x

Klasemen Liga 1: Kian Ganas, Borneo FC Buntuti Madura United di Puncak

Sabtu, 13 Agustus 2022 08:27 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Klasemen Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 pada pekan keempat hingga hari ini, Sabtu (13/08/22), di mana Borneo FC membuntuti Madura United di puncak.

INDOSPORT.COM – Berikut ini klasemen Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 pada pekan keempat hingga hari ini, Sabtu (13/08/22), di mana Borneo FC membuntuti Madura United di puncak.

Merujuk hasil Liga 1 Indonesia 2022/2023 pada Jumat (12/08/22) sore WIB kemarin, Borneo FC Samarinda baru saja memetik kemenangan manis di kandang Persik Kediri.

Baca Juga

Bermain dengan kekuatan penuh, Borneo FC sempat kesulitan menjebol gawang Persik Kediri di babak pertama. Hasil imbang 0-0 pun diraih sampai wasit membunyikan peluit tanda turun minum.

Di babak kedua, laga kembali berjalan sengit. Kedua tim saling berusaha membangun serangan. 

Sampai akhirnya, Pesut Etam lebih dulu kebobolan pada menit ke-64 lewat gol pemain Persik Kediri, Yusuf Meilana.

Baca Juga

Berawal dari umpan silang yang dikirim Agil Munawar dari sisi kiri pertahanan Borneo FC, disambar Yusul Meilana dengan tendangan keras. 

Ketertinggalan Borneo FC tak bertahan lama. Tiga menit kemudian, Borneo FC mampu menyamakan kedudukan lewat sepakan Matheus Pato.

Pato kemudian membawa Borneo FC berbalik unggul 1-2 lewat tendangan bebas pada menit ke-77.

Baca Juga

Bola sepakannya yang keras mengarah ke atas gawang tak bisa ditepis kiper Dikri Yusron meski berusaha menggapai bola. 

Selama sisa waktu pertandingan, kedua tim sama-sama berupaya menambah. Namun, tak ada gol tercipta hingga laga berakhir. Kedudukan tetap 1-2 untuk keunggulan Borneo FC.


1. Klasemen Liga 1

Selebrasi gol kemenangan Borneo dr Matheus Pato.

Hasil ini membuat Borneo FC kini berada di posisi kedua klasemen sementara BRI Liga 1 2022-2023 dengan sembilan poin dari empat pertandingan.

Mereka berada tepat di belakang Madura United yang menduduki puncak klasemen dengan raihan poin sama, namun punya produktivitas gol lebih banyak yakni +11.

Sementara itu, Persik Kediri masih tak beranjak dari posisinya di awal, yakni peringkat ke-16 dengan raihan 1 poin saja.

Selengkapnya, berikut ini klasemen Liga 1 2022-2023 untuk sementara ini:

Sabtu, 13 Agustus 2022

Persik KediriBorneo FCLiga IndonesiaKlasemenLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2022-2023

Berita Terkini