x

PSSI Tegaskan FIFA Belum Bicara Perihal Sanksi untuk Indonesia

Kamis, 6 Oktober 2022 15:45 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Prio Hari Kristanto
Sekjen PSSI, Yunus Nusi, didampingi oleh Wasekjen PSSI, Maaike Ira Puspita pada acara jumpa pers terkait kejadian kerusuhan suporter di Stadion Kanjuruhan, Malang di Stadion Madya Senayan, Minggu (02/10/22).

INDOSPORT.COM - Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, mengatakan federasi sepak bola dunia (FIFA) belum menyinggung perihal sanksi untuk PSSI imbas Tragedi Kanjuruhan.

Awan kelam memang terjadi di ranah sepak bola Indonesia, yakni tepatnya pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 yang mempertemukan Arema melawan Persebaya Surabaya.

Baca Juga

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang ini, terjadi tragedi maut. Tepatnya selepas laga yang berkesudahan 2-3 untuk keunggulan Persebaya Surabaya.

Suporter Arema merangksek ke dalam lapangan dan menyebabkan gesekan dengan pihak keamanan. Buntut kejadian ini, sebanyak 131 orang meninggal dunia.

Indonesia pun dibayangi hukuman dari FIFA. Bahkan ada kekhawatiran untuk perhelatan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia bisa batal.

Baca Juga

Terkait hal tersebut, Wasekjen PSSI, Maaike Ira Puspita, mengatakan bahwa selama ini komunikasi dirinya dengan FIFA belum ada pembahasan terkait hal itu.

"Sering komunikasi kami dengan pengurus FIFA di bagian keanggotaan Asia dan Oceania," buka Maaike Ira.

"Kami komunikasi langsung dengan beliau. Kemudian mereka bilang, ya udah kita kawal bersama," tambah Maaike Ira.

Maaike meminta untuk saat ini tidak membahas permasalahan ini terlalu jauh. Baginya saat ini konsen PSSI memikirkan kondisi korban.

Baca Juga

"Jangan berpikir masalah melebar (ke sanksi FIFA untuk Indonesia). Kita pikirkan dulu kondisi untuk korban dan keluarga korban," tambah dia.

"Sampai saat ini belum ada sanksi dibicarakan sampai saat ini. Belum ada pembicaraan soal sanksi," tutup Maaike Ira.


1. FIFA dan AFC Segera Sambangi Indonesia

Perwakilan FIFA dan AFC direncanakan menyambangi Indonesia dalam waktu dekat guna menindaklanjuti pascakejadian yang terjadi di Stadion Kanjuruhan.

Perwakilan FIFA dan AFC direncanakan menyambangi Indonesia dalam waktu dekat guna menindaklanjuti pascakejadian yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kamis (06/10/22).

Kabar kedatangan FIFA dan AFC diutarakan oleh Wakil Sekjen PSSI, Maike Ira Puspita. Maaike menjelaskan kedatangan FIFA dan AFC untuk memberikan dukungan kepada PSSI usai Tragedi Kanjuruhan. 

Baca Juga

Kedatangan mereka juga tidak menyinggung perihal investigas kejadian di Kanjuruhan. "Per hari ini, bisa saya sampaikan bahwa FIFA dan AFC akan mengirimkan delegasinya, representasinya, untuk datang ke Indonesia, memberikan dukungan pendampingan," ucap Maaike.

"Bukan investigasi. Jadi untuk duduk bersama PSSI untuk mendengarkan secara langsung bagaimana kejadiannya," ujarnya.

Maaike menjelaskan PSSI saat ini memang sedang dalam posisi sulit imbas kejadian di Stadion Kanjuruhan. Untuk itu kedatangan FIFA dan AFC untuk memberikan dukungan terhadap PSSI.

Baca Juga

"Kemudian memberikan dukungan dan ada salah satu presiden federasi yang akan datang untuk memberikan dukungan. Jadi PSSI ini di tengah posisi yang sulit untuk dihadapi dalam tragedi, tapi kita masih mendapatkan dukungan luar biasa dari induk organisasi kita, dari AFC, dan juga federasi lain," Ira menambahkan.

Sebagai informasi, awan kelam memang terjadi di kancah sepak bola Indonesia. Tepatnya pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 yang mempertemukan Arema FC melawan Persebaya Surabaya.

Baca Juga

Usai laga tersebut, meletus kericuhan yang menyebabkan setidaknya 131 orang meninggal dunia dalam insiden yang dikenal sebagai Tragedi Kanjuruhan. Tentu saja ini menjadi sejarah kelam untuk dunia sepak bola.


2. Presiden Jokowi Sudah Telepon FIFA, Bahas Nasib Piala Dunia U-20

Pertemuan Presiden FIFA, Gianni Infantino bertemu Presiden Jokowi di Bangkok.

Setelah Tragedi Kanjuruhan, Presiden Joko Widodo telah menghubungi ketua FIFA, Gianni Vincenzo Infantino, terkait nasib Piala Dunia U-20 di Indonesia .

Hal ini disampaikan Presiden Jokowi secara langsung usai memimpin Upacara HUT ke-77 TNI di kawasan Istana Merdeka, Rabu (05/10/22).

“Hari Senin (03/10/22) malam, saya telah bertelepon langsung dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino,” ungkap Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi menuturkan banyak membahas terkait dengan tragedi di Stadion Kanjuruhan yang menewaskan ratusan jiwa itu.

“Kami berbicara banyak mengenai tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, dan juga berbicara mengenai Piala Dunia FIFA U-20, kami berbicara banyak,” ujar Presiden Jokowi terkait Tragedi Kanjuruhan yang meletus laga Arema vs Persebaya. 

Baca Selengkapnya: Presiden Jokowi Sudah Telepon FIFA, Bahas Nasib Piala Dunia U-20

FIFAPSSILiga IndonesiaArema FCLiga 1Tragedi Kanjuruhan

Berita Terkini