x

Deretan Bintang Liga Italia Berstatus Bebas Transfer, Ada Minat?

Selasa, 18 Juli 2023 14:40 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Prio Hari Kristanto
Simak deretan bintang Liga Italia (Serie A) yang kini berstatus bebas transfer, barangkali ada klub yang berminat.

INDOSPORT.COM – Simak deretan bintang Liga Italia (Serie A) yang kini berstatus bebas transfer, barangkali ada klub yang berminat.

Sebagaimana diketahui, klub di Liga Italia memang biasanya dilanda krisis finansial yang berarti tak banyak klub yang berani membeli bintang dengan harga selangit.

Maka dari itu, tak lagi heran apabila banyak klub Liga Italia yang memperebutkan beberapa pemain yang berstatus bebas transfer pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Lantas siapa saja deretan bintang Liga Italia berstatus transfer saat ini? Simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga

Samir Handanovic

Samir Handanovic baru saja mengakhiri 12 tahun dirinya begitu setia mengabdi pada Inter Milan setelah dahulu diboyong dari Udinese pada bursa transfer musim panas 2012 silam.

Setidaknya sudah sekitar sedekade penjaga gawang asal Slovenia ini menjadi kiper utama di bawah mistar gawang Nerazzurri.

Baca Juga

Kiper yang kini berusia 39 tahun itu sudah tampil sebanyak 455 kali di semua ajang bagi Nerazzurri dan sukses mencatatkan 166 kali nirbobol dan kebobolan sebanyak 471 kali.

Peran Handanovic sendiri sudah berkurang di Inter pada musim 2022/2023 lalu, awalnya ia hanya menjadi pilihan utama pada awal musim saja sebelum akhirnya tergantikan oleh Andre Onana.

Waktu Samir Handanovic sendiri di Inter Milan tampaknya juga sudah habis setelah Tim Biru Hitam menginginkan Anatoliy Trubin dan Yann Sommer.

Dengan umurnya yang sudah berusia 39 tahun, Samir Handanovic kemungkinan akan gantung sepatu atau jika tidak sang kiper bisa tampil di klub lain walaupun kemungkinan hanya sebagai pelapis saja.

Baca Juga

1. Juan Cuadrado

Juan Cuadrado, pemain Juventus. Foto: REUTERS/Massimo Pinca

Juan Cuadrado sebelumnya datang ke Juventus pada 2017 lalu yang mana eks pemain Fiorentina itu sudah beberapa kali dipinjamkan ke klub yang berbasis di Turin tersebut.

Hingga pada akhirnya setelah enam musim membela Juventus, Juan Cuadrado dilepas setelah masa baktinya tak diperpanjang oleh klub.

Menariknya, Inter Milan langsung sigap memanfaatkan lowongnya pemain berusia 35 tahun itu di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Dilansir dari laporan Fabrizio Romano pada Senin (17/07/23) dini hari WIB, Cuadrado dan Nerazzurri sudah mencapai kata sepakat.

“Juan Cuadrado akan menandatangani kontrak hingga Juni 2024 sebagai pemain baru Inter Milan. Tes medis sudah terjadwal pada awal minggu depan,” ucap Fabrizio Romano.

“Dokumen sedang disiapkan dan akan resmi minggu depan,” tambah ahli transfer asal Italia tersebut yang berarti tak lama lagi Juan Cuadrado akan segera diresmikan menjadi pemain Inter Milan.

Baca Juga

Roberto Pereyra

Udinese sudah tak memperpanjang kontrak Roberto Pereyra pada bursa transfer musim panas 2023 ini sehingga sang pemain berstatus sebagai bebas transfer.

Menariknya, lagi-lagi Inter menjadi tim yang berminat untuk menampung eks penggawa Juventus tersebut.

Baca Juga

Dilansir dari Il Gazzettino, disebutkan bahwa Tim Biru Hitam sangat berhasrat mendatangkan mantan gelandang Juventus dan Watford, Roberto Pereyra musim panas ini.

Pihak Inter Milan bahkan dikabarkan akan menggelar pertemuan dengan perwakilan Roberto Pereyra di mana Inter Milan bisa menelan gaji kotor senilai 5 juta euro.

Meskipun sudah berusia 32 tahun, Inter Milan ingin menggaet Roberto Pereyra karena pengalamannya selain dirinya juga tersedia dengan gratis pada bursa transfer musim panas 2023 ini.

Baca Juga
Serie A ItaliaInter MilanJuan CuadradoSamir HandanovicLiga Italia

Berita Terkini