x

Mengingat Kembali Kecelakaan Tragis Romain Grosjean di F1 GP Bahrain

Rabu, 22 Februari 2023 23:01 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Momen kecelakaan Romain Grosjean di F1 GP Bahrain.

INDOSPORT.COM - Balapan mobil tercepat paling bergengsi di dunia, F1, kerap menimbulkan insiden kecelakaan yang sangat mengerikan salah satunya adalah kecelakaan Romain Grosjean.

Formula 1 merupakan turnamen balap mobil bermesin jet sehingga disebut jet darat yang akan segera kembali memulai musim baru. 

F1 2023 akan dimulai tepat pada tanggal 5 Maret 2023 mendatang dengan GP pertama digelar di Bahrain International Circuit, Sakhir. 

Sebelum memulai kompetisi, seluruh tim saat ini tengah menjalani tes pramusim untuk mengetahui performa pembalap dan juga mobil tunggangannya.

Selain itu sebelum musim baru dimulai, F1 juga menggelar pameran baru-baru ini di Madrid, Spanyol. 

Baca Juga

Menariknya, pameran kali ini bukan menunjukan salah satu mobil F1 terbaru tetapi justru mobil yang pernah mengalami insiden kecelakaan mengerikan.

Mobil yang dipamerkan adalah milik tim dari Hass ditunggangi oleh pembalap Romain Grosjean. Kecelakaan terjadi di F1 GP Bahrain pada 2020 lalu.

Baca Juga

Pembalap Prancis itu berjuang melewati kobaran api untuk menyelamatkan diri dalam pelarian yang ajaib setelah mobil Haas-nya, dengan muatan bahan bakar penuh, jatuh pada lap pembuka di sirkuit Sakhir dan menembus penghalang logam.

Kecepatan terakhirnya yang tercatat sebelum menabrak penghalang adalah 221kph.

Sisa-sisa sasis, yang terbelah dua karena benturan, telah disimpan selama tiga tahun terakhir tetapi akan ditempatkan di ruang khusus berjudul 'survival' dengan rekaman kecelakaan yang belum pernah dirilis sebelumnya.

Balapan mobil tercepat paling bergengsi di dunia itu, F1, memang kerap menimbulkan insiden kecelakaan yang sangat mengerikan salah satunya seperti yang dialami oleh Romain Grosjean. Seperti apa kronologinya saat itu?


1. Kronologi Kecelakaan Romain Grosjeana

Pembalap tim Haas F1, Romain Grosjean dan Kevin Magnussen.

Kecelakaan yang dialami oleh Romain Grosjean terjadi pada musim 2020 lalu saat menggelar GP Bahrain.  F1 GP Bahrain merupakan bagian dari seri-seri terakhir pada Formula 1 2020. 

Grosjain memulai balapan GP Bahrain dari posisi ke-19. Mulanya balapan berjalan mulus hingga melewati tikungan 1.

Hampir tidak ada masalah berarti yang dialami para pembalap di tikungan 2. Namun, situasi berbeda terjadi setelah tikungan 3.

Tidak lama usai tikungan 3, mobil Grosjean membentur pembatas dan mengalami kecelakaan hebat hingga akhirnya terbakar dan terbelah dua.

Dalam sejumlah tayangan ulang, kecelakaan itu bermula dari Groesjean yang hendak menyalip lewat sisi kanan.

Baca Juga

Saat hendak menyalip, ban kanan bagian belakang mobil Grosjean bersenggolan dengan ban kiri bagian depan milik Daniil Kvyat dari tim Alpha Tauri.

Senggolan itumembuat Grosjean kehilangan kedali sehingga mobilnya keluar jalur di sisi kanan dan menabrak pagar pembatas.

Baca Juga

Mobil Grosjean pun langsung terbelah dua dan terbakar hebat. Petugas balapan langsung mengibarkan bendera merah.

Beruntung bagi Grosjean, pembalap 34 tahun itu bisa keluar dari insiden mengerikan itu sebelum dibantu petugas medis balapan.

Sky Sports memperkirakan Grosjean berada di dalam mobilnya yang terbakar selama 18-20 detik sebelum muncul dari kobaran api. 


2. Cerita Romain Grosjean

Momen kecelakaan Romain Grosjean di F1 GP Bahrain.

Saat kecelakaan terjadi, mobil F1 Haas miliknya terbelah menjadi dua karena benturan dan terbakar. Beberapa detik kemudian, Grosjean bisa keluar dari kokpitnya dan selamat.

"Saya tidak tahu apakah kata keajaiban itu dapat digunakan, tetapi bagaimanapun juga, saya akan mengatakan ini bukan waktu saya untuk mati," kata Grosjean kepada TF1 saat itu.

Ia menabrak penghalang di pintu keluar Tikungan 3 dengan kecepatan sekitar 137 mph saat lap pembuka.

"Saat itu, saya melihat kaca mata saya berubah menjadi oranye, saya melihat api di sisi kiri mobil," sambungnya.

"Saya memikirkan banyak hal, termasuk Niki Lauda (anak Grosjean), dan saya pikir itu tidak mungkin saya berakhir seperti itu.

"Jangan sekarang. Saya tidak bisa menyelesaikan cerita saya di Formula 1 dengan cara seperti itu," tambahnya.

Berbicara dalam wawancara pertamanya sejak kecelakaan itu, Grosjean sempat bercanda bahwa ia memiliki tangan seperti Mickey Mouse karena lilitan perbannya. Ia mengaku dalam kondisi baik-baik saja.

"Untuk anak-anak saya, saya berkata pada diri sendiri bahwa saya harus keluar. Saya memasukkan tangan saya ke dal

F1Formula 1Romain GrosjeanBerita F1

Berita Terkini