x

Bali United Tanpa Beban Akhiri Piala AFC, Penampilan Andhika di Markas Terengganu FC Dinanti

Selasa, 12 Desember 2023 14:15 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Herry Ibrahim
Skuat Bali United merayakan kemenangan atas Stallion Laguna FC dalam laga Piala AFC 2023-2024 grup G di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (29/11/23). (Foto: MO Bali United)

INDOSPORT.COM - Bali United tanpa beban mengakhiri kompetisi Piala AFC 2023-2024. Bali United mengisyaratkan rotasi pada laga pamungkas grup G melawan Terengganu FC di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Rabu (13/12/23) malam.

Bali United hanya mengantongi tujuh poin dalam lima partai fase grup. Koleksi poin tersebut tak cukup untuk membuat Bali United lolos ke babak semifinal Piala AFC zona Asia Tenggara.

Baca Juga

Makanya, Bali United tanpa beban ketika melakoni laga terakhir. Bali United hanya membawa 17 pemain dari biasanya mengusung 22 hingga 23 nama dalam setiap laga tandang.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, menjelaskan situasi timnya. Ketika peluang lolos sudah lenyap dan ada kewajiban berprestasi di Liga 1, maka rotasi pemain jadi solusi.

"Kita bisa memasang beberapa pemain yang jarang bermain sebagai inti buat kita bisa melihat mereka bermain. Mudah-mudahan tim bisa bermain bagus di sini," kata Teco.

Bali United tak menjabarkan nama-nama yang dibawa ke Terengganu, Senin (11/12/23). Dalam sesi jumpa pers yang digelar Selasa siang, Bali United menghadirkan Ilija Spasojevic.

Baca Juga

Tegar Infantrie dan Haudi Abdillah dipastikan juga ada dalam rombongan. Ada kemungkinan 40 persen skuat yang dipasang nanti bukan pemain inti yang turun melawan Dewa United, Jumat (8/12/23).

Apalagi pada hari Senin (18/12/23), Bali United akan menghadapi Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Kedua tim sedang bersaing di papan atas Liga 1 2023-2024.

"Tim kita ada dua kloter yang berangkat menggunakan pesawat dari Bali ke Kuala Lumpur, lalu lanjut ke Terengganu. Ini perjalanan yang lumayan jauh," jelas Teco.

"Pastinya di setiap pertandingan kita mau pasang pemain yang punya kondisi fisik bagus," lanjut pelatih berlisensi CBF Pro ini.

Baca Juga

1. Status Andhika Wijaya

Bek Bali United, I Made Andhika Wijaya, merayakan gol ke gawang Stallion Laguna FC dalam laga Piala AFC 2023-2024 grup G di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (29/11/23). (Foto: MO Bali United)

Salah satu nama yang sejatinya ditunggu publik Bali adalah I Made Andhika Wijaya. Dalam beberapa laga terakhir, Andhika tampil luar biasa sebagai bek kanan.

Andhika mencetak gol saat Bali United melibas Stallion Laguna FC 5-2. Andhika juga sukses mencatatkan assist dalam come back ke tim inti Bali United.

Baca Juga

Untuk laga melawan Terengganu FC, Teco belum berani memberi kepastian. Dia pilih melihat kondisi pemain dalam sesi latihan Selasa (12/12/23) sore dan beberapa jam sebelum pertandingan.

"Kita akan melihat kondisi fisik dari Andhika dan para pemain lain di latihan terakhir, untuk kita bisa melihat dan memasang pemain yang kondisinya bagus melawan Terengganu," ungkap Teco.

Teco pun senang dengan progres yang dicatatkan Andhika. Ia sempat lama kehilangan tempat inti karena menyembuhkan cedera.

"Andhika pada liga kemarin cedera serius. Dia lumayan lama istirahat buat balik ke latihan. Saat main di liga kemarin, dia belum terlalu siap," papar Teco.

Baca Juga

"Musim ini dia sudah mengembalikan percaya diri dan bisa bermain bagus. Dia bisa mencetak gol dan kasih assist. Paling penting waktu dia main inti, tim bisa menang. Kita dari tim pasti senang bisa melihat dia main bagus lagi," sambungnya.

Diluar situasi Bali United, Terengganu FC dipastikan bakal mati-matian dalam laga ini. Jika mereka menang dan Central Coast Mariners gagal mengalahkan Stallion Laguna FC, Terengganu FC bisa lolos ke babak semifinal Piala AFC 2023-2024.

Namun, Terengganu FC juga dibayangi kelelahan. Pada hari Jumat (8/12/23) malam, Terengganu FC baru saja tampil habis-habisan dalam laga melawan Johor Darul Takzim di final Piala Malaysia 2023.

Terengganu FC harus rela menjadi runner up setelah dilibas Johor Darul Takzim 1-3 di Stadion Bukit Jalil. Johor Darul Takzim diperkuat pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat.

Baca Juga
AFC CupPiala AFCTerengganu FABali UnitedBola InternasionalStefano Cugurra TecoJordi Amat

Berita Terkini