x

Jelang Arsenal vs Man United: Erik ten Hag Belum Bisa ‘Lepaskan Monster’ Miliknya

Minggu, 22 Januari 2023 12:05 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Indra Citra Sena
Jelang laga Liga Inggris (Premier League) antara Arsenal vs Manchester United, Erik ten Hag belum bisa ‘melepaskan monster’ dalam diri Jadon Sancho.

INDOSPORT.COM – Jelang laga Liga Inggris (Premier League) antara Arsenal vs Manchester United, Erik ten Hag belum bisa ‘melepaskan monster’ dalam diri Jadon Sancho.

Raksasa Liga Inggris, Manchester United, bisa dibilang tengah digdaya pada saat ini. Bagaimana tidak? Setan Merah sudah lama tak mengincipi kekalahan.

Selain itu, pasukan Erik ten Hag ini juga dianggap sebagai salah satu penantang gelar juara Liga Inggris 2022-2023.

Bukan tanpa alasan, permainan Setan Merah memang jauh lebih meningkat sejak hadirnya Ten Hag sebagai bos bertangan dingin yang menangani Jadon Sancho cs.

Ya, Manchester United belum terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir di seluruh ajang dengan perincian sembilan kali menang dan sekali kalah.

Baca Juga

Terakhir kali peraih gelar Liga Inggris sebanyak 20 kali ini kalah adalah pada laga Liga Inggris kontra Aston Villa pada (6/11/22) lalu dengan skor 3-1.

Semenjak kekalahan kontra Aston Villa di Liga Inggris, laju Manchester United berjalan mulus, termasuk mengalahkan Manchester City dengan skor 2-1.

Baca Juga

Hanya saja, sembilan kali kemenangan Manchester United beruntun harus terhenti di tangan Crystal Palace pada Kamis (19/1/23) lalu setelah bermain imbang 1-1.

Kini, konsistensi Setan Merah kembali diuji di laga Arsenal vs Man United yang mana hal ini cukup menguntungkan Antony cs karena mereka menjadi satu-satunya tim yang mengalahkan The Gunners di Liga Inggris saat ini.

Hanya saja jelang laga lanjutan Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester United, Erik ten Hag belum bisa ‘melepaskan monster’ bernama Jadon Sancho.

Baca Juga

1. Sancho Belum Bisa Main

Jadon Sancho saat laga Liga Inggris (Premier League) antara Leicester City vs Manchester United

Jadon Sancho sendiri diberi program latihan khusus oleh Erik ten Hag di Belanda bersama orang kepercayaan eks juru taktik Ajax Amsterdam tersebut.

Kondisi Jadon Sancho sendiri memang menunjukkan penurunan performa mengingat pria asal Inggris itu kesulitan mereplika kemampuan dirinya kala masih membela Borussia Dortmund.

Dengan demikian, Erik ten Hag hingga saat ini masih menunggu kesiapan Sancho untuk bermain baik secara fisik maupun secara mental.

Ten Hag sendiri saat ini berhasil memoles beberapa pemain yang performanya sempat meredup di Manchester United di musim sebelumnya, seperti Diogo Dalot, Marcus Rashford, dan Aaron Wan-Bissaka.

Sehingga, banyak fans Setan Merah yang menunggu Erik ten Hag bisa ‘melepaskan monster’ dalam diri Sancho tersebut.

Baca Juga

Hanya saja, jelang laga Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester United, pria berusia 52 tahun tersebut menyebut bahwa dirinya belum bisa memainkan Sancho.

“Ini langkah berikutnya. Dia masih bisa lebih baik lagi, kata Ten Hag, “dia akan tahu itu, tetapi saat dia membuat progres (dirinya semakin baik,) dia bisa kembali ke skuad untuk tanding bersama melawan rekannya.”

Baca Juga

“Kami masih berlaga di banyak pertandingan, tetapi khususnya kami perlu pemain berkualitas dan dia sungguh merupakan pemain berkualitas yang bisa menjadi pembeda sehingga kami mengharapkan itu darinya.”

Manchester United bakal menjalani laga sulit melawan Arsenal tanpa gelandang andalan mereka, Casemiro, yang harus menjalani suspensi lima kartu kuning setelah mendapatkannya di laga lawan Crystal Palace.

Laga Liga Inggris antara Arsenal vs Manchester United akan dihelat pada hari Minggu (22/1/23) pukul 23.30 WIB di Emirates Stadium.

Baca Juga

Sumber: Manchester United

Manchester UnitedArsenalLiga Primer InggrisLiga InggrisJadon SanchoErik ten Hag

Berita Terkini