x

Media Malaysia Kepanasan Usai Timnas Indonesia Disebut Layak ke Piala Dunia 2026

Minggu, 1 Oktober 2023 12:50 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Media Malaysia yakni Makan Bola, kepanasan usai timnas Indonesia disebut layak lolos ke Piala Dunia 2026.

INDOSPORT.COM – Media Malaysia yakni Makan Bola, "kepanasan" usai timnas Indonesia disebut layak lolos ke Piala Dunia 2026.

Diketahui, timnas Indonesia berhasil mencatatkan penampilan yang cukup gemilang dengan melaju ke Piala Asia 2024 yang dihelat di Qatar.

Baca Juga

Tiket Piala Asia 2024 sendiri berhasil dipastikan skuad Garuda usai keluar sebagai runner-up Grup A bersama Yordania yang berstatus sebagai juara grup.

Sementara itu, di Piala Asia 2024 sendiri, timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama dengan Jepang, Irak serta Vietnam.

Salah satu penggawa timnas yakni Jordi Amat memperlihatkan kepercayaan dirinya bahwa tim asuhan Shin Tae-yong itu mampu tampil gemilang di Piala Asia dan kemungkinan untuk lolos Piala Dunia 2026.

Hal ini disebutkan Jordi Amat kepada FIFA, di mana pernyataan pemain Johor Darul Tazim itu menuai sorotan dari salah satu media Malaysia yakni Makan Bola.

Baca Juga

“Bek tengah Indonesia, Jordi Amat percaya bahwa tidak mustahil untuk timnya menuju ke putaran final Piala DUnia 2026,” tulis media Malaysia tersebut.

“Keyakinan Amat didasari oleh delapan slot kualifikasi Piala Dunia yang dialokasikan kepada AFC. Dengan delapan slot tersebut, negara Asia Tenggara seperti Indonesia memiliki peluang yang cukup besar,” sambungnya.

Sebagai informasi, ada 4 tim Asia Tenggara yang berhasil lolos ke Piala Asia 2024 yakni Indonesia, Malaysia, Vietnam serta Thailand.

Meski tergabung di grup yang cukup berat, bukan hal yang mustahil bagi timnas Indonesia untuk lolos dari fase grup Piala Asia dan membuka peluang lolos kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga

1. Jordi Amat Pede Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia

Jordi Amat dan Para Pemain Timnas Indonesia Merayakan Gol ke Gawang Burundi

Sebagai informasi, Piala Dunia 2026 akan digelar di Meksiko, Amerika Serikat dan Kanada yang bakal diikuti oleh 48 tim di seluruh dunia.

Hal ini meningkat dari edisi sebelumnya, di mana Piala Dunia hanya terdapat 32 tim saja sejak digelar pada edisi 1998.

Baca Juga

Pada format sebelumnya, Asia memiliki 4 slot untuk berlaga. Sementara di edisi 2026 mendatang, Asia kebagian 8 slot yang bisa dimanfaatkan dengan baik untuk Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sendiri memiliki kesempatan untuk mengamankan kuota 8 slot tersebut di Piala Asia 2024 mendatang.

Salah satu pemain timnas Indonesia yakni Jordi Amat percaya diri, skuad Garuda bisa tampil maksimal untuk memperebutkan slot Piala Dunia 2026.

“Dalam 15 tahun hingga seterusnya, kita akan lebih banyak melihat tim di Asia berlaga di Piala Dunia seperti yang kita lihat (selama ini) hanya Jepang, Korea Selatan dan Arab Saudi yang tampil bagus,” ungkap Jordi Amat kepada FIFA.

Baca Juga

“Terdapat potensi yang besar dan saya percaya kita akan melihat pertumbuhan yang besar dari tim Asia pada tahun-tahun mendatang,” sambungnya.

“Pertambahan kuota menjadi 48 negara merupakan suatu berita yang positif bagi tim Asia Tenggara,” tukas pemain yang merumput di Liga Malaysia itu.

Bukan hal yang mustahil tentunya bagi timnas Indonesia untuk dapat tampil di Piala Dunia 2026 jika dibarengi dengan tekad dan kerja keras.

Pada beberapa pertandingan terakhir, timnas Indonesia memang tampil cukup baik hingga saat ini merangkak ke peringkat 147 FIFA setelah beberapa waktu lalu terpuruk di peringkat 185.

Baca Juga
MalaysiaTimnas IndonesiaPiala Dunia 2026Piala AsiaJordi Amat

Berita Terkini