x

Pelatih Persebaya Beri Suntikan Motivasi untuk Mesin Golnya

Rabu, 25 April 2018 18:53 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Gerry Crisandy
Selebrasi pemain Persebaya, David da Silva dan Osvaldo Haay.

David da Silva sukses bertransformasi menjadi striker Persebaya yang haus gol, hal ini dia buktikan dengan torehan hat tricknya. 

Saat bajul ijo menghadapi the young army, di Stadion Sultan Agung, Yogyakarta pada pekan keempat kemarin.

Baca Juga

1. Sempat Diragukan Bonek

Selebrasi pemain Persebaya, David da Silva.

Ya, kemampuan mantan pemain Bhayangkara FC ini memang tergolong mengejutkan banyak pihak. 

Pasalnya pada awal kedatangan pemain plontos ini, banyak bonek yang meragukan keganasannya di depan gawang. 

Namun cibiran-cibiran tersebut mampu dia jawab dengan prestasinya.

Pelatih bajul ijo, Angel Alfredo Vera lantas buka suara mengenai kehebatan salah satu pemainnya ini. 


2. Motivasi dari Sang Pelatih

Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera.

Bahkan dia tak jarang memberikan suntikan motivasi kepada sejumlah pemain Persebaya yang lain, agar mampu untuk menciptakan gol ketika pertandingan berlangsung.

"Ketika latihan kita sudah bicara dengan pemain, kalau punya motivasi tinggi untuk cetak gol," ujarnya saat ditemui pada latihan rutin di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo, Jawa Timur. 

Nah, untuk itu suami dari Norma Novicka Vera ini terus menggelar latihan intensif untuk mencapai motivasi yang diingingkannya pada pemain-pemainnya.

"Kalau ingin banyak cetak gol ya harus latihan dengan keras, jika tidak latihan tidak ada yang namanya bisa cetak gol dengan baik," lanjutnya. 


3. Irfan Jaya Terpaksa Istirahat

Irfan Jaya dan Osvaldo Haay.

Top skor sementara pencetak gol Persebaya Surabaya memang David da Silva, sedangkan pada posisi kedua ada Osvaldo Haay.

Nah, sedangkan Irfan Jaya yang pernah meraih pemain terbaik di kompetisi liga 2 musim lalu, belum juga mendapatkan permainan terbaiknya.

Malahan pemain asal Makassar ini harus istirahat lantaran gejala tifus yang dideritanya. 

Praktis dengam sakitnya Irfan Jaya juga tertutup peluang membela timnas, pada ajang PSSI Anniversary Cup.

Persebaya SurabayaLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraLiga 1Irfan JayaDavid da Silva

Berita Terkini