x

Bukan Cuma Harry Maguire, Jamie Carragher Ungkap 2 Pemain yang Jadi 'Bangkai' di Manchester United

Rabu, 17 Agustus 2022 00:38 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Juni Adi
Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire usai Timnya Kebobolan di Liga Inggris REUTERS-David Klein

INDOSPORT.COM – Legenda klub Liga Inggris (Premier League) Liverpool, mengungkapkan bahwa Harry Maguire bukan jadi satu-satunya beban atas memburuknya penampilan Manchester United.

Diketahui, skuad Manchester United sedang  berada dalam keadaan yang tak harmonis. Maguire pun menjadi sorotan tajam atas kegagalannya sebagai seorang kapten.

Baca Juga

Tentu saja, tidak ada yang menduga jika skuad yang dipimpin oleh Harry Maguire ini harus mengalami kekalahan telak dari Brentford yang baru saja promosi ke Liga Inggris pada musim lalu. 

Bencana mulai datang saat gol pertama yang dicetak oleh Joshua Dasilva pada menit ke-10 karena kegagalan upaya David de Gea yang mencoba menahan tendangan dari luar kotak penalti.  

Namun, bola justru gagal diamankan oleh de Gea dan berhasil membuat Brentford unggul cepat melalui Joshua Dasilva.

Baca Juga

Kesalahan selanjutnya juga masih dilakukan David de Gea. Namun bedanya, kali ini melibatkan Christian Eriksen yang tidak menyadari kehadiran pemain lawan.  

David de Gea yang mencoba mengoper bola kepada Christian Eriksen tidak menyadari kehadiran Mathias Jensen yang berlari dari belakang untuk mengejar bola.  

Akibatnya, bola berhasil direbut oleh Mathias Jensen dan mencetak gol yang membuat Brentford tampil perkasa dengan unggul 2-0.

Baca Juga

Gol yang dicetak oleh Ben Mee pada menit ke-18 dan Bryan Mbeumo pada menit ke-35 semakin menghantarkan Manchester United menuju kekalahan. Keunggulan 4-0 bertahan hingga laga usai.

Jamie Carragher berpendapat bahwa Harry Maguire bukan menjadi satu-satunya pemain yang bertanggung jawab atas menurunnya performa Manchester United.


1. 2 Pemain yang Jadi Biang Kerok Memburuknya Performa Manchester United

pundit Sky Sports, Jamie Carragher

Legenda Liverpool, Jamie Carragher, berpendapat bahwa terdapat sosok 2 pemain yang menjadi biang kerok kekalahan Manchester United, terutama saat berhadapan dengan Brentford kemarin.

Jamie Carragher menyebut nama David de Gea dan Lisandro Martinez yang dianggapnya bertanggung jawab atas memburuknya performa Manchester United.

Baca Juga

Carragher yang kini menjadi pundit ini mengungkapkan bahwa David de Gea memiliki kemampuan dalam hal mengontrol bola yang masih belum cukup bagus.

Dirinya juga menyebut nama Lisandro Martinez yang menurutnya masih belum cukup mumpuni untuk bermain di Liga Inggris.

Namun, Jamie Carragher berungkapan bahwa kemungkinan permainan Lisandro Martinez akan berubah jika dirinya ditempatkan di posisi bek kiri atau bek kanan.

Baca Juga

“Ini (Erik ten Hag) adalah manajer yang berasal dari Ajax dan jelas dia menyukai kipernya bermain dari belakang,” kata Jamie Carragher, dikutip dari Sky Sports.

“Tapi kiper ini (David de Gea) masih belum cukup bagus dalam hal menguasai bola. Masalah pertama yang akan dia lihat adalah David de Gea, aku yakin akan ada kata-kata yang terucap”, katanya.

Jamie Carragher pun berpendapat bahwa Lisandro Martinez tidak akan cocok jika dimainkan dalam skema formasi empat bek.

Baca Juga

“Masalah lain yang dia dapatkan adalah penandatangan Lisandro Martinez. Sekarang kita harusnya tidak pernah menilai manajer atau pemain terlalu dini, tapi saya yakin ini tidak akan berhasil karena ukuran dia bermain di empat bek,” katanya.

“Mungkin dia bisa bermain sebagai bek kiri, mungkin dia bisa bermain dalam tiga bek, tetapi di empat bek, dia tidak bisa bermain di sana, di Liga Premier (Inggris)”.


2. Segera Boyong Striker Leicester City

Jamie Vardy, striker klub Leicester City.

Kabar mengejutkan dari klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United yang dikabarkan tengah memantau situasi striker Leicester City, Jamie Vardy. 

Baru-baru ini Manchester United dikabarkan sedang dalam kondisi yang kurang harmonis, karena adanya perselisihan yang ada di dalam ruang ganti mereka.

Bahkan, megabintang mereka, Cristiano Ronaldo, sempat dilaporkan tidak cocok dengan metode latihan Erik ten Hag dan memilih untuk makan sendirian ketimbang bergabung dengan rekannya. 

Sikap Ronaldo yang tak kian melunak dikabarkan membuat pelatih anyar Manchester United merasa frustrasi. 

Usut punya usut, pelatih berpaspor Belanda ini telah berubah pikiran, seiring dengan sikap yang ditunjukkan Cristiano Ronaldo.


Baca selengkapnya: Usai Apes di Dua Laga Awal, Man United Gerak Cepat Ingin Boyong Striker Terbaik Liga Inggris

Manchester UnitedJamie CarragherLiga InggrisHarry Maguire

Berita Terkini