Serie A Italia

Spalletti Ungkapkan Formasi untuk Inter Milan

Kamis, 15 Juni 2017 23:33 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© getty images
Luciano Spalletti, pelatih Inter Milan. Copyright: © getty images
Luciano Spalletti, pelatih Inter Milan.

Mantan pelatih AS Roma ini menekankan, jika dirinya akan menggunakan formasi 4-2-3-1 di musim 2017/18 nanti.

Menurutnya, formasi itu cocok untuk tim besutan barunya tersebut, dikarenakan mereka memiliki komposisis pemain yang sesuai.

© INDOSPORT
Luciano Spalletti, pelatih Inter Milan. Copyright: INDOSPORTLuciano Spalletti, pelatih Inter Milan.

Baca Juga:

“Saya akan membawa sedikit pengalaman di sini, 4-2-3-1 adalah formasi yang lengkap untuk memberikan penampilan yang bagus untuk tim. Taktik ini memungkinkan kualitas menyerang yang baik,” ujar Spalletti dilansir Football Italia.

“Agar bisa menang, kami harus mencetak banyak gol, keseimbangan permainan dibutuhkan. Kita membutuhkan konsep menyerang yang diawali barisan pertahanan kita. Kita perlu ciptakan kualitas, setelah itu, biar para pemain yang mengenal karakteristik yang mereka butuhkan,” tambahnya.

© INDOSPORT
Luciano Spalletti saat menandatangani kontrak bersama Inter Milan. Copyright: INDOSPORTLuciano Spalletti saat menandatangani kontrak bersama Inter Milan.

Luciano Spalletti dan Inter Milan sebenarnya telah menjalin kesepakatan resmi pada hari Jumat, 9 Juni 2017 lalu. Namun, ia baru diresmikan dan diperkenalkan ke publik pada hari Rabu, 14 Juni 2017 kemarin.

Pelatih berusia 58 tahun telah diikat kontrak oleh klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza tersebut dengan durasi dua tahun atau tepatnya hingga tahun 2019 mendatang.

242