x

Selain Dituntut Jadi Mesin Gol di Barcelona, Robert Lewandowski Justru Terciduk Pandai Bergoyang

Jumat, 16 September 2022 04:26 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Robert Lewandowski, memiliki keahlian menari terlepas dari tugas untuk mencetak gol.

INDOSPORT.COM – Penyerang anyar raksasa Liga Spanyol (LaLiga), Barcelona, Robert Lewandowski ternyata memiliki bakat bergoyang, terlepas dari tugas untuk mencetak gol.

Robert Lewandowski kembali menjadi sorotan usai mandul ketika membela Barcelona melawan mantan klubnya Bayern Munchen di Liga Champions.

Baca Juga

Pertandingan yang berakhir dengan kekalahan Barcelona dengan skor 2-0 atas Bayern Munchen tersebut, membuat dirinya dicap sebagai pembelian gagal.

Padahal, sejak didatangkan dengan ongkos sekitar 45 juta euro atau sekitar Rp674 miliar, Barcelona berharap jika Lewandowski bakal menjadi mesin gol.

Sayangnya, pada pertandingan balas dendam melawan Bayern Munchen, Barcelona kembali gagal meraih kemenangan.

Baca Juga

Bahkan, performa angin-anginan Lewandowski membuat eks bek Barcelona, Albert Ferre angkat suara.

Dilansir dari FourFourTwo, Albert Ferrer menyatakan bahwa penyerang Polandia itu akan menjadi tambahan yang bagus untuk skuad Barcelona di musim-musim kompetisi yang akan datang.

Namun, harapan dari mantan bek Blaugrana tersebut belum mampu dijawab oleh Lewandowski.

Baca Juga

Hanya saja, untuk memaksimalkan potensi dari Lewandowski, Xavi Hernandez kini bersiap memberikan pekerjaan keras kepada striker anyarnya tersebut.

Sementara itu, Robert Lewandowski ternyata juga memiliki keahlian lain, terlepas dari tugas untuk menciptakan gol bagi Barcelona.


1. Lewandowski Doyan Berjoget

Robert Lewandowski di laga Barcelona vs Viktoria. Foto: REUTERS/Pablo Morano

Beberapa waktu lalu, akun Twitter dengan nama @noncontextfooty, baru-bari ini mengunggah sebuah video TikTok Lewandowski.

Hanya saja, video yang diunggah, bukanlah bagaimana ketika ia mencetak gol. Melainkan saat dirinya tengah asik bergoyang.

Baca Juga

Melalui video tersebut, terlihat Lewandowski yang mengenakan jaket berwarna biru tampak cukup luwes ketika berjoget.

Berdasarkan video tersebut, sontak kolom komentar dari pemilik akun Twitter @noncontextfooty lantas dibanjiri dengan respons kocak netizen.

Baca Juga

“Goyangan dari satu liga petani ke liga yang lainnya,” tulis salah satu netizen.

“Lewandowski selama bertanding melawan Bayern Munchen,” sambung komentar lainnya.

“Ini Lewa yang Anda dapatkan. Bukan Lewa yang mencetak gol. Semoga Anda menjumpai pagi yang indah,” tambah lainnya.

“Seorang penari, belly dancer, pesepakbola, suami, dan separuh waktu sebagai badut. Sekumpulan bakat. Pria luas biasa,” canda netizen lainnya.


2. Lewandowski Malah Jadi Bulan-bulanan Netizen

Pemain FC Barcelona Robert Lewandowski terlihat sedih setelah pertandingan REUTERS-Andreas Gebert

Robert Lewandowski menjadi bulan-bulanan netizen di dunia maya menyusul kekalahan memalukan Barcelona dari Bayern Munchen pada lanjutan Liga Champions.

Pertandingan Grup C Liga Champions 2022-2023 antara Bayern Munchen vs Barcelona baru saja selesai tersaji di Allianz Arena pada Rabu (14/09/22) dini hari WIB.

Dalam duel tersebut, Bayern Munchen berhasil meraih kemenangan atas Barcelona dengan skor 2-0. Dua gol Die Roten dicetak oleh Lucas Hernandez dan Leroy Sane.

Kemenangan ini membuat Bayern Munchen kini bertengger di posisi pertama klasemen Grup C Liga Champions musim 2022-2023.

Tim besutan Julian Nagelsman mengoleksi enam poin setelah sebelumnya menang 2-0 atas Inter Milan.

Baca selengkapnya: Barcelona Dibantai Bayern Munchen, Lewandowski Malah Jadi Bulan-bulanan Netizen

 

BarcelonaRobert LewandowskiLiga SpanyolBerita Transfer

Berita Terkini