x

PSSI Terbuka Gelar Laga Internasional Timnas Indonesia di Kalimantan, Kapan?

Kamis, 4 Agustus 2022 10:15 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Ketum PSSI Mochamad Iriawan tentang kesiapan bergulirnya kompetisi Liga 1 2022/2023 di Kantor Kemenpora, Selasa (19/07/22). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, merespons positif niatan pemerintah Indonesia membangun training center untuk timnas Indonesia

Pemerintah memang melempar wacana membangunkan training center untuk Timnas Indonesia, terleih usai Presiden Joko Widodo memanggil Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, ke Istana Negara, Rabu (3/8/22).

Baca Juga

Pemerintah dikabarkan menyiapkan lahan 50 hektar untuk pembangunan training center timnas Indonesia yang berlokasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur.

Dengan adanya wacana ini, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bahkan sangat terbuka menggelar pertandingan international, termasuk FIFA Matchday, di wilayah IKN.

"Kalau pertandingan timnas Indonesia, kami lihat dulu seperti apa. Di Kalimantan Timur banyak lapangan bagus. Kalau kita tuan rumah bisa saja (pertandingan) di sana," ucap Mochamad Iriawan.

Baca Juga

Memang Mochamad Iriawan menilai wilayah Kalimantan Timur banyak stadion-stadion bagus yang bisa menjadi home base skuat Garuda.

Selain itu bisa saja nantinya akan ada pertandingan uji coba (FIFA Matchday) atau kejuaraan regional seperti Piala AFF dan Piala Asia.

Baca Juga

"Ada Balikpapan (Batakan), ada Samarinda (Segiri dan Palaran). Banyak lapangan bagus di sana. Baik untuk FIFA Matchday atau tuan rumah ajang internasional. Alhamdulillah, federasi (PSSI) dibantu pemerintah punya training center di sana," jelas Iwan Bule.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Ketum PSSI Mochamad Iriawan dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (3/8/22) siang WIB.


1. Dapat Lahan 50 Hektar

Menghadap Jokowi, PSSI dijanjikan training center Timnas Indonesia di Ibu Kota Baru

PSSI kabarnya akan dibangunkan lokasi training center di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur. Pemerintah RI diketahui menyiapkan lahan seluas 30-50 hektar.

Wacana pembangunan lokasi pemusatan latihan mencuat usai Menpora Zainudin Amali dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menghadap Presiden RI, Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Rabu (3/8/22).

Baca Juga

Dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi mengatakan menyiapkan lahan seluas 30-50 hektar di IKN Nusantara, meski permintaan PSSI hanya 15 hektar saja.

"Saya bilang ke Pak Presiden, 15 hektar cukup untuk training center, tapi tadi dibilang Presiden 30 sampai 50 hektar disiapkan," ucap Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Baca Juga

"Itulah yang tadi kami bicarakan dengan Menpora dan Pak Presiden di Istana, soal training center juga," tambah Iwan Bule, sapaan akrabnya.

Baca Selengkapnya

FIFAPSSIJoko WidodoTimnas IndonesiaLiga IndonesiaBola IndonesiaMochamad IriawanBerita Timnas Indonesia

Berita Terkini