Bos Cantik Newcastle Hampir Tewas Jelang Pertandingan Lawan Liverpool di Anfield
INDOSPORT.COM - Salah satu pemegang saham Newcastle United, Amanda Staveley, hampir saja tewas ketika ingin menyaksikan pertandingan Liga Inggris di Anfield.
Untuk mendukung timnya, Amanda Staveley menyaksikan langsung laga Liverpool vs Newcastle United di Anfield, pada pekan ke-5 Liga Inggris, Kamis dini hari WIB (01/09/22).
Namun tragedi hampir saja menyelimutinya ketika dia hendak masuk ke stadion. Amanda Staveley hampir ketabrak pengendara sepeda motor ketika sedang berjalan kaki di sekitaran Anfield.
Informasi itu pun dibenarkan oleh sang suami Mehrdad Ghodoussi. "Motor melaju kencang ke arah kami, dan hampir saja menabrak kami dengan mudah," ucapnya dikutip dari Daily Mail.
"Momen itu sangat menakutkan. Amanda sangat terguncang tetapi menjadi dia mulai tenang ketika kami masuk ke dalam stadion."
"Syukurlah kami bisa menghindari dan terjadi luka-luka. Tapi itu bisa saja menjadi hal yang lebih buruk karena motor melaju ke arah kerumunan," kata Ghodoussi menambahkan.
Terkait kejadian itu pihak Kepolisian Merseyside langsung mengambil tindakan. Dua pria yang diduga sebagai penumpang sepeda motor tersebut telah diamankan.
Polisi menyatakan terkait insiden itu tidak ada korban luka atau bahkan tewas. Namun jika sebuah motor melaju dengan sangat kencang dan menabrak seseorang, bisa mengakibatkan korban meninggal dunia.
"Pengendara motor, seorang pria berusia 30 tahun, ditangkap atas dugaan mengemudi di bawah pengaruh obat-obatan," tulis pernyataan polisi.
"Penumpang, seorang pria berusia 23 tahun, juga ditangkap karena dicurigai memiliki obat-obatan terlarang."
Hingga kini sepeda motor tersangka telah ditemukan dan penyelidikan atas insiden itu masih dalam tahap penanganan pihak Kepolisian Merseyside.
1. Amanda Gaet Pangeran Salman Beli Newcastle
Nama Amanda Staveley melejit bersamaan dengan keberhasilan peralihan kepemilikan Newcastle United dari Mike Ashley ke tangan Mohammad bin Salman. Lantas, siapa sosok wanita cantik tersebut?
Keberhasilan berpindahnya status kepemilikan Newcastle United dari Mike Ashley ke tangan Mohammad Bin Salman tak lepas dari sosok Amanda Staveley.
Dilaporkan Amanda Staveley menjadi makelar dalam proses akuisisi ini sejak 2020 lalu. Bahkan, ia menjadi pemiliki saham minoritas Newcastle dengan kepemilikan saham sebesar 10 persen.
Selain Amanda Staveley yang memegang 10 persen saham, ada pula nama Reuben Brothers yang mengantongi 10 persen saham. 80 persen saham lainnya dikuasai oleh konsorsium Arab Saudi bernama Public Investment Fund (PIF).
Meski hanya punya 10 persen saham di Newcastle United, pendukung The Magpies wajib berterima kasih kepada sosok Amanda Staveley yang melancarkan akuisisi ini.
Berkatnya, Mohammad Bin Salman dengan PIF-nya mampu merebut saham mayoritas dari tangan pemilik sebelumnya, Mike Ashley.
Diketahui, dana 300 juta poundsterling (Rp5,8 triliun) menjadi pelicin untuk memuluskan peralihan kepemilikan ke tangan Mohammad Bin Salman.
Berkat Amanda Staveley pula, kini masa depan cerah tengah menanti para pendukung Newcastle. Setidaknya untuk mengulangi kejayaan di masa lampau.
Lantas, siapakah sosok Amanda Staveley tersebut? BACA SELENGKAPNYA
2. Newcastle Lepas Dubravka ke Manchester United
Klub Liga Inggris (Premier League) Manchester United resmi mendatangkan kiper baru dari Newcaslte United, Martin Dubravka, jelang bursa transfer ditutup.
Bursa transfer musim panas kurang dari beberapa jam lagi akan segera ditutup. Pada deadline day kali ini, sejumlah klub semakin aktif untuk menggaet pemain incarannya.
Salah satunya adalah Manchester United. Dalam dua hari terakhir, klub berjuluk Setan Merah itu intens dalam melakukan perekrutan pemain baru.
Setelah Antony didatangkan dari Ajax Amsterdam dengan mahar 100 jua euro, kini mereka baru saja resmi mendapatkan kiper baru, Martin Dubravka.
Martin Dubravka diboyong dari Newcastle United dengan status pinjaman tapi ada opsi pembelian, selama satu musim.