Dikalahkan Pacquiao, Petinju Argentina Bingung Tentukan Masa Depan

Senin, 16 Juli 2018 17:30 WIB
Penulis: Rafi'a Ali Akbar | Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Lucas Matthysse saat melawan Pacquiao di Axiata Arena Copyright: © Getty Images
Lucas Matthysse saat melawan Pacquiao di Axiata Arena

Lucas Matthysse (39-5, 36 KO) sedang tidak yakin tentang masa depan karirnya mendatang. Tadi malam, The Dangerous Puncher kewalahan untuk mempertahankan gelar juara dunia kelas welterweight WBA.

Dia dipukul tiga kali dan harus berhenti di ronde ketujuh oleh Manny Pacquiao di Axiata Arena Kuala Lumpur di Malaysia.

Saat ini Matthysse yang berusia 35 tahun, berada di persimpangan dari karirnya yang panjang.

Sebelum pertandingan berlangsung, Matthysse mengatakan bahwa semuanya yang ia dapat dalam karirnya dipertaruhkan untuk pertandingan ini.

TOP 5 NEWS INDOSPORT: RONALDO GABUNG JUVENTUS, 12 PESEPAKBOLA TERJEBAK DI GUA

"Saat ini saya tidak memikirkan apapun, mari kita lihat setelah saya kembali ke gym. Saya sampai di atas, saya telah berjuang dan kalah dengan beberapa pukulan terbaik oleh petarung terbaik di luar sana. Saya akan melihat apakah saya berencana untuk melanjutkan (karier saya) setelah saya kembali ke rumah," ujar Matthysse.

"Saya akan beristirahat dan pulang dengan kepala tegak. Saya datang dan naik ke sana, tetapi tidak ada pukulan seperti yang saya inginkan," tambahnya.

"Dia adalah legenda dan juara yang hebat," puji petinju Argentina itu untuk Pacquiao seperti dilansir Boxingscene.

Kembali pada 2015 lalu, Matthysse tersingkir di babak kesepuluh dari pertarungannya dengan Viktor Postol. Ia menderita retak tulang orbital yang membuatnya harus keluar ring hingga Mei 2017.

Sembuh dari cedera, ia kembali bertarung ke kelas welterweight dia berhasil menang KO Emmanuel Taylor di ronde kelima.

Selamat! Prancis Menjadi Juara Piala Dunia 2018

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA