x

Resmi, RANS Cilegon FC CLBK dengan Rahmad Darmawan untuk Liga 1

Senin, 11 April 2022 19:56 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Prio Hari Kristanto
RANS Cilegon FC resmi kembali menunjuk Rahmad Darmawan sebagai pelatih klub untuk menghadapi Liga 1 musim mendatang.

INDOSPORT.COM - RANS Cilegon FC resmi kembali menunjuk Rahmad Darmawan sebagai pelatih klub untuk menghadapi Liga 1 musim mendatang.

Tak hanya Rahmad Darmawan, jajaran pelatih yang lama seperti Mohammad Nasuha dan Bayu Eka Sari sebagai Asisten Pelatih, Nurcholis sebagai Pelatih Fisik, Yanuar Hermansyah sebagai Pelatih Kiper.

Baca Juga

Selain nama nama ada dua nama baru dalam staf kepelatihan yakni Muchammad Ulil Abror sebagai Video Analyst dan satu nama yang masih dalam tahap pembicaraan manajemen RANS Cilegon FC. 

Pada musim 2021/2022 Rahmad Darmawan sukses mengantarkan RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1, dan pada musim yang sama Pelatih asal Lampung ini berhasil menyelamatkan Barito Putera dari jurang degradasi Liga 1. 

Dengan prestasi tersebut semakin memantapkan RANS Cilegon FC untuk kembali meminang Rahmad Darmawan untuk melanjutkan perjuangan dengan harapan bisa membawa RANS Cilegon FC menjadi tim yang semakin kuat dan kompetitif. 

Bergabungnya Rahmad Darmawan disambut bangga okeh Chariman Rans Cilegon FC Raffi Ahmad.

Baca Juga

“Coach Rahmad sudah berjasa membawa RANS Cilegon FC berhasil lolos ke Liga 1 dan beliau punya segudang pengalaman di dunia sepak bola, saya yakin dengan pengalaman yang beliau punya bisa membawa klub semakin baik lagi," ucap Raffi.

"Harapan di Liga 1 minimal bisa masuk lima besar sudah Alhamdulillah, kalau untuk juara kayanya kita masih harus banyak belajar dari klub-klub senior lainnya," ujarnya. 

Selain membangun kekuatan dari sisi kepelatihan tentunya squad pemain menjadi fokus utama bagi RANS Cilegon FC untuk menghadapi Liga 1 mendatang, saat ini manajemen RANS Cilegon FC sudah mengantongi beberapa nama yang akan masuk dalam formasi pemain RANS Cilegon FC di musim 2022. Presiden RANS Cilegon FC Roofi Ardian mengatakan.

Baca Juga

“Untuk Persiapan dan pemilihan pemain sudah 90%, ada sebagian nama yang sudah dikenal dari klub Liga 1 dan kita juga datangkan pemain dari luar untuk mengisi formasi RANS Cilegon FC di Liga 1 musim ini.”


1. Tak Mau Numpang Lewat

COO Rans Cilegon FC, Darius Sinathrya. Foto: Zainal Hasan/Indosport.com

RANS Cilegon FC sepertinya memiliki target yang cukup signifikan di Liga 1 musim 2022-2023, di mana mereka membidik bisa meraih posisi lima besar di akhir klasemen nanti.

Rans Cilegon FC memang menjadi pendatang baru di kancah Liga 1 musim 2022-2023. Tim milik selebriti kondang, Raffi Ahmad ini berhak tampil di kasta teratas musim depan setelah menyabet posisi runner up Liga 2 musim 2021 lalu.

Baca Juga

RANS Cilegon tidak sendiri yang berhak promosi ke Liga 1 musim depan. Dimana mereka juga akan didampingi oleh Persis Solo yang menjadi juara Liga 2 musim 2021 serta Dewa United yang menempati peringkat tiga.

Tampil di kancah Liga 1 musim depan tentu menjadi sejarah dan yang pertama kalinya bagi RANS Cilegon FC. Sebagai tim baru yang akan tampil di kompetisi strata tertinggi di Indonesia, Rans Cilegon FC pun memiliki target.

Setidaknya mereka tidak ingin hanya sekadar numpang lewat dan kembali ke Liga 2. Hal ini diutarakan oleh Chief Operating Officer (COO) RANS Cilegon FC, Darius Sinathrya.

Baca Juga

"Kami ini tim baru yang harus banyak belajar. Semua tim yang bertahan dan baru masuk Liga 1 tentu menginginkan prestasi terbaik," kata Darius.

"Tentu kita tidak mau sekedar numpang lewat saja," tambah Darius Sinathrya.

Darius menambahkan, RANS Cilegon FC sangat senang dapat bersaing dengan klub-klub besar Liga 1 yang sudah ada.

Baca Juga

Namun meski begitu, bagi pria yang pernah menjabat sebagai manajer futsal Timnas Indonesia tidak membuat RANS Cilegon FC gentar.


2. Dirumorkan Gabung Rans Cilegon FC, Edo Febriansyah Masih Malu-malu?

Raffi Ahmad (tengah) meresmikan Rahmad Darmawan sebagai pelatih Rans Cilegon FC untuk musim depan. Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

Bek kiri timnas Indonesia, Edo Febriansyah, belakangan dirumorkan akan bergabung dengan salah satu klub promosi Liga 1 2022-2023, Rans Cilegon FC. Sehingga, dia pun memberikan penjelasan soal statusnya.

Edo mengatakan belum sepenuhnya bergabung Rans Cilegon FC karena masih punya kontrak di Persita Tangerang. Masa kerja pemain berusia 24 tahun itu baru selesai pada 25 April 2022.

Bek asal Kediri, Jawa Timur itu menjelaskan, segala kemungkinan masih bisa terjadi. Entah itu gabung Rans CFC ataupun perpanjang kontrak di Persita.

"Kontrak saya di Persita baru akan selesai tanggal 25 April ini," ujar Edo Febriansyah kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Senin (11/4/22).

"Sejauh ini belum ada pembicaraan, mungkin tidak lanjut lagi. Mungkin juga ada negoisasi lagi, tapi saya masih belum tahu," ujarnya.

Baca Selengkapnya:  Liga 1: Dirumorkan Gabung Rans Cilegon FC, Edo Febriansyah Masih Malu-malu?

Rahmad DarmawanRans Nusantara FCLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1

Berita Terkini