x

Daftar Pemain Bintang Absen di Leg 1 Semifinal Liga Champions: AC Milan vs Inter Milan

Selasa, 9 Mei 2023 16:15 WIB
Editor: Juni Adi
Prediksi pertandingan antara AC Milan vs Inter Milan (Liga Champions).

INDOSPORT.COM - Sejumlah pemain bintang harus absen di laga leg 1 semifinal Liga Champions antara AC Milan vs Inter Milan.

Duel seru tersaji di pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions musim 2022-2023 antara AC Milan vs Inter Milan di Stadion San Siro, Kamis (09/05/23) dinihari WIB.

Ini merupakan pertama kalinya Derby della Madonnina tersaji lagi di Liga Champions sejak satu dekade terakhir. Gengsi bukan lagi jadi patokan untuk meraih kemenangan, lebih dari itu kedua tim ingin merebut satu tiket final.

AC Milan lolos ke babak semifinal usai mengandaskan perlawanan tim kuat Napoli dengan agregat gol 2-1. Sementara rival sekotanya, Inter Milan lolos ke babak empat besar setelah menumbangkan Benfica dengan agregat 5-3. 

Menilai dari performa kedua tim di lima pertandingan terakhirnya, Inter Milan layak diunggulkan untuk meraih kemenangan meski AC Milan juga tak terkalahkan.

Baca Juga

Sebab mereka menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan. Mereka menang atas Empoli (3-0), Juventus (1-0), Lazio (3-1), Verona (6-0) dan terbaru menang atas AS Roma (2-0).

Berbanding terbalik dengan AC Milan. Rossoneri tampil angin-anginan dengan meraih hanya dua kemenangan, sisanya berakhir imbang.

Baca Juga

AC Milan menang lawan Lecce (2-0) dan Lazio (2-0). Ditahan imbang oleh Napoli (1-1), Cremonese (1-1) dan AS Roma (1-1).

Kendati demikian, AC Milan tetap percaya diri untuk bisa meraih kemangan. Apalagi mereka juga punya DNA Eropa, sebagai tim kedua dengan gelar Liga Champions terbanyak yakni 7 gelar.

Namun, Milan terakhir kali menjadi juara adalah pada tahun 2007. Sedangkan Inter baru pernah menjuarainya tiga kali, dan terakhir kali adalah ketika meraih treble bersama Jose Mourinho pada tahun 2010.

Sayangnya pertandingan AC Milan vs Inter Milan di leg pertama semifinal Liga Champions ini tidak akan diwarnai sejumlah pemain bintang. Siapa saja yang bakal absen? berikut daftarnya.

Baca Juga

1. AC Milan

Ekspresi kekalahan pemain AC Milan saat lawan Inter Milan di Liga Italia. (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic dipaksa harus menerima kenyataan kalau performanya musim ini sudah berakhir. Hal itu karena ia kembali mendapat cedera serius pasca membela Swedia di Kualifikasi Euro 2024 bulan Maret 2023 lalu.

Menghadapi Belgia di Solna, Jumat (24/3/23), bomber gaek AC Milan berusia 41 tahun baru tampil mulai menit ke-73.

Ibrahimovic hanya menghabiskan sisa 17 menit akhir waktu normal dan gagal menolong negaranya dari kekalahan telak 0-3 akibat hattrick Romelu Lukaku.

Padahal, ini adalah penampilan perdana sang bomber setelah absen membela negaranya selama setahun, tetapi sayang tidak berjalan mulus karena diterpa cedera otot.

Menurut laporan terbaru Sky Sport Italia, Ibrahimovic telah menjalani pemeriksaan lanjutan dalam beberapa hari terakhir yang mengonfirmasi bahwa ia mengalami masalah pada otot betisnya.

Baca Juga

Cedera ini dapat diartikan bahwa ia telah selesai bermain untuk musim ini, dimana Zlatan hanya mencatatkan 144 menit bermain dalam empat penampilan di Serie A dan meraih torehan satu gol.

Rafael Leao

Tidak hanya Zlatan Ibrahimovic, satu pemain lain di lini depan AC Milan harus absen menghadapi Inter Milan yakni Rafael Leao.

Baca Juga

Bomber asal Portugal itu harus menepi karena mengalami cedera yang didapat saat menghadapi Lazio di Liga Italiam Sabtu (06/05/23) kemarin.

Belum genap bermain selama 15 menit, sang penyerang sayap harus ditarik keluar, dan digantikan oleh Alexis Saelemaekers.

Ini merupakan cedera pertama bagi Rafael Leao musim ini. Ia memang jarang mendapat cedera di setiap musimnya.

“Jangan terlalu mengkhawatirkan cedera saya. Saya akan kembali bermain dalam waktu dekat,” tegas Leao dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

Baca Juga

“Saya telah mendapat perawatan dari tim medis dan tertidur seharian ini. Saya ingin bermain dan memenuhi target di akhir musim,” katanya menambahkan.

Kehilangan Rafael Leoa jelas jadi pukulan telak bagi AC Milan. Sebab di sepanjang musim ini, ia jarang sekali absen jika tidak karena hukuman kartu atau cedera.

Leoa sempat absen dua kali di pentas Serie A, hasilnya AC Milan tumbang. Kalah 1-2 dari Napoli dan Fiorentina. Sebagai gantinya, pelatih Stefano Pioli bisa memainkan Alexis Saelemaekers atau Ante Rebic.

Inter Milan

Milan Skriniar

Cedera yang dialami Skriniar diperoleh pada pertengahan Maret 2023. Ia ditarik keluar di menit ke-10 saat Inter melawan FC Porto pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2022/2023.

Itu jadi laga terakhirnya berseragam Nerazzuri di musim ini. Skriniar masih belum dan belum akan kembali dalam waktu dekat.

Laporan Gazzetta dello Sport menjelaskan, situasi Skriniar saat ini akan jadi kabar buruk bagi Inter. Sang pemain diperkirakan akan absen cukup lama.

Belum jelas memang berapa lama waktu yang dibutuhkan sang pemain untuk bisa merumput lagi. Perkiraannya, Skriniar akan absen di dua leg semifinal Liga Champions melawan AC Milan.

Robin Gosens

Robin Gosens cedera setelah berhasil mencetak gol kedua ke gawang Lazio dan membawa Inter menang 3-1. I Nerazzurri mengkonfirmasi bahwa sang pemain mengalami dislokasi di bahu kanannya.

Ada kekhawatiran sang pemain akan menepi hingga akhir musim, dan tentu itu adalah kabar buruk mengingat Inter memiliki jadwal yang sangat padat dengan masih bermain di tiga kompetisi sepanjang bulan Mei.

Namun menurut laporan Football5Star.com dari La Gazzetta dello Sport, hasil X-ray menunjukkan bahwa tulang telah disetel ulang ke posisi normalnya, dan tidak ada memar tulang setelah cedera.

Liga ChampionsAC MilanInter MilanZlatan IbrahimovicRafael Leao

Berita Terkini