x

Mooney Gantikan Aramco untuk Jadi Sponsor Resmi VR46 Racing Team di MotoGP 2022

Minggu, 2 Januari 2022 13:42 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
VR46 Team, tim balap milik Valentino Rossi

INDOSPORT.COM – Mooney akhirnya resmi menjadi sponsor utama untuk VR46 Racing Team di MotoGP 2022 untuk menggantikan Aramco.

Sebelum Mooney, sponsor utama tim VR46 Racing Team sempat menjadi misteri usai Aramco selaku perusahaan minyak Arab Saudi dikabarkan bakal mendukung tim milik Valentino Rossi di kelas premier pada tahun 2022.

Sekitar pada April 2021, Rossi telah mengumumkan bahwa tim besutannya resmi naik ke kelas MotoGP dengan perusahaan raksasa Tanal Entertainment menyatakan Aramco bakal menjadi sponsor utama.

Baca Juga
Baca Juga

"Pada tahun 2022 Tim VR46 akan debut di kelas MotoGP bersama dengan Tanal Entertainment Sport & Media dengan Saudi Aramco, sebagai Sponsor utama yang baru untuk periode 2022-2026.” tulis pernyataan tersebut dilansir Crash.

Namun kesepakatan tersebut dinyatakan tak lanjut seiring keputusan Valentino Rossi pensiun. Sebab pangeran Abdulaziz bin Abdullah bin Saud bin Abdulaziz Al Saud selaku pemilik Tanal Entertainment ingin The Doctor tetap membalap untuk VR46.

Baca Juga
Baca Juga

Tapi Rossi memilih untuk pensiun dan keraguan atas kesepakatan berlanjut dengan manajer tim Pablo Nieto kemudian mengakui kesepakatan berjalan lambat. Sementara pihak Aramco membantah telah melakukan kesepakatan.

Akhirnya VR46 Racing Team telah mengonfirmasi sudah mencapai kesepakatan dengan Perusahaan Mooney yang akan menjadi sponsornya terutama di MotoGP.


1. VR46 Racing Team Jalani Kesepakatan dengan Mooney

VR46 Team, tim balap milik Valentino Rossi

Sekadar informasi, Mooney sendiri merupakan perusahaan perbankan di Italia, dan nantinya namanya akan tersemat menjadi Mooney VR46 Racing Team.

“Mooney, perusahaan Proximity Banking & Payments Italia pertama, akan menjadi sponsor baru dari VR46 Racing Team, baik di MotoGP mauapun Moto2 milik Valentino Rossi,” tulis pernyataan tersebut.

“Sesuai kesepakatan, penamaan tim akan menjadi Mooney VR46 Racing Team dan akan digunakan di semua gambar tim (termasuk sepeda motor dan baju balap pembalap) dan dalam semua komunikasi resmi.

“Informasi lebih lanjut akan diungkap pada 3 Januari.” demikian pernyataan singkat dari VR46 Racing Team.

Sekadar informasi, VR46 Racing Team akan diperkuat oleh Luca Marini dan Marco Bezzecchi yang bakal menunggangi Ducati Desmosedici GP21 di MotoGP 2022.

Valentino RossiMotoGPVR46 RacingSky Racing VR46Berita MotoGP

Berita Terkini