Rivaldo, Bintang Muda Papua yang Tak Dilirik Indra Sjafri

Rabu, 8 November 2017 03:10 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Todd Rivaldo Ferre terpilih sebagai pemain terbaik Liga 1 U-19. Copyright: © INDOSPORT/Herry Ibrahim
Todd Rivaldo Ferre terpilih sebagai pemain terbaik Liga 1 U-19.

Persipura Jayapura U-19 keluar sebagai jawara Liga 1 U-19, setelah berhasil mengalahkan Persib Bandung U-19 dengan skor tipis 1-0. Gol semata wayang Mutiara Hitam Muda ini dicetak oleh Todd Rivaldo Ferre pada menit 27.

Pada laga yang dihadiri oleh pelatih Timnas Indonesia Senior, Luis Milla, itu memunculkan nama bintang muda baru masa depan Skuat Garuda, yakni sang pencetak gol tunggal itu sendiri. Rivaldo Ferre terpilih sebagai pemain terbaik di Liga 1 U-19, yang mana penghargaan tersebut diberikan secara langsung oleh Danurwindo.

Keberhasilan pemain bernomor punggung 15 itu menyabet pemain terbaik di Liga 1 U-19 menimbulkan spekulasi mengenai masa depannya di Timnas Garuda, terutama Garuda Nusantara arahan Indra Sjafri.

Seperti yang kita ketahui, Indra Sjafri pernah mengatakan bahwa dalam skuatnya ia masih akan menggunakan sistem degradasi. Pada akhir tahun ini, dirinya mengatakan aka nada evaluasi pemain, yang dapat memberikan promosi dan degradasi untuk memperkuat Timnas Garuda Nusantara.

"Akhir tahun ini kita ada evaluasi dan saya sudah ingatkan ke pemain bahwa promosi degradasi masih tetap ada karena pemain lain juga mulai bermunculan. Ada pemain baru yang bagus dari pelatih klub U-19 yang menyarankan untuk dicoba," tegas Indra Sjafri kala itu.

Melihat hasil yang diraih oleh Egy Maulana Vikri dkk dalam kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan kemarin, tampaknya akan banyak evaluasi pemain yang dilakukan oleh Indra Sjafri nantinya, terutama pada sektor pemain depan dan belakang.

© PSSI/Bandung Saputra
Pelatih Timnas Indonesua U19, Indra Sjafri. Copyright: PSSI/Bandung SaputraPelatih Timnas Indonesua U19, Indra Sjafri.

Teruntuk pemain depan, posisi Egy tentunya 'aman' mengingat remaja lulusan akademi Sekolah Olahraga Ragunan ini menjadi bintang di tangan dingin sang pelatih. Sisanya? Patut diwaspadai, lantaran bukan hal yang tidak mungkin bila Rivaldo akan masuk ke dalam skuat Garuda Nusantara.

Indra Sjafri sebelumnya juga pernah mengatakan bahwa dirinya ingin membawa beberapa pemain Persipura U-19 untuk masuk ke dalam skuatnya, namun urung terlaksana lantaran persiapan untuk mengikuti Liga 1 U-19.

Kini, dengan terpilihnya Mutiara Hitam Muda sebagai jawara Liga 1 U-19, maka dapat menjawab akan beberapa kritik yang pernah dilontarkan kepadanya perihal tidak adanya pemain asal Papua di Timnas U-19.

© INDOSPORT/Herry Ibrahim
Pemain Persipura Jayapura U-19 melakukan selebrasi pasca berhasil menjuarai Liga 1 U-19. Copyright: INDOSPORT/Herry IbrahimPemain Persipura Jayapura U-19 melakukan selebrasi pasca berhasil menjuarai Liga 1 U-19.
1.3K