x

Diminta Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Galau Minta Waktu Hingga Minggu Depan

Kamis, 3 Maret 2022 20:35 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Indra Citra Sena
Diminta Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Galau Minta Waktu Hingga Minggu Depan.

INDOSPORT.COM - Penjaga gawang klub Serie A Liga Italia, Sampdoria yaitu Emil Audero Mulyadi masih galau apakah mau membela Timnas Indonesia atau tidak.

Seperti diketahui, PSSI baru saja mengutus agennya untuk bertemu Emil Audero Mulyadi di Italia pada Kamis (03/03/22) pagi WIB. Namun sang kiper tidak bisa hadir dan diwakilkan oleh manajernya.

Baca Juga
Baca Juga

Dalam kesempatan itu, manajer Emil Audero Mulyadi mengungkapkan kalau kiper Sampdoria itu meminta waktu untuk berpikir apakah bersedia memperkuat Timnas Indonesia atau tidak.

Kabar ini baru saja disampaikan oleh Exco PSSI, Hasani Abdulgani lewat postingan di Instagrak pribadinya pada Kamis (03/03/22) malam WIB.

Baca Juga
Baca Juga

"Kolega kami di Itali sudah bertemu dengan manajernya Emil Audero," tulis Hasani Abdulgani.

"Mereka minta waktu sampai minggu depan (bukan 1 hari) untuk menjawab, ikut atau tidak. Semoga aja Emil berkenan gabung Timnas," imbuhnya.

Bila Emil Audero Mulyadi mau memperkuat Timnas Indonesia, ini menjadi kabar baik bagi para penggemar. Ini menjadi keuntungan besar bagi sepak bola Indonesia karena eks kiper Juventus itu bisa berbagi pengalaman kepada para pemain muda.


1. Shin Tae-yong Pasrah

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memimpin latihan Timnas U-19 di Stadion Madya Senayan, Rabu (02/03/22).

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sebenarnya tidak berharap banyak soal naturalisasi Emil Audero. Pelatih berusia 51 tahun itu sekedar menawarkan, syukur-syukur eks kiper timnas Italia U-21 itu bersedia.

Baca Juga
Baca Juga

"Kalau kiper memang Emil yang posisinya sedikit berbeda dengan pemain lainnya. Tapi saya mau pemain berkemampuan baik seperti itu datang ke sini," kata Shin Tae-yong, Rabu (02/03/22).

"Kasih contoh serta budaya (sepak bola) yang baik ke kiper lokal, tapi saya tidak bisa pastikan dia bisa datang atau tidak," ucapnya menambahkan.

Baca Juga
Baca Juga

Selain Emil Audero, Shin Tae-yong juga sudah mengajukan beberapa nama untuk dinaturalisasi, yakni Jordi Amat dan Sandy Walsh. Bahkan berkas mereka sudah diproses di Kemenpora.


2. Dapat Penolakan Sang Ayah?

Emil Audero mendapat penolakan sang ayah untuk gabung Timnas Indonesia.

Ayah Emil yakni Edy Mulyadi sempat membuat kata-kata pedas yang menghebohkan media sosial beberapa waktu lalu terkait rencana PSSI untuk membujuk Emil Audero Mulyadi agar mau menjadi WNI.

Baca Juga
Baca Juga

Ia menegaskan kalau Timnas Indonesia hanya bermimpi memiliki seorang penjaga gawang sekelas Emil Audero Mulyadi yang kini merumput di Serie A Liga Italia.

Ia mengaku kalau anaknya hanya ingin bergabung ke Timnas Italia karena Indonesia saja selalu menjadi bulan-bulanan bila bermain di level Asia.

Baca Juga
Baca Juga

"Mimpi kali, kalau Emil ingin bermain di Piala Dunia ya harus diambil di sana (Timnas Italia). Indonesia lolos Asia saja enggak, apalagi Piala Dunia," kata Edy Mulyadi.

"Enggak usah, apa sih penghargaannya di Indonesia," ucapnya menambahkan.

PSSISampdoriaNaturalisasiEmil Audero MulyadiTimnas IndonesiaBola Internasional

Berita Terkini