Jelang MotoGP Amerika Serikat

Balapan di 'Kandang', Marquez Bidik Podium Pertama

Kamis, 20 April 2017 15:07 WIB
Editor: Hendra Mujiraharja
© Twitter/Crash.net MotoGP
Marc Marquez dalam konferensi pers di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Kamis (06/04/17). Copyright: © Twitter/Crash.net MotoGP
Marc Marquez dalam konferensi pers di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Kamis (06/04/17).

Performa kurang meyakinkan diperlihatkan Marc Marquez pada dua seri MotoGP 2017. Betapa tidak, pembalap andalan Repsol Honda itu belum juga berhasil naik podium pada musim ini.

“Setelah balapan di Argentina, saya sangat senang bisa kembali ke lintasan yang saya suka seperti Austin. Kendati demikian, saya berharap berada di posisi lebih baik dari sekarang,” kata Marquez.

Musim ini, Marquez dua kali sial. Pertama di Qatar, Marquez hanya mampu finish di urutan keempat. Sedangkan di Argentina, pembalap berusia 24 tahun itu terlempar dan gagal finish.

Namun, trek ini sangat spesial bagi Marquez. Pasalnya, pembalap asal Spanyol itu berhasil meraih kemenangan empat kali beruntun. Prestasi itu diraihnya sejak MotoGP 2013.

Demi menjaga peluang mempertahankan gelar juara dunia miliknya, pembalap asal Spanyol tersebut akan berusaha semaksimal mungkin meraih podium di Sirkuit COTA.

“Namun, kami akan memulai balapan lagi pada akhir pekan ini dan kami akan berusaha 100 persen untuk meraih podium pertama pada musim ini,” sambungnya, diberitakan Marca.