x

Terungkap, Inter Milan Cuma Butuh Hitungan Jam untuk Datangkan Davy Klaassen

Minggu, 10 September 2023 18:30 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Prio Hari Kristanto
Keberhasilan klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, mendatangkan Davy Klaassen rupanya menyimpan cerita unik.

INDOSPORT.COM - Keberhasilan klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, mendatangkan Davy Klaassen rupanya menyimpan cerita unik.

Davy Klaassen menjadi rekrutan terakhir Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini. Pemain 30 tahun tersebut didatangkan Nerazzurri dari klub Belanda, Ajax Amsterdam.

Baca Juga

Namun, siapa sangka, keberhasilan Inter Milan mendatangkan Davy Klaassen rupanya menyimpan kisah unik. Melansir Sempre Inter, proses pembelian gelandang yang digadang-gadang merupakan titisan Wesley Sneijder tersebut hanya berlangsung beberapa jam.

Jurnalis kenamaan Italia, Gianlica Di Marzio, menyebut bahwa Inter Milan telah sepakat dengan Ajax Amsterdam cukup lama. Hanya saja, Inter Milan perlu diyakinkan bahwa Davy Klaassen benar-benar pemain yang mereka inginkan.

Untuk itu, para petinggi Inter Milan, termasuk Simone Inzaghi, turut hadir menyaksikan laga terakhir Davy Klaassen bersama Ajax Amsterdam, yakni pada kualifikasi Liga Europa, yang digelar beberapa jam sebelum bursa transfer ditutup.

Dalam laga melawan Ludogorets Razgaard tersebut, Davy Klaassen tampil sebagai starter. Ajax sendiri akhirnya kalah 0-1, meski tetap lolos berkat agregat 4-2.  

Baca Juga

Penampilan Davy Klassen sendiri pun memukau para petinggi Inter Milan. Mereka bahkan dikabarkan telah sepakat untuk memboyong sang pemain sejak babak pertama usai.

Dengan segera, Inter Milan merampungkan segala urusan kepindahan pemain dengan pihak Ajax Amsterdam dan berhasil mendapatkan tanda tangan sang pemain beberapa jam sebelum bursa transfer ditutup.

Berdasarkan kesepakatan, Inter Milan diperbolehkan memboyong Davy Klaassen secara cuma-cuma. Hanya saja, mereka harus membayar gaji sang pemain semusim ke depan senilai 3 juta euro kepada Ajax Amsterdam. 

Dengan demikian, Inter Milan akhirnya menutup bursa transfer dengan kabar bahagia, setelah sempat dikacaukan dengan transfer Romelu Lukaku dan Lazar Samardzic yang berakhir pahit.

Baca Juga

1. Klaassen, The New Sneijder

Davy Klaassen (depan) tampak lesu bersama rekannya usai dikalahkan Man United.

Melansir dari laman Sofascore, diketahui bahwa Davy Klaassen merupakan salah satu pemain tengah yang kreatif dan punya insting gol cukup tinggi.

Sepanjang musim lalu, pemain berusia 30 tahun itu hanya satu kali absen memperkuat Ajax di ajang Eredivisie atau kasta teratas Liga Belanda.

Baca Juga

Meski gagal membantu klubnya meraih gelar juara, tetapi peran vital Davy Klaassen di lini tengah membuat Ajax mampu finis di tiga besar klasemen.

Dari segi statistik, Davy Klaassen punya angka passing yang sangat menjanjikan dengan melakukan 33 kali sentuhan. Selain itu, Klassen juga mampu menciptakan 7 kali big chances atau kesempatan untuk menjadi gol buat Ajax di Eredivisie.

Tingkat akurasi passing-nya pun sangat apik yakni mencapai 84 persen per game. Akurasi umpan ke pertahanan lawan pun juga memuaskan yakni 85 persen per pertandingan.

Dengan kata lain, Davy Klaassen merupakan otak utama alur serangan Ajax dan tak heran jika dirinya mampu ciptakan 50 assists dari total 321 laga.

Baca Juga

Tak cuma soal passing, satu hal lain yang membuat Davy Klaassen bakal sempurna di lini tengah Inter Milan adalah kemampuan finishing serta insting mencetak gol.

Masih dari laman Sofascore, disebutkan bahwa Davy Klaassen mampu lepaskan rata-rata satu tembakan per pertandingan musim lalu.

Dari semua peluang yang ia dapat tersebut, Davy Klaassen sukses mencetak 8 gol atau secara rasio dirinya mampu mengkonversi sebesar 21 persen peluang yang ada.

Berbekal statistik tersebut, Davy Klaassen diprediksi bakal membuat daya serang Inter Milan semakin berbahaya. Sang pemain pun bisa jadi penerus Wesley Sneijder yang merupakan gelandang serang Belanda paling vital yang pernah dimiliki Inter Milan.

Baca Juga
Inter MilanWesley SneijderLiga ItaliaDavy KlaassenBerita Liga Italia

Berita Terkini