x

Petaka Inter Milan! 1 Pilar Cedera Berat Usai Tumbangkan Lazio

Minggu, 30 April 2023 23:31 WIB
Editor: Subhan Wirawan
Para pemain Inter Milan berselebrasi merayakan kemenangan mereka bersama rekan setimnya usai mengalahkan Lazio di Liga Serie Italia, Minggu (30/04/23). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

INDOSPORT.COM - Kemenangan Inter Milan atas Lazio dalam lanjutan Liga Italia 22/23 hadirkan korban buat La Beneamata, satu pilar penting mereka alami cedera berat pasca laga.

Bertanding di Stadion Giuseppe Meazza pada pekan ke-32 Liga Italia, Minggu (30/04/23) malam WIB, sang tuan rumah Inter Milan sukses raih poin penuh usai tumbangkan Lazio 3-1.

Tampil di depan pendukung sendiri, Inter Milan sempat dikejutkan lewat gol Lazio yang dicetak Felipe Anderson pada menit 30'. Skor 0-1 bahkan bertahan hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, Inter Milan sempat alami kesulitan untuk menembus pertahanan rapat Lazio, namin akhirnya Lautaro Martinez sukses membawa Nerazzurri menyamakan kedudukan di menit 77'.

Enam menit berselang, sontekan Robin Gosens usai memaksimalkan umpan silang Romelu Lukaku berhasil membawa Inter Milan berbalik unggul 3-1.

Baca Juga

Pada masa injury time, Inter Milan memastikan kemenangan setelah Lautaro Martinez kembali catatkan nama di papan skor lewat gol keduanya di laga ini.

Dengan kemenangan 3-1 atas Lazio, tuan rumah Inter Milan sukses amankan poin penuh dan merangsek naik ke peringkat 4 klasemen Liga Italia.

Baca Juga

Inter Milan mampu mengoleksi 57 poin dari 32 pertandingan, perolehan angka Inter sama dengan AC Milan dan AS Roma namun skuad arahan Simone Inzaghi itu unggul produktivitas gol.

Akan tetapi, kemenangan fantastis Inter Milan atas Lazio malam tadi hadirkan petaka buat Nerazzurri lantaran salah satu pilar utama mereka alami cedera parah.

Melansir dari laman resmi klub, disebutkan bahwa Robin Gosens yang jadi salah satu pencetak gol Inter Milan ke gawang Lazio, mengalami cedera bahu cukup serius.

Baca Juga

1. Berpotensi Absen

Robin Gosens, pemain Inter Milan. Foto: REUTERS/Albert Gea

Masih dari keterangan laman klub, dikabarkan bahwa Robin Gosens mengalami dislokasi bahu lantaran salah melakukan pendaratan saat menyambar umpan silang yang berbuah gol di babak kedua.

Robins Gosens sendiri pada pertandingan menghadapi Lazio, baru masuk ke lapangan pada pertengahan babak kedua untuk menggantikan Alessandro Bastoni.

Saat Gosens masuk ke lapangan, Inter Milan masih tertinggal satu gol dan sedang mencari gol penyeimbang.

Walau masuk sebagai pengganti, namun mantan pemain Atalanta berusia 28 tahun itu memiliki dampak yang luar biasa buat permainan Inter Milan.

Puncaknya adalah, Robin Gosens mencetak gol kedua Nerazzurri untuk membawa mereka unggul atas Lazio.

Baca Juga

Sayangnya, gol yang dicetak Gosens malah sebabkan dirinya masuk ke ruang perawatan. Meski cetak gol cantik dengan tembakan voli, Gosens salah mendarat dengan bertumpu pada bagian tangan hingga bahunya mengalami pergeseran.

Usai mencetak gol, Robin Gosens terlihat kesulitan untuk bangun dan menunjukkan gestur kesakitan pada bagian tangannya.

Baca Juga

Bintang Timnas Jerman tersebut akhirnya ditarik keluar dan digantikan oleh Stefan de Vrij walau baru bermain selama 15 menit.

Inter Milan tak menyebutkan seberapa parah cedera Robin Gosens, akan tetapi sang pemain berpotensi absen di laga berikutnya saat Inter menghadapi Verona di pekan 33 Liga Italia.

Baca Juga
Inter MilanLazioLiga ItaliaRobin Gosens

Berita Terkini