x

Sangkal Isu ke Real Madrid, Ibunda Kylian Mbappe Tegaskan Sang Putra Belum Buat Keputusan

Jumat, 6 Mei 2022 23:25 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Subhan Wirawan
Ibunda bintang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menyangkal isu bahwa sang putrai siap bergabung ke klub raksasa Spanyol, Real Madrid

INDOSPORT.COM – Ibunda bintang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menyangkal isu bahwa sang putrai siap bergabung ke klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

Fayza Lamari, ibunda bintang muda Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menepis anggapan bahwa putranya bakal hengkang ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2022 menadatang.

Baca Juga

Sang ibunda bahkan menyebut bahwa Kylian Mbappe dikabarkan siap menerima perpanjangan kontrak selama tiga tahun dari Paris Saint-Germain dan menolak kepindahan ke Real Madrid.

PSG dikabarkan menawari perpanjangan kontrak dengan gaji tak kurang dari 50 juta euro (sekitar Rp 765 miliar) per-musim dengan bonus loyalitas 100 juta euro (sekitar Rp 1,5 triliun) jika mau bertahan.

Kabarnya, Les Parisiens akan menawari opsi dua tahun perpanjangan kontrak disertai dengan opsi perpanjangan di ahun ke tiga.

Baca Juga

Hal ini diketahui dari kicauan ibunda Kylian Mbappe, Fayza Lamari, yang menyebut bahwa Kylian Mbappe belum mengambil keputusan apapun.

“Belum ada persetujuan secara prinsip dengan PSG ataupun klub lain,” ujar Lamari.

“Diskusi soal masa depan Kylian Mbappe terus berlanjut dengan tenang dan membuat Mbappe bisa memutuskan dengan bijak dengan melibatkan sejumlah pihak,” imbuhnya.

Baca Juga

Kylian Mbappe sempat menyebut bahwa dirinya ingin bermain untuk Real Madrid dalam beberapa tahun mendatang, agar memiliki kesempatan lebih untuk memenangi trofi kelas atas.

Salah satunya adalah Liga Champions, yang pada musim 2021/2022 kemungkinan bisa dimenangi oleh Real Madrid.


1. Tarik Ulur Real Madrid-PSG Soal Kylian Mbappe

Kylian Mbappe saat menceploskan bola ke gawang Thibaut Courtois.

Kendati demikian, PSG baru saja memenangi Liga Prancis musim 2021/2022, meskipun dikalahkan oleh Real Madrid dalam laga 16 besar Liga Champions beberapa waktu silam.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti hanya menanggapi sinis pernyataan pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino soal Kylian Mbappe.

Baca Juga

Los Blancos dikabarkan sudah sepakat dengan Mbappe, terkait soal gaji dari beberapa bonus lain, yang akan didiskusikan segera dengan Paris Saint-Germain selaku pemilik.

Kendati demikian, pelatih PSG, Mauricio Pochettino sempat menyebut bahwa Mbappe akan bertahan di klub selepas bursa transfer musim panas 2022 nanti.

 “Inilah yang bisa saya katakan pada Anda hari ini, saya tak bisa mengatakan hal lain,” ujar Pochettino.

Baca Juga

“Belum ada pembicaraan konkret, hal ini normal dalam rencana kami dan apa yang dilakukan saat ini. Kami berkomunikasi tergantung dari apa yang terjadi saat ini, tetapi hubungan dan komunikasi PSG dan Mbappe sangat bagus,” imbuh pochettino.

Respons berbeda kemudian hadir dari pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yang merespons sinis pernyataan Pochettino.

“Pochettino berujar Mbappe akan 100 persen bertahan? Sesekali pelatih tidak memberitahukan kejujuran,” ujar Ancelotti.

Baca Juga

Real Madrid memang berusaha keras untuk mendatangkan Mbappe saat ini, dengan beberapa tawaran besar sudah diajukan kepada PSG sejak musim panas 2021 silam.

Tentu saja Real Madrid tak sendiri dan harus menghadapi Barcelona yang juga turut bersaing untuk mendapatkan Kylian Mbappe.


2. Keluarga Mbappe Adakan Pertemuan dengan Petinggi PSG

Kylian Mbappe saat menceploskan bola ke gawang Thibaut Courtois.

Sebelumnya, Paris Saint-Germain selaku klub pemilik masih yakin bisa mempertahankan Kylian Mbappe, meskipun sang pemain berulang kali ingin hengkang dari klub.

Kabarnya, seperti dilansir dari beberapa laporan yang dirangkum oleh Managing Madrid, keluarga Kylian Mbappe akan lebih dulu bertemu dengan Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi di Doha, Qatar

Baca Selengkapnya: Gila! Bonus Perpanjangan Kontrak Kylian Mbappe di PSG Lebih Besar dari Biaya Bangun Stadion

Real MadridParis Saint-GermainLiga SpanyolBola InternasionalLiga PrancisKylian Mbappe

Berita Terkini