga berjuang tak kalah keras di Stadio Diego Armando Maradona.

Baca selengkapnya: Bukan Giroud, Inilah 'Pahlawan' Terlupakan Laga Napoli vs AC Milan versi Arrigo Sacchi 

Bursa TransferAC MilanInter MilanJuventusNapoliAudero MulyadiSampdoriaAndrej KramaricKurnia SandyNaturalisasiPengaturan Skor Pertandingan (match fixing)Emil Audero MulyadiTimnas IndonesiaLiga ItaliaBola InternasionalLiga 3#Top5NewsVigit WaluyoAC Milan NewsBerita Liga ItaliaBerita Bursa TransferBerita Timnas Indonesia

Berita Terkini