x

Gara-gara Sang Anak, Thiago Silva Bisa Perpanjang Masa Bakti di Chelsea

Minggu, 12 November 2023 16:21 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Pemain asal Brasil, Thiago Silva, bisa saja menunda pensiunnya dan terus bermain untuk klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, karena anaknya.

INDOSPORT.COM – Pemain asal Brasil, Thiago Silva, bisa saja menunda pensiunnya dan terus bermain untuk klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, karena anaknya.

Dilaporkan oleh Mirror, belakangan rumor eks penggawa PSG dan AC Milan itu angkat kaki dari Chelsea mengudara seiring keinginannya kembali ke Brasil.

Baca Juga

Thiago Silva ingin kembali ke Brasil untuk memenuhi salah satu mimpinya yakni pensiun di tanah kelahirannya tersebut.

Bahkan keinginan ini mendapat sambutan dari Presiden Fluminense yang menyebut bahwa pihaknya kini tengah mencoba kemungkinan membawa pulang mantan pemainnya itu.

Tapi keinginan Thiago Silva kembali ke Brasil ini bisa saja tersendat gara-gara kedua putranya, yakni Isago dan Iago da Silva.

Dilaporkan bahwa kedua anaknya itu tak ingin tinggal di Brasil dan telah nyaman tinggal di London, kota yang jadi markas Chelsea.

Baca Juga

Di samping itu, kedua putranya itu bermain di akademi Chelsea, di mana Isago yang merupakan anak sulungnya itu bermain bagi tim U-15 dan masih terikat kontrak hingga 2025.

Dengan kontrak putranya yang masih tersisa 1,5 itu, ada kemungkinan Thiago Silva bertahan di Chelsea untuk memuluskan karier putranya.

Besar kemungkinan bek berusia 39 tahun tersebut akan meneken kontrak baru berdurasi satu tahun yang membuatnya bertahan hingga 2025.

Chelsea pun kabarnya bersedia memberi kontrak baru untuk Thiago Silva seiring kebutuhannya akan figur senior di skuad muda Mauricio Pochettino.

Baca Juga

1. Thiago Silva Jadi Panutan Chelsea

Duel pemain Chelsea, Thiago Silva dengan pemain Liverpool Diogo Jota pada laga Liga Inggris. (Foto: REUTERS/Peter Cziborra)

Mauricio Pochettino sendiri memang menjadikan Thiago Silva sebagai pemimpin di timnya kendati statusnya bukanlah kapten tim.

Thiago Silva bahkan mengaku bahwa dirinya ditugaskan oleh Pochettino untuk membantu sang pelatih dalam mengatur skuad muda Chelsea.

Baca Juga

“Di lapangan saya terlihat seperti pelatih bukan? Saya melihat pertandingan dari belakang, saya melihat banyak situasi,” ujar Thiago Silva dikutip dari Football London.

“Dan kemudian saya memperingatkan yang lain soal situasi tertentu. Saya berbicara ke staf pelatih, ke Pochettino,” lanjutnya.

Karena figurnya yang berpengalaman itu, Pochettino pun kerap mengandalkan Thiago Silva di jantung pertahanan. Bisa dikatakan, dirinya adalah pemain tak tergantikan bagi Chelsea.

Dalam 11 laga yang dilakoni di Liga Inggris 2023/2024 ini, Thiago Silva selalu terpilih sebagai starter oleh Pochettino dan berpasangan dengan bek-bek lainnya.

Baca Juga

Karenanya, Pochettino pun diyakini akan meminta Chelsea untuk memperpanjang kontraknya dan terus memimpin tim di dalam dan luar lapangan.

Jika memutuskan bertahan dan meneken kontrak baru, maka Thiago Silva akan genap membela Chelsea selama lima tahun.

Ia bergabung pada 2020 lalu saat usianya 34 tahun secara gratis dari PSG. Sejak saat itu, Thiago Silva selalu jadi pilihan utama dari berbagai pelatih yang menukangi Chelsea.

Selama hampir empat tahun membela Chelsea, Thiago Silva telah mencatatkan 128 penampilan di berbagai ajang dan berhasil meraih tiga trofi yakni Liga Champions, Piala Super UEFA, dan Piala Dunia Antarklub.

Baca Juga
Thiago SilvaChelseaLiga InggrisLiga Spanyol

Berita Terkini