MotoGP

Kualifikasi MotoGP Qatar Dibatalkan, Rossi Legawa

Minggu, 26 Maret 2017 15:33 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Robert Cianflone/Getty Images
Pembalap Yamaha, Valentino Rossi. Copyright: © Robert Cianflone/Getty Images
Pembalap Yamaha, Valentino Rossi.

Babak kualifikasi MotoGP Qatar harus dibatalkan karena hujan deras yang melanda Sirkuit Losail dari Jumat malam hingga Sabtu pagi waktu setempat. Buruknya sistem drainase Losail pun membuat lintasan tak kunjung kering. Panitia akhirnya memutuskan untuk membatalkan babak kualifikasi.

Posisi start balapan Grand Prix Qatar pun diputuskan melalui hasil tiga sesi latihan bebas yang sudah dilakoni. Hasilnya, Maverick Vinales meraih pole position, sementara rekannya, Valentino Rossi, harus memulai balapan dari posisi kesepuluh. Rossi pun mau tak mau harus puas dengan keputusan ini.

"Masalah pertama adalah saya harus mulai dari posisi 10. Jadi agak kurang beruntung hari ini, karena menurut saya, jika membalap di lapangan basah atau kering, saya bisa memperbaiki performa. Kedua, selama tes dan latihan, saya tak pernah berpacu dengan bagus. Jadi lihat besok apakah kami bisa memperbaiki pengaturan motor dan meningkatkan kecepatan," ujar The Doctor, dilansir Crash.

image article indosportValentino Rossi saat mengikuti sesi latihan bebas di Sirkuit Losail, Qatar.

Juara dunia MotoGP tujuh kali ini pun menerima keputusan panitia untuk membatalkan kualifikasi. "Bagi saya pribadi (keputusan itu) sangat buruk karena saya harus start dari belakang, tetapi itu adalah pilihan tepat, tak mungkin menyelenggarakan latihan hari ini."

"Karena lintasannya setengah kering dan setengah basah, Anda tak tahu harus pakai ban apa, maka itu sangat bahaya. Itu adalah satu-satunya keputusan yang bisa mereka ambil," tambah Rossi.

Ia bahkan sempat berseloroh tentang panitia MotoGP yang seharusnya bisa menambah atap di sirkuit, mengingat biaya besar yang diinvestasikan untuk balapan di Qatar.

"Mereka tidak mempelajari trek ini jika terjadi hujan. Karena di masa lalu, tak pernah turun hujan. Namun di beberapa tahun terakhir, kondisinya berubah, jadi memasang atap adalah ide bagus! Juga dengan pendingin ruangan!"