x

Liga 1: Sudah Evaluasi Tim Bareng Rans Nusantara, David Laly Pede Ladeni Barito Putera

Senin, 29 Agustus 2022 15:55 WIB
Penulis: Ammara Marthiara | Editor: Prio Hari Kristanto
Sayap anyar Rans Nusantara FC yakni David Laly mengaku sudah melakukan intropeksi diri dengan tim soal pertandingan Liga 1 2022-2023 yang tengah dilakoni.

INDOSPORT.COM – Jelang kontra Barito Putera, sayap anyar Rans Nusantara FC yakni David Laly mengaku sudah melakukan intropeksi diri dengan tim soal pertandingan Liga 1 2022/23 yang tengah dilakoni.

Hal itu dilakukan ia bersama teman-teman Rans Nusantara FC lainnya pada saat beberapa hari selepas bertanding melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan Malang, pada Rabu (24/08/22).

Baca Juga

Ya, pada saat bertamu di markas Singo Edan kemarin, Rans Nusantara FC dibungkam oleh Arema FC dengan skor 2-4 pada lanjutan pekan ke-6 Liga 1.

Hasil tersebut lagi-lagi menambah catatan buruk bagi Rans Nusantara FC selama berlaga di ajang Liga 1 2022-2023 ini.

Alhasil, kekalahan tersebut mengantarkan Rans Nusantara FC ke zona merah sampai berada di posisi ke-17 klasemen Liga 1 atau hanya satu strip dari dasar peringkat.

Baca Juga

Menjelang pertandingan pekan ke-7 melawan Barito Putera sore nanti, David Laly mengaku sudah semakin pede menjemput skor kemenangan.

“Ya kalau dari saya sama seperti yang coach katakan bahwa kami sudah melupakan pertandingan-pertandingan kemarin, dan beberapa hari ini setelah balik dari Malang, teman-teman RANS Nusantara FC pun juga sudah intropeksi diri,” ujar David Laly, Minggu (28/08/22).

“Sehingga saya bisa pastikan bahwa kami sangat siap dan berusaha memberikan yang terbaik di laga kontra Barito Putera nanti,” tutup David Laly.


1. Barito Putera Datangkan Eks Pelatih Timnas Thailand dan Korea?

Logo Barito Putera.

Diketahui, Barito Putera telah mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Serbia, Dejan Antonic pada Kamis (25/08/22), tepat pada pekan keenam Liga 1 2022/23.

Berakhirnya kerja sama ini, diketahui tidak lepas dari menurunnya penampilan Laskar Antasari di lima laga awal kompetisi Liga 1.

Baca Juga

Rizky Pora dan kawan-kawan hanya meraih satu kemenangan atas Borneo FC, tetapi empat laga sisa berakhir kalah, termasuk kekalahan telak 8-0 dari Madura United.

Manajer Barito Putera, Ikhsan Kamil turut angkat suara. Menurutnya, pemecatan Dejan Antonic adalah langkah terbaik.

Namun, tak butuh waktu lama, manajemen Barito dirumorkan akan segera merilis sosok pelatih asing yang tidak kalah pamor, yaitu Alexandre da Gama Lima asal Brasil.

Baca Juga

Dugaan mengenai kedatangan Alexandre da Gama Lima, berawal dari unggahan di akun media sosial Yunan Helmi, mantan asisten pelatih Barito Putera musim lalu.

Alexandre Gama Lima dikabarkan menjadi pelatih anyar Barito Putera di Liga 1 2022.

Sebagai sosok yang juga pernah menjadi staf pelatih Timnas Indonesia, Yunan Helmi sempat berjumpa dengan Alexandre Gama Lima yang juga eks pelatih Timnas Thailand.

Baca Juga

Pada pertemuan itu, mereka sempat berfoto bersama. Baru-baru ini, Yunan Helmi mengunggah kembali potret lawas, kebersamaannya dengan Alexandre Gama.

Banyak yang mengaitkan foto Yunan Helmi dan Gama, sebagai kode bahwa ia bakal merapat Barito Putera di Liga 1 2022-2023.

Baca Juga

Alexandre da Gama Lima sendiri merupakan mantan asisten pelatih timnas Korea Selatan periode 2009-2010. Kemudian, Alexandre da Gama Lima juga pernah menjabat sebagai pelatih Thailand U-21 dan U-23 pada 2018-2019.

Barito PuteraRans Nusantara FCDavid LalyLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1

Berita Terkini