x

Perihal Home Base, Dua Stadion di Jatim Masih Jadi Prioritas Persik Kediri

Jumat, 26 Mei 2023 13:43 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
Pertandingan Liga 1 pekan ke-32 antara Persik Kediri vs Persita Tangerang di Lapangan Brawijaya (Kediri), Jumat (24/03/23). (Foto: MO Persik Kediri)

INDOSPORT.COM - Persik Kediri tak hanya tengah sibuk dengan upaya membangun kekuatan tim untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 nanti.

Namun, klub kebanggaan masyarakat Kota Tahu itu juga tengah mematangkan perihal stadion mana saja yang akan didaftarkan sebagai home base musim ini.

Pada musim 2022/2023 lalu, Persik Kediri mendaftarkan 2 stadion di Jawa Timur sebagai home base. Dan untuk musim ini, prioritas mereka tak akan berubah.

"Masih tetap sepertinya. Stadion Brawijaya tetap akan menjadi home base utama untuk kompetisi nanti," ucap Tri Widodo kepada INDOSPORT.com, Selasa (23/05/23).

"Sedangkan untuk home base alternatif, opsinya tetap Stadion Gelora Delta di Sidoarjo," Ketua panitia pelaksana (panpel) pertandingan Persik Kediri itu menambahkan.

Baca Juga

Kendati demikian, pihaknya juga punya satu opsi lagi sebagai alternatif, selain Gelora Delta Sidoarjo. Yaitu Stadion Wilis yang terletak di Kota Madiun.

Dua stadion ini tentu punya nilai plus minusnya. Secara jarak tempuh, Stadion Wilis Madiun membutuhkan 2 jam dibanding 3 jam ke Sidoarjo dari Kediri.

Baca Juga

"Tapi kalau mengacu kualitas beberapa fasilitasnya, lebih baik di Gelora Delta Sidoarjo. Terutama untuk regulasi tribun singel seat," beber Widodo. 

"Dua stadion itu jadi pertimbangan untuk home base alternatif dari Stadion Brawijaya," tandas figur yang akrab disapa Widodo Hunter tersebut.

Persik pun masih punya waktu satu pekan ke depan untuk memutuskan stadion mana sebagai markas alternatif. Pendaftarannya akan ditutup pada 30 Mei 2023 nanti.

Baca Juga

1. Poles Sejumlah Titik

Ketua Panpel Persik Kediri, Tri Widodo.

Sementara itu, pihak panpel Persik juga tengah sibuk untuk mempersiapkan home base utama, Stadion Brawijaya agar benar-benar siap saat verifikasi nanti.

Stadion berkapasitas 12 ribu penonton itu akan dipoles pada sejumlah titiknya. Terutama sektor lapangan dan lampu penerangan sebagai aspek utama verifikasi.

"Lapangan sejauh ini bagus, kualitasnya kami usahakan tetap terjaga dengan baik," beber Ketua Panpel Persik Kediri, Tri Widodo "Hunter" kepada INDOSPORT.com.

"Begitu juga untuk lampu, daya kekuatannya masih sama dengan musim lalu. Kami siapkan sebaik mungkin saat verifikasi nanti," tambah dia.

Baca Juga

Sejauh ini, dua aspek itu yang bisa dilakukan tim berjulukan Macan Putih untuk membenahi Stadion Brawijaya. Selain juga fasilitas ruang ganti.

Sementara untuk regulasi tribun single seat, Stadion Brawijaya tidak mengalami perubahan. Aturan ini masih ditaati lewat pengecatan tribune dengan garis dan nomor.

Baca Juga

Hal serupa juga masih terlihat di tribune VIP. Belum ada kursi single seat yang terpasang diatas deretan tribun cor pada kedua sisi tribune VVIP Stadion Brawijaya. 

"Kalau untuk tribune, ranahnya memang ada di Pemkot (pemerintah kota) Kediri. Termasuk kalau memasang kursi singel seat," ungkap Widodo Hunter.

Baca Juga
Persik KediriLiga IndonesiaLiga 1Stadion Brawijaya

Berita Terkini