x

Dilirik Jeonbuk Hyundai Motors, 3 Bintang yang Jadi Rival Asnawi Mangkualam di Starting XI

Selasa, 26 Juli 2022 14:35 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Melihat tiga pemain K League 1 Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors, yang bakal jadi pesaing bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, andai sang pemain resmi direkrut.

INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain klub K League 1 Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors, yang bakal jadi pesaing bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam demi posisi starting XI andai sang pemain resmi direkrut.

Dalam sepekan terakhir, nama bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam memang sedang jadi perbincangan hangat terutama buat para penggemar sepak bola Tanah air.

Baca Juga

Pasalnya, pemain berusia 22 tahun tersebut baru saja tampil impresif bersama klubnya, Ansan Greeners, dalam lanjutan Liga 2 Korea Selatan (K-League 2).

Menghadapi Gimpo FC di pekan ke-28 Liga 2 Korea Selatan hari Sabtu (23/07/22) lalu, Asnawi Mangkualam berhasil membawa Ansan Greeners raih kemenangan 3-1.

Tak hanya membantu Ansan Greeners menang, Asnawi Mangkualam yang tampil starter juga berhasil mencetak gol perdana di kompetisi resmi Liga Korea Selatan.

Baca Juga

Berkat penampilan impresifnya tersebut, nama Asnawi Mangkualam kini dikabarkan tengah masuk dalam daftar beli salah satu tim raksasa Liga Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors.

Hal ini dibocorkan langsung oleh media Sports Chosun melalui jurnalisnya, Bolmanchan, yang menyatakan bahwa Jeonbuk Hyundai mempertimbangkan merekrut Asnawi.

Ketertarikan Jeonbuk Hyundai terhadap Asnawi ini dimulai setelah bek kanan andalan mereka, Lee Yong memutuskan hengkang dari Jeonbuk secara tiba-tiba.

Baca Juga

Meski belum ada keterangan resmi, namun jika benar Asnawi Mangkualam direkrut Jeonbuk Hyundai Motors, maka bakal jadi peningkatan karier yang sangat besar buat sang pemain.

Bersama Jeonbuk Hyundai Motors, nantinya Asnawi Mangkualam akan bersaing dengan sejumlah bintang potensial Liga Korea Selatan demi memperebutkan posisi utama starting line up.

Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas, tiga bintang yang bakal jadi rival Asnawi Mangkualam andai resmi perkuat Jeonbuk Hyundai Motors:


1. Moon-hwan Kim

Asnawi Mangkualam, pemain Timnas Indonesia. Foto: Instagram@asnawi_bhr

Nama pertama adalah Moon-hwan Kim, pemain berusia 26 tahun ini bisa dibilang sebagai pesaing terberat Asnawi Mangkualam untuk dapatkan menit bermain.

Pasalnya, Moon-hwan Kim merupakan pilihan utama pelatih Jeonbuk Hyundai Motors sepanjang musim ini dan sudah bermain dalam 20 pertandingan di semua ajang.

Baca Juga

Tak hanya jadi pilihan utama, Moon-hwan Kim turut berkontribusi dalam sejumlah kemenangan Jeonbuk Hyundai Motors dengan catatkan satu gol serta dua assists.

Selain itu, Moon-hwan Kim juga memiliki pengalaman internasional cukup banyak terutama saat membela Timnas Korea Selatan senior.

Total hingga saat ini, mantan penggawa Los Angeles FC itu sudah bermain dalam 17 pertandingan di Timnas Korea selatan dan berhasil membantu Taeguk Warriors dua kali menjuarai East Asian Championship.

Baca Juga

Chul-soon Choi
Berikutnya adalah Chul-soon Choi. Salah satu pemain senior dan berpengalaman milik Jeonbuk Hyundai Motors ini juga bisa jadi pesaing berat untuk Asnawi Mangkualam dapatkan posisi starting.

Meski telah berusia 35 tahun, namun Chul-soon Choi bisa dibilang sudah menjadi legenda Jeonbuk Hyundai Motors dengan total jumlah bermain mencapai 443 laga.

Di musim ini saja, meski bukan pilihan utama namun Chul-soon Choi masih bisa bermain sebanyak 9 pertandingan di K League dan menjabat sebagai kapten tim saat tampil di AFC Champions League.

Baca Juga

Selain itu, Chul-soon Choi juga sempat mendapat penghargaan individual kala membela Jeonbuk Hyundai Motors seperti K League 1 Best XI pada musim 2011 dan 2017.

Sama dengan Moon-hwan Kim, pengalaman Chul-soon Choi di timnas Korea Selatan juga terbilang impresif dengan catatkan 11 pertandingan plus trofi EAFF East Asian Cup tahun 2017.


2. Chang-woo Park

Asnawi Mangkualam, pemain Ansan Greeners FC. Foto: Instagram@asnawi_bhr

Terakhir adalah Chang-woo Park. Untuk pemain satu ini, sejatinya bakal jadi pesaing termudah buat Asnawi Mangkualam lantaran faktor pengalaman yang kalah jauh.

Meski memperkuat Jeonbuk Hyundai Motors, namun Chang-woo Park lebih sering tampil buat tim reserve yang mentas di kasta keempat Liga Korea Selatan.

Baca Juga

Jika dibandingkan dengan Asnawi Mangkualam yang bermain di K League 2, jelas Chang-woo Park bakal kalah saing dan bisa jadi pilihan utama pelatih.

Akan tetapi, jika melihat dari segi umur serta catatan bermain sepanjang musim ini, Chang-woo Park juga bisa jadi pesaing cukup berat buat Asnawi Mangkualam.

Total dari 16 pertandingan di K League 4, pemain berusia 19 tahun itu mampu menyumbangkan satu assists dan membantu Jeonbuk Hyundai Motors reserve bertengger di peringkat 6 klasemen.

Selain itu, Chang-woo Park juga mempunyai caps cukup banyak di timnas junior Korea Selatan dan bahkan sempat mencetak gol saat timnas U18 Korea Selatan hadapi Norwegia U-18.

Asnawi Mangkualam BaharJeonbuk Hyundai MotorsAnsan GreenersOne Football

Berita Terkini