x

Deretan Pemain Keturunan Indonesia yang Siap Tampil di Liga Champions 2023/24

Jumat, 1 September 2023 13:59 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Kevin Diks Bakarbessy, pemain keturunan Indonesia yang yang tampil di Liga Champions 2023-2024.

INDOSPORT.COM - Ada beberapa pemain keturunan Tanah Air bakal tampil di Liga Champions Eropa 2023-2024, termasuk ada yang pernah menolak Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, Liga Champions musim 2023-2024 akan segera dimulai setelah menyelesaikan rangkaikan babak kualifikasi.

Baca Juga

Drawing untuk membagi 32 tim ke dalam delapan grup dari A hingga H telah dilakukan di Grimaldo Forum, Monako, Prancis pada Kamis (31/08/23) malam WIB.

Mulai dari sang juara bertahan, Manchester City yang diprediksi bakal mudah lolos ke babak knock out, lantaran hanya menghadapi RB Leipzig, FK Crvena Zvezda dan Young Boys di Grup G.

Sedangkan sang runner up musim lalu, Inter Milan juga diprediksi mudah lolos dari fase grup usai bergabung di Grup D bersama Benfica, RB Salzburg dan Real Sociedad.

Berbanding terbalik dengan para finalis, nasib apes justru dirasakan AC Milan yang harus masuk grup neraka.

Bergabung di Group F, skuat Rossoneri bakal menghadapi raksasa Liga Spanyol, Real Madrid serta kampiun Liga Prancis, PSG serta kuda hitam Liga Inggris yaitu Newcastle United.

Manchester United yang akhirnya bisa kembali rasakan Liga Champions, juga harus jalani laga berat dengan menghadapi Bayern Munchen di Grup A.

Baca Juga

Usai drawing Liga Champions 2023-2024, para tim akan mempersiapkan diri untuk menjalani pertandingan perdana penyisihan grup yang berlangsung pada 21 September 2023.

Sedangkan pertandingan terakhir penyisihan grup Liga Champions 2023-2024 bakal tersaji pada 13 dan 14 Desember mendatang.

Sementara itu, ada tiga pemain keturunan Indonesia yang bakal menjalani ajang Liga Champions 2023-2024. Untuk mengetahui lebih jelasnya, berikut INDOSPORT telah merangkumnya:

Baca Juga

1. Kevin Diks (FC Copenhagen)

Kevin Diks Bakarbessy

Yang pertama ada pemain klub raksasa Denmark, FC Copenhagen yaitu Kevin Diks. Pemain Belanda kelahiran 6 Oktober 1996 silam itu punya darah Indonesia dari kakek dan neneknya.

Kavin Diks sebenarnya hampir dinaturalisasi untuk menjadi pemain Timnas Indonesia. Namun sayang, ada beberapa faktor yang membuat dirinya menolak tawaran PSSI.

Baca Juga

Faktor pertama yaitu Kevin Diks ternyata tidak mendapatkan restu dari orang tuanya. Kemudian ia sendiri juga melihat peluang besar untuk bisa dipanggil memperkuat Timnas Belanda.

Peluang itu ada setelah penampilan mengesankan bek berusia 26 tahun bersama FC Copenhagen. Apalagi dirinya berhasil meloloskan klubnya ke fase grup Liga Champions 2023-2024.

Ia berhasil mengantarkan FC Copenhagen ke babak grup Liga Champions setelah menyingkirkan juara Polandia, Rakow Czestochowa.

Pada pertemuan leg pertama playoff, FC Copenhagen menang atas Rakow Czestochowa dengan skor 1-0. Kemudian di leg kedua playoff, mereka menahan imbang Rakow dengan skor 1-1.

Setelah menang 2-1, Kevin Diks dkk berhak lolos ke Liga Champions 2023-2024. Sayang, debutnya di ajang bergengsi diprediksi berjalan berat karena satu grup dengan Bayern Munchen, Manchester United dan Galatasaray.

Emil Audero (Inter Milan)

Selanjutnya ada Emil Audero Mulyadi yang juga hampir dinaturalisasi demi memperkuat Timnas Indonesia. Sayang, kiper berusia 26 tahun itu menolak ajakan PSSI.

Ayah dari Emil Audero Mulyadi juga pernah buka suara terkait ajakan naturalisasi. Ia menganggap kalau sepak bola Indonesia masih berada di level bawah.

Meski begitu, PSSI yang kini di bawah kepemimpinan Erick Tohir masih belum menyerah. Bahkan PSSI siap melakukan gebrakan engan mencari banyak sponsor seperti Lionel Messi di Liga Amerika.

PSSI harus menawarkan nilai lebih daripada Italia, jika ingin Emil Audero naturalisasi. Hal itulah yang sedang dirancang oleh federasi sepak bola nasional.

Erick Thohir dkk sedang merancang untuk Emil Audero mendapatkan banyak sponsor di Indonesia, sebagaimana Lionel Messi yang rela meninggalkan Eropa menuju Amerika.

Hal itu diungkapkan oleh mantan anggota Exco PSSI yang pernah mengurusi program naturalisasi, Hasani Abdulgani. Ia berharap Emil bisa menjadi the next Lionel Messi.

Kembali ke pembahasan Liga Champions, Emil Audero akan memperkuat Inter Milan di ajang bergengsi tersebut. Ia baru saja digaet Nerazzurri pada bursa transfer musim panas 2023 dengan status pinjaman dari Sampdoria.

Emil Audero Mulyadi menjadi pengganti Andre Onana yang hengkang ke Manchester United. Inter Milan sendiri tergabung ke dalam Grup D Liga Champions 2023-2024 bersama RB Salzburg, Real Sociedad dan Benfica.

Tijjani Reijnders (AC Milan)

Terakhir ada Tijjani Reijnders yang merupakan pemain keturunan Indonesia dari sang Ibu (orang Maluku).

Baca Juga

Tijjani Reijnders merupakan pemain baru AC Milan di bursa transfer musim panas 2023. Rossoneri memboyongnya dari AZ Alkmaar dengan nilai transfer Rp330,25 miliar.

Gelandang berusia 25 tahun tersebut langsung menjadi andalan Stefano Pioli. Ia sudah bermain sebanyak dua laga di Liga Italia (Serie A) dengan mengemas satu assist.

Kemungkinan besar Tijjani Reijnders bakal dijadikan starter saat ajang Liga Champions 2023-2024. Namun langkah AC Milan bakal berat lantaran tergabung di Grup F bersama PSG, Borussia Dortmund dan Newcastle United.

Baca Juga
Liga ChampionsAC MilanInter MilanEmil Audero MulyadiTimnas IndonesiaFC CopenhagenKevin DiksTijjani Reijnders

Berita Terkini