x

Liga 1: Playmaker Brasil Akui Tergiur dengan Proyek Besar Persik Kediri

Jumat, 20 Mei 2022 18:02 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
Renan Silva resmi bergabung dengan Persik Kediri untuk Liga 1 musim depan.

INDOSPORT.COM - Renan Da Silva tanpa ragu menyebut Persik Kediri sebagai tim yang paling serius meminatinya pada Liga 1 musim 2022/2023 nanti.

Kualitas serta pengalaman eks gelandang Persija Jakarta di Liga 1, sudah pasti membuatnya menjadi komoditi di bursa transfer.

Baca Juga

Namun, Renan Silva justru memilih Persik Kediri yang notabene tim dengan target tak terlalu tinggi pada kompetisi Liga 1.

"Tapi saya ingin terlibat ke dalam proyek besar di Persik. Tim ini sangat serius," ujar Renan Silva kepada awak media di Mess Persik Kota Kediri, Jumat (20/05/22).

Maka dari itu, dia tak menyesal sedikit pun telah melewatkan sejumlah tawaran dari klub besar Liga 1 lainnya.

Baca Juga

Termasuk keputusan dia pergi dari Madura United, yang tengah membangun proyek ambisius dengan skuat berlabel Brasil Connection.

"Ya, Madura punya sebuah rencana, begitu pula saya, tidak masalah," tukas Renan.

Baca Juga

"Tapi yang pasti, saya sangat senang telah dipercaya pelatih untuk bergabung dengan tim ini," sambung dia.

Pada musim lalu, Renan Silva memperkuat Bhayangkara FC di paruh pertama Liga 1 sebelum melanjutkannya di Madura United.


1. Ukir Sejarah

Dua rekrutan anyar Persik Kediri untuk Liga 1 musim depan, Renan Silva dan Feri Pahabol.

Seiring hal itu, Renan Da Silva mengaku punya satu tujuan dibalik keputusannya bergabung ke Persik. Kendati dia tahu, Persik bukan tim yang ambisius mengejar juara kompetisi.

"Saya ingin mengukir sejarah penting di klub ini. Saya pikir, keberadaan saya akan membantu tim," bilang dia.

Baca Juga

Dengan labelnya sebagai salah satu pemain asing bintang, bisa saja dia memilih klub lain yang mengusung target lebih ambisius.

"Saya pernah juara Liga 1 2018, lalu pemain terbaik 2019. Tapi saya akan buat catatan baru musim ini," pungkas playmaker asal Brasil itu.

Baca Juga

2. Persiapan Tim

Persik Kediri memulai latihan perdananya di Stadion Brawijaya Kediri, Senin (16/05/22).

Persik Kediri sendiri sudah memulai program persiapan menatap Liga 1 2022-2023. Mereka bakal memulai latihan perdananya di Stadion Brawijaya Kediri, Senin (16/05/22).

Bersamaan dengan itu, pihak klub turut mengundang publik untuk hadir di stadion, terlebih suporter Persik yang memang sudah sekian lama menanti momen melihat tim kebanggaan mereka berlatih secara langsung.

Penyebabnya tidak lain karena Persik Kediri harus menjalani kompetisi dengan sistem semi-bubble sepanjang musim lalu efek dari pandemi virus corona.

Faris Aditama dkk. harus berlatih dengan protokol kesehatan ketat selama bergulirnya Liga 1 2021-2022. Mereka kehilangan atmosfer penonton. 

"Sesi latihan perdana ini bertepatan dengan hari libur nasional," ucap Direktur Utama Persik, Rawindra Ditya, dalam rilisnya, Minggu (15/5/22).

Baca selengkapnya: Liga 1: Latihan Perdana, Persik Kediri Lepas Kerinduan dengan Suporter

Bursa TransferPersik KediriLiga IndonesiaLiga 1Renan da SilvaLiga 1 2022-2023

Berita Terkini