x

Liga 1: Yusuf Helal Masih Mandul di Persija, Thomas Doll Beri Pembelaan

Selasa, 16 Agustus 2022 09:20 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memberikan pembelaan terhadap penggawa asingnya, Abdulla Yusuf Helal yang belum bikin gol di Liga 1. Foto: Khairul Imam/Persija

INDOSPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memberikan pembelaan terhadap penggawa asingnya, Abdulla Yusuf Helal, yang dinilai belum mampu memberikan kontribusi lebih untuk Macan Kemayoran di Liga 1, Senin (15/08/22).

Abdulla Yusuf Helal memang belum mampu membuka kran golnya untuk Persija Jakarta. Bahkan di laga terakhir saat bertandang ke markas PErsikabo 1973, pemain Timnas Bahrain ini gagal mempersembahkan kemenangan untuk Persija Jakarta.

Baca Juga

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor, Persija Jakarta hanya bermain imbang 1-1.

Terkait kritikan yang datang terhadap pewaris nomor 9 Marko Simic ini, Thomas Doll selaku pelatih Persija Jakarta memberikan pembelaan.

Bagi Thomas Doll, pemain 29 tahun tersebut masih membutuhkan waktu adaptasi dalam skuad Persija Jakarta.

"Yusuf juga datang sangat telat, saat kami sudah mempersiapkan tim delapan sampai sembilan Minggu," ucap Thomas Doll.

Baca Juga

Thomas Doll menambahkan Yusuf Helal masih membutuhkan waktu untuk sampai dalam penampilan terbaiknya.

"Dia tidak berlatih lama dengan tim dan dia harus main langsung. Butuh waktu dan berikan dia waktu," sambung pelatih asal Jerman tersebut.

Thomas Doll menambahkan bila Yusuf Helal adalah striker yang gahar. Dia pun yakin nantinya Yusuf Helal bisa membantu Persija Jakarta.

Baca Juga

"Karena dia penyerang bagus, dan dia juga pemain yang bisa bantu tim ini," tutup Thomas Doll.


1. Thomas Doll Minta Pemain Persija Jakarta Lebih Cerdas

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kiri) didampingi Hanno Behrens dalam konferensi pers laga Bali United vs Persija Jakarta di Liga 1.

Persija Jakarta kembali gagal meraih kemenangan di Liga 1 2022-2023 kala melawat ke markas Persikabo 1973, Minggu (14/08/22).

Bertandang ke markas Persikabo 1973 di pekan keempat Liga 1 2022-2023, Persija Jakarta hanya mampu menyudahi laga dengan hasil imbang 1-1.

Baca Juga

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor, Persija Jakarta sejatinya unggul terlebih dahulu lewat gol Michael Krmencik di menit 41.

Sayang gol tersebut tak berlangsung lama, karena Ondrej Kudela membuat gol bunuh diri di menit 45+2 dan membuat skor imbang 1-1 hingga laga usai.

Menanggapi hasil ini, pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengaku kecewa dengan hasil imbang ini.

Baca Juga

"Saya rasa kami mengawali laga dengan baik, kami mengontrol laga dan sempat mencetak gol juga," buka Thomas Doll.

"Namun pada akhirnya kami kebobolan bunuh diri dari situasi corner kick, dan skor berubah 1-1," tambah dia.

Thomas Doll menambahkan situasi ini sejatinya tidak terjadi gol. Untuk itu dia meminta para pemain Persija Jakarta bermain lebih pintar.

Baca Juga

"Ini tidak penting ya, dalam kompetisi seperti Liga 1 ini kami harus main lebih cerdas."

"Kami sejatinya harus main cerdas, membawa bola jauh dari gawang," tegas Doll.


2. Klasemen Liga 1

Logo Liga 1 2022-2023.

Berikut adalah klasemen Liga 1 Indonesia 2022/2023 untuk hari ini, Senin (15/08/22), usai kompetisi berjalan empat pekan.

Pucuk klasemen masih dikuasai Madura United meski mereka belum bisa duduk tenang. Sementara itu para raksasa seperti Persija Jakarta dan Persib Bandung masih tercecer dari persaingan di papan atas.

Madura United berhasil mempertahankan status pemimpin perolehan poin Liga 1 usai membawa pulang hasil imbang 2-2 ketika bertamu ke markas Persebaya Surabaya pada Minggu (14/08/22) lalu.

Laskar Sapeh Kerrab cukup beruntung masih bisa menempati singgasana mereka karena di hari yang sama Persikabo 1973 juga cuma meraih satu poin di partai melawan Persija Jakarta.

Tambahan satu angka setelah imbang lawan Persija Jakarta membuat Laskar Padjajaran tetap di tangga kedua klasemen Liga 1 dengan nilai 10. Sementara Persija Jakarta asuhan Thomas Doll belum bisa masuk ke 10 besar.  

Baca Selengkapnya: Klasemen Liga 1: Puncak Masih Ketat, Persija Gagal Terbang dan Persib Mulai Menggeliat

Persija JakartaLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Thomas DollAbdulla Yusuf Helal

Berita Terkini