x

5 Pemain Man United yang Tampil Gacor di Pramusim dan Bakal Jadi Andalan Ten Hag Musim Ini

Selasa, 2 Agustus 2022 19:45 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Berikut lima pemain klub Liga Inggris, Manchester United, yang tampil apik di laga pramusim dan diprediksi menjadi andalan Erik ten Hag untuk musim ini.

INDOSPORT.COM – Berikut lima pemain klub Liga Inggris (Serie A), Manchester United, yang tampil apik di laga pramusim dan diprediksi menjadi andalan Erik ten Hag untuk musim ini.

Manchester United telah melakoni laga pramusimnya bersama sang pelatih baru, Erik ten Hag, dan siap beraksi di Liga Inggris (Premier League) musim 2022/23 ini.

Baca Juga

Selama jeda kompetisi ini, Man United telah melakoni enam laga pramusim secara resmi di bawah arahan eks pelatih Ajax Amsterdam itu.

Hasil beragam didapatkan oleh klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut, yakni 3 kali menang, dua kali imbang, dan satu kekalahan.

Kemenangan bahkan didapat Man United di tiga laga awal pramusim, yakni 4-0 atas Liverpool, 4-1 atas Melbourne Victory, dan 3-1 atas Crystal Palace.

Baca Juga

Di enam laga pramusim yang dilakoninya itu, Erik ten Hag menurunkan seluruh pemain Man United, entah itu yang senior maupun yang muda.

Semua pemain diturunkan dan dijajal agar dirinya bisa menimbang siapakah pemain yang bakal jadi andalannya di musim ini.

Tercatat, semua pemain yang diturunkan pada pramusim mendapat porsi bermain yang memadai dan kesempatan untuk unjuk gigi.

Baca Juga

Dalam enam laga pramusim itu, setidaknya ada lima pemain Man United yang tampil gacor dan diprediksi akan menjadi andalan Erik ten Hag pada musim pertamanya di Old Trafford.

Siapa sajakah pemain tersebut? Berikut ulasannya.


1. 1. Anthony Martial

Selebrasi gol Anthony Martial di laga Liga Inggris Manchester United vs Aston Villa.

Dari seluruh nama yang tampil di pramusim Man United di bawah asuhan Erik ten Hag, Anthony Martial menjadi pemain yang paling mencuri perhatian.

Pemain yang sempat dibuang ke Sevilla dengan status pinjaman di musim lalu itu, mampu tampil apik dalam memimpin lini serang Setan Merah.

Ia mampu mencetak tiga gol dalam laga pramusim yang berlangsung di Thailand dan Australia, terutama saat mencetak gol ke gawang Liverpool.

Baca Juga

2. Diogo Dalot

Selain Martial, Diogo Dalot menjadi pemain yang paling mencuri perhatian lainnya di kubu Man United sepanjang pramusim.

Ia mampu memainkan peran sebagai bek kanan alternatif, usai Man United kesulitan mendatangkan pemain baru, menyusul bakal ditendangnya Aaron Wan-Bissaka.

Dalot mampu bermain apik dalam bertahan dan menyerang, salah satunya saat membantu Martial mencetak gol kala melawan Crystal Palace.

Baca Juga

3. Zidane Iqbal

Pemain muda yang sempat disangka sebagai pemain Indonesia, Zidane Iqbal, juga tak mau kalah dalam menarik atensi Erik ten Hag.

Pemain yang baru berusia 19 tahun ini beberapa kali dimainkan di laga pramusim sebagai gelandang. Tak disangka, penampilannya menuai beragam pujian.

Salah satu penampilan terbaiknya ditunjukkan kala melawan Melbourne Victory, di mana Zidane Iqbal punya kemampuan olah bola dan andal dalam menjaga bola di kakinya.


2. 4. Eric Bailly

Bailly menderita cedera

Siapa sangka, laga pramusim bersama Erik ten Hag membuat karier Eric Bailly diprediksi kembali bersinar di Manchester United.

Bailly sendiri sejatinya pemain yang kerap menjadi pesakitan di Man United akibat badai cedera yang ia alami. Alhasil, dirinya pun menjadi pilihan kedua.

Baca Juga

Namun menyusul aksi impresifnya di pramusim, besar kemungkinan Ten Hag akan mengandalkan bek berpaspor Pantai Gading itu di musim ini.

5. Charlie Savage

Anak dari Robert Savage, Charlie Savage, sejatinya sudah mencuri perhatian sejak musim lalu, kala dirinya melakoni debut di bawah arahan Ralf Rangnick.

Namun debut itu tak menggambarkan kualitasnya secara utuh. Barulah di laga pramusim ini, Charlie Savage menunjukkan talentanya.

Baca Juga

Kemampuannya terlihat saat Manchester United melawan rival Liga Inggris, Liverpool, dan Melbourne Victory, di mana Charlie Savage mampu melepaskan umpan terukur dan membuat lawan kocar-kacir.

Manchester UnitedLiga InggrisBola InternasionalTRIVIAErik ten HagPramusim

Berita Terkini