x

Persiapan Kualifikasi Piala Asia, Ini Bocoran Pemain yang Dipanggil ke Timnas U-16

Selasa, 6 September 2022 04:22 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Juni Adi
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-16 usai mengalahkan Vietnam dan Juara Piala AFF U-16 2022. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Jelang mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti sudah memanggil beberapa nama, berikut bocorannya.

Timnas Indonesia U-16 akan ikut Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada 1-9 Oktober 2022. Karenanya, skuad Garuda Asia dijadwalkan jalani pemusatan latihan pada bulan ini. 

Baca Juga

Timnas U-16 akan tampil sebagai tuan rumah Grup B. Tim asuhan Bima Sakti bersaing dengan Malaysia, Palestina, Guam, dan Uni Arab Emirat (UAE). 

Pelatih Timnas U-16, Bima Sakti telah mengonfirmasi tidak memanggil pemain baru pada pemusatan latihan. Nama-nama yang dikumpulkan adalah yang sebelumnya bawa Indonesia juara Piala AFF U-16 2022. 

Sejauh ini, sudah ada bocoran tujuh pemain yang dipanggil. Klub Liga 1, Borneo FC telah mengumumkan ada tujuh pemain mudanya yang ikut TC Timnas U-16.

Baca Juga

Mereka adalah Muhammad Yanuar Sanusi Pallaraeng, Navendra Tegar Islami, Ridzar Nurviat Subagja, Muhammad Ka

fiatur Rizky, Habil Abdillah Yafi' Prasasti Akbar, Andrika Fatir Rachman, Muhammad Ridho Al Ikhsan dan Andika Putra Setiawan. 

Rencananya para pemain tersebut akan bergabung di pemusatan latihan pada 5- 25 September di Yogyakarta.

Baca Juga

Direktur akademi Borneo FC, Firman Utina mengaku bangga ada banyak pemain muda yang dapat kepercayaan. Dia berpesan agar mereka tidak cepat berpuas diri. 

"Kami sangat bangga dengan dipanggilnya tujuh pemain ke timnas, apa yang kami selalu tanamkan ke anak didik ialah jangan cepat puas dan saya rasa mereka sangat memahami. Mereka baru berproses dan berprogres saat ini," kata Firman dalam keterangan klub. 

"Adapun yang kami beritau ke pemain atas pesan COO Borneo FC (Ponaryo Astaman) adalah jangan pernah menolak jika di panggil timnas. Menjadi pemain, yang harus dijaga ialah filosofi yang sudah kami berikan yakni dispilin, kerja keras, attitude, teknik dan wawasan," imbuh eks kapten Timnas Indonesia itu. 


1. Bima Sakti Beri Kode Spesial, Mimpi Wonderkid Borneo FC di Timnas U-16 Bakal Terwujud

Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-16 usai mengalahkan Vietnam dan Juara Piala AFF U-16 2022. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

Pemain Borneo FC, Muhammad Ridho Al Ikhsan berharap dipanggil ke Timnas Indonesia U-16 yang akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada Oktober mendatang. 

Muhammad Ridho merupakan salah satu bagian penting dari skuad Garuda Asia saat juara Piala AFF U-16 2022, beberapa waktu lalu. 

Timnas Indonesia U-16 akan tampil sebagai tuan rumah Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 pada 1-9 Oktober 2022. 

Tim asuhan Bima Sakti bersaing dengan Malaysia, Palestina, Guam, dan Uni Arab Emirat (UAE). 

Hal membuat Ridho termotivasi untuk membantu Timnas U-16 lolos ke babak utama Piala Asia U-17 tahun depan. Dia juga mendoakan yang terbaik bagi skuad Garuda Asia. 

Baca selengkapnya: Bima Sakti Beri Kode Spesial, Mimpi Wonderkid Borneo FC di Timnas U-16 Bakal Terwujud 


2. Peran Penting

Pertandingan antara Vietnam U-16 vs Timnas Indonesia U-16 di Final AFF U-16 2022.

Menurut Firman Utina, tujuh pemain tersebut perannya sangat penting dalam tim Borneo Junior. Mereka bisa memotivasi pemain lainnya untuk bisa meraih apa yang dicita-citakan. 

 "Jelas dalam tim mereka perannya penting, selain dalam skema permainan namun mereka bisa jadi motivator untuk teman yang lainnya," pungkasnya.

Baca Juga

Sementara itu, salah satu pemain Borneo FC, Muhammad Ridho termotivasi untuk membantu Timnas U-16 lolos ke babak utama Piala Asia U-17 tahun depan. Dia juga mendoakan yang terbaik bagi skuad Garuda Asia. 

"Semoga di kualifikasi nanti Timnas U-16 bisa diberi kelancaran dan bisa lolos ke Piala Asia 2023 nanti," ujarnya.

Baca Juga

PSSI telah berkomunikasi dengan AFC terkait venue atau stadion untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Opsi yang beredar adalah Jakarta sebagai kota tuan rumah.

Firman UtinaTimnas Indonesia U-16Bola InternasionalKualifikasi Piala Asia U-17

Berita Terkini