x

Kecewanya Kapten Persib Bandung Laga Kontra Bhayangkara FC Ditunda

Senin, 16 Januari 2023 18:25 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
Bek Persib Bandung di Liga 1, Achmad Jufriyanto, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (26/12/22).

INDOSPORT.COM - Kapten tim Persib Bandung, Achmad Jufriyanto, merasa kecewa pertandingan perdana putaran kedua Liga 1 2022-2023 menghadapi Bhayangkara FC harus ditunda.

Pasalnya, menurut Jupe sapaan akrabnya performa tim kebanggaan Bobotoh sedang meningkat dan belum lama sepak bola di Indonesia sudah mulai kembali normal bisa disaksikan kembali oleh penonton.

Sebagai informasi, Persib sebelumnya dijadwalkan akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Senin (16/01/23). Namun, skuad Maung Bandung tidak mendapatkan izin.

Persib sudah berusaha mencari alternatif tempat untuk menggelar pertandingan tersebut, salah satunya di Stadion Pakansari, Bogor. Hanya saja, stadion tersebut tidak dapat digunakan.

Pada putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023, Persib mengajukan Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, sebagai kandang. Lantaran, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung disiapkan untuk Piala Dunia U-20.

Baca Juga

"Kami pemain pasti kecewa, kami semua begitu mendengar kabar agak sedikit duh kok gini lagi," kata Jupe.

Meski kecewa dengan kabar ditundanya pertandingan perdana putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023, tetapi Jupe bersama rekan-rekannya berusaha menjaga motivasinya.

Baca Juga

Selain itu, Jupe tetap mempersiapkan diri agar saat ada jadwal pertandingan lagi di putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023, kondisinya sudah dalam keadaan siap bertanding.

"Cuma kita tidak mau menurunkan motivasi kita, kita terus persiapan karena ya namanya Liga Indonesia kita tahu sendiri, nanti tiba-tiba jalan lagi kita enggak tahu," 

"Kalau misalnya kita enggak persiapan, tahu-tahu nanti kitanya drop di jalan, yang rugi akhirnya pemain dan klub itu sendiri," ujar Jupe.

Baca Juga

1. Persib Kedatangan Sponsor Anyar

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.

Sementara itu, pada putaran pertama kompetisi Liga 1 2022-2023, Persib memiliki prestasi yang cukup bagus. Tim kebanggaan Bobotoh mampu menembus lima besar di akhir putaran pertama.

Saat ini, skuad Maung Bandung berada peringkat empat dan mengoleksi 33 poin, selisih satu poin dengan pemuncak klasemen sementara PSM Makassar yang mengumpulkan 34 poin.

Selain itu, sejak ditangani oleh pelatih Luis Milla, tim kebanggaan Bobotoh belum terkalahkan dalam 10 pertandingan dalam putaran pertama kompetisi Liga 1 2022-2023, dengan meraih 8 kemenangan serta 2 kali imbang.

Selain itu, usai menyelesaikan putaran pertama kompetisi Liga 1 2022-2023 skuad Maung Bandung mendapatkan tambahan sponsor. 

Baca Juga

PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) menjalin kerja sama dengan mitra barunya, PT ID Express Logistik Indonesia (IDexpress), dengan demikian sponsor Persib untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2022-2023 semakin banyak.

Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono, menyampaikan terima kasih kepada perusahaan ekspedisi logistik yang memiliki jangkauan di semua kecamatan Nusantara, karena sudah memberikan dukungan kepada skuad Maung Bandung.

Baca Juga

Teddy berharap, dengan hadirnya sponsor baru tersebut, menambah motivasi Achmad Jufriyanto dan kawan-kawan saat mengarungi putaran kedua kompetisi Liga 1 2022-2023.

"Dengan begitu, ID express bisa menjadi solusi logistik terbaik yang diminati Bobotoh," kata bos Persib Bandung, Teddy Tjahjono, dalam rilis yang diterima INDOSPORT, Sabtu (14/01/23).

Baca Juga
Persib BandungAchmad JufriyantoLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1

Berita Terkini